Inspirasi Desain Mezzanine Cantik, Solusi untuk Memperluas Rumah Minimalismu yang Sempit
Memiliki rumah yang luas dan cantik tentu menjadi impian banyak orang, apalagi rumah biasanya adalah tempat di mana kamu paling banyak menghabiskan waktu bersama keluarga, tentu kenyamanan menjadi hal yang paling didambakan. Namun mengingat banyak keluarga baru yang masih berjuang untuk mampu memiliki rumah idaman yang luas, berhasil memiliki rumah mungil yang minimalis saja sudah syukur, meski mungkin agak sempit.
Sebenarnya rumah sempit dan minimalis bisa diakali kok, dengan teknik penambahan mezzanine. Apa itu mezzanine? Mezzanine adalah suatu tempat atau ruang tambahan yang letaknya berada di antara lantai dan plafon. Kata mezzanine sendiri berasal dari bahasa Italia yaitu mezzo yang memiliki arti bagian tengah. Mezzanine bisa dimodifikasi di rumah bertingkat atau nggak bertingkat, tergantung modelnya. Asyiknya, penambahan mezzanine bisa membuat rumahmu seolah-olah lebih luas padahal sebenarnya ‘hanya’ diberi penambahan ruang di tikungan tangga, di antara lantai bawah dan lantai atas. Yuk simak inspirasi mezzanine yang telah dirangkum Hipwee Tips kali ini untukmu!
ADVERTISEMENTS
1. Rumah sempit bikin kamu nggak bisa bikin area kerja dan membaca yang oke? Mungkin inspirasi mezzanine ini bisa kamu sontek!
Dengan memanfaatkan area mezzanine seperti ini, kamu bisa mendapatkan area bekerja dan membaca yang privat dan nyaman. Nggak perlu luas, yang penting cukup untuk mengakomodasi kebutuhan kamu. Untuk memberi ilusi terbuka dan lebih luas, sekat kaca bisa kamu gunakan di mezzanine-mu.
ADVERTISEMENTS
2. Kalau nggak mau area yang terlalu tinggi, bisa juga membuat mezzanine didominasi kayu yang rendah seperti ini. Bisa kamu manfaatkan jadi area bekerja atau membaca keluarga
Ingin membuat area menonton yang terpisah dengan area membaca dan bekerja? Kamu bisa manfaatkan mezzanine seperti ini. Dinding sekatnya bisa kamu manfaatkan untuk tempat menaruh foto atau lukisan favorit keluarga.
Nikmati konten menarik seputar mengatur keuangan:Â Sukses Beli Rumah di Usia 25, Ini Panduan Pembukuan Keuangan ala Adhin
ADVERTISEMENTS
3. Daripada membiarkan buku-buku atau benda-benda koleksimu memadati ruangan yang sudah sesak, lebih baik manfaatkan mezzanine kecil berupa lorong ini sebagai tempat pajangan benda koleksimu
Penambahan mezzanine berupa koridor luas seperti ini bisa membuat ilusi ruangan lebih luas dan lega, plus bisa dimanfaatkan sebagai area penyimpanan buku atau benda-benda koleksimu. Daripada dibiarkan tersimpan berdebu atau dipajang desak-desakan di ruang sempit, lebih baik diatur seperti ini.
ADVERTISEMENTS
4. Di luar negeri, demi menyiasati ruangan yang sempit, sudah banyak apartemen dan rumah yang memanfaatkan mezzanine sebagai area kamar tidur terbuka. Area bawahnya bisa kamu manfaatkan untuk keperluan lain~
Mezzanine bisa kamu manfaatkan juga jadi kamar tidur terbuka seperti ini, lho. Kalau kamu butuh privasi lebih, bisa ganti kacanya dengan kayu. Biar kamu merasa seperti di kamar, padahal sih areanya terbuka~
ADVERTISEMENTS
5. Butuh area santai lebih di rumahmu? Mezzanine juga bisa disulap jadi area santai yang cantik dan nyaman seperti ini, lo
ADVERTISEMENTS
6. Kamar sempit nggak masalah, kamu bisa memanfaatkan mezzanine untuk membuat area kamar tidur jadi lebih luas dan multifungsi seperti ini!
Bayangkan kamar yang sudah sempit harus dijejali lemari besar dan ranjang besar. Wah, pasti makin sesak ya. Kalau kamu ada bujet lebih, kamu bisa modifikasi ruangan kamar tidur sehingga lemari dan tempat tidur bisa menyatu seperti ini, sehingga ruangan nggak terasa sempit dan sumpek.
7. Mezzanine kamar tidur dengan dominasi warna putih memberikan ilusi ruangan lebih cerah, bersih dan luas. Cantik ya?
Penambahan mezzanine dengan dominasi warna putih seperti ini membuat ruangan jadi lebih luas dan bersih, lho. Usahakan jangan menumpuk terlalu banyak barang di rumahmu biar nggak terkesan kumuh atau sumpek, ya. Desain ini juga bisa membuat ruanganmu jadi lebih cerah, lho~
8. Kamar tidur yang nggak begitu luas bisa kamu sulap jadi luas dan punya area bersantai yang kece, lo! Biar tetap apik, usahakan tetap minim tumpukan barang yang nggak diperlukan ya
Kamu bisa memiliki area bersantai yang nyaman dan cantik dengan memanfaatkan mezzanine di kamar tidur kamu lho. Jangan lupa tambahkan pencahayaan yang mendukung suasana seperti ini biar kesannya lebih artistik dan indah.
9. Desain mezzanine dengan attic style atau bergaya loteng seperti ini bikin ruanganmu jadi terkesan lebih artistik dan tinggi. Cocok buat kamu yang mau coba desain yang unik
Jika ingin desain yang unik, kamu bisa lho menyisipkan mezzanine kamar tidur dengan desain seperti loteng ini. Selain memberikan kesan yang unik dan menarik, juga bisa bikin kesan seolah ruanganmu tinggi dan luas. Instagrammable juga nih!
10. Penggunaan tirai yang ringan seperti ini bisa memberikan sedikit rasa privasi tanpa mengurasi kelegaan ruangan yang diberikan mezzanine kamar tidur
Ingin memberikan sentuhan ornamen cantik sekaligus memberikan kesan lebih privat? Tambahkan tirai halus dan menerawang di mezzanine kamar tidur. Selain memberikan kesan lebih tertutup, tapi karena tirainya ringan jadi nggak berkesan sumpek atau sempit. Cocok nih kalau kamu nggak suka area pribadi yang terlalu terbuka.
Dari 10 deretan inspirasi mezzanine ini, kira-kira kamu tertarik sama desain yang mana? Jangan lupa gunakan material yang ringan dan nggak terlalu berat ya. Sesuaikan juga denganluas ruangan dan bujet yang ada, jadi nggak perlu terlalu saklek sama yang sudah ada. Selamat berkreasi!