7 Cara Mengatasi Wajah Bruntusan, biar Tak Makin Parah

Lain kasus dengan jerawat, bruntusan biasanya munculnya keroyokan. Bruntusan umumnya ditandai dengan bintil-bintil kecil kemerahan yang tersebar merata dan letaknya berdekatan. Nggak cuma itu, kadang bruntusan ini juga bikin wajah terasa perih, panas dan gatal. Pokoknya, tampilan wajah jadi nggak oke sama sekali kalau masalah kulit yang satu ini udah berani mampir.

Umumnya, bruntusan ini disebabkan karena jarang membersihkan wajah, kurang tidur, pola makan yang nggak baik, pengaruh cuaca, iritasi produk kosmetik, malas mengganti sarung bantal atau benda-benda lain yang bersentuhan dengan kulit wajah, hingga karena stres. Nah, biar bruntusanmu bisa segera pulih, terapkan beberapa tips berikut, ya!

ADVERTISEMENTS

1. Untuk bruntusan yang dipicu oleh suhu panas dan berpotensi meradang dan gatal, segera kompres dengan air dingin, ya!

mengatasi bruntusan

kompres dengan handuk dingin

Siapkan handuk lembut, celupkan ke dalam air dingin dan peras, lalu kompreskan di area wajah yang bruntusan dan diamkan selama 30 detik hingga 1 menit. Ulangi hingga kemerahan pada bruntusan mereda. Ingat, jangan sekali-kali langsung menaruh es batu pada permukaan kulit secara langsung, ya!

ADVERTISEMENTS

2. Pastikan kulitmu selalu dalam keadaan bersih dengan teknik dan penggunaan produk pembersih wajah yang tepat

mengatasi bruntusan

double cleansing

Membersihkan wajah yang benar itu adalah dengan menggunakan teknik double cleansing, artinya nggak hanya mengaplikasikan pembersih wajah saja, tapi juga mencucinya. Produk yang digunakan juga harus bisa mengangkat makeup dengan sempurna dan nggak bikin kulitmu jadi kering, karena kulit yang kering akan memproduksi minyak wajah lebih banyak, akibatnya wajahmu jadi makin bruntusan.

Carilah produk cleansing yang lembut dan nggak terlalu banyak mengandung SLS (Sodium Lauryl Sulfate). Lakukan double cleansing tiap 2 kali sehari, setelah beraktivitas dan sebelum tidur.

ADVERTISEMENTS

3. Lakukan eksfoliasi kulit wajah dengan produk yang mengandung salicylic acid

mengatasi bruntusan

eksfoliasi dengan produk salicylic acid

Terkadang membersihkan dan mencuci wajah saja nggak cukup untuk mengangkat kotoran yang mengendap di kulit. Melakukan eksfoliasi kulit juga penting dilakukan setidaknya seminggu sekali. Bruntusan bisa diredakan dengan melakukan eksfoliasi dengan menggunakan produk yang mengandung salicylic acid, apalagi kalau wajahmu cenderung berminyak. Salicylic acid ini sifatnya soluble oil, yakni bisa menembus minyak di pori-pori sehingga nggak hanya mengangkat sel kulit mati, tapi juga mengangkat kelebihan minyak.

ADVERTISEMENTS

4. Tetap gunakan pelembap yang kandungannya aman dan sesuai dengan jenis kulitmu

mengatasi bruntusan

pakai pelembap sesuai jenis kulit

Untuk menghindari kulit kering, selalu aplikasikan pelembap di wajah setelah proses pembersihan, terutama jika kamu akan beraktivitas. Kalau kulitmu sangat berminyak, sebaiknya gunakan pelembap yang nggak terlalu kompleks kandungannya, berbahan alami dan teksturnya gel.

ADVERTISEMENTS

5. Oleskan wajah yang bruntusan dengan gel lidah buaya secara merata lalu diamkan hingga mengering

mengatasi bruntusan

mengoleskan gel lidah buaya

Lidah buaya punya kandungan emolien, anti jamur, anti bakteri, dan antiinflamasi yang tinggi. Selain melembapkan kulit, lidah buaya adalah bahan terbaik untuk mengurangi gatal dan menghilangkan bruntus kemerahan.

Ambil sebatang lidah buaya segar, cuci bersih dan ambil gelnya. Oleskan pada wajah yang bruntusan secara merata. Diamkan selama 20 menit hingga kering dan bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan ini setiap hari sebelum tidur.

ADVERTISEMENTS

6. Hindari produk perawatan kulit yang kandungannya berbahaya atau nggak cocok di kulitmu

mengatasi bruntusan

hindari dulu oakai kosmetik yang nggak jelas

Pastikan produk perawatan wajah yang kamu pakai sehari-hari itu bebas dari kandungan-kandungan berbahaya yang menyebabkan munculnya bruntusan, komedo, atau pun jerawat. Segera hindari kalau salah satu skincare atau kosmetik yang kamu pakai mengandung merkuri, bahan pengawet paraben, Rhodamin B, vioform, atau hidrokuinon. Untuk mengeceknya, selalu lihat nomor BPOM yang tertera dengan kemasan. Jika kosmetikmu nggak tertera nomor BPOM atau nggak tersedia di BPOM, hampir dipastikan bahwa kosmetiknya nggak aman.

7. Terakhir, jangan sentuh-sentuh wajah kamu!

mengatasi bruntusan

jangan disentuh!

Menyentuh wajah, terutama kalau lagi bermasalah jadi salah satu kebiasaan yang seringnya nggak disadari. Padahal ini bikin bruntusanmu makin menjadi karena bakteri yang ada di tangan menyebar di kulit wajah. Ingat lagi bahwa kamu harus menjaga kulit wajahmu tetap bersih, termasuk juga menghindarkannya dari sentuhan tangan. Satu lagi, sering-seringlah mengganti sarung bantal dan seprai, membersihkan layar HP, dalaman helm, atau benda apa pun yang sering bersentuhan dengan kulit wajahmu.

Selain ke tujuh langkah di atas, kamu juga perlu memerhatikan pola makan dengan mengurangi makanan yang pedas atau berlemak, jangan begadang, dan menghindarkan diri dari stres. Kalau semuanya itu sudah kamu lakukan, yakin deh, bruntusanmu bakal perlahan menghilang dalam waktu seminggu. Semoga membantu, ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world