Bagi kamu pengendara sepeda motor, helm menjadi barang yang paling berharga untuk dijaga. Karena dengan menggunakan helm, kepala dan keamananmu saat berkendara menjadi lebih terjaga. Namun, gak sedikit dari kita yang malah lupa untuk merawatnya. Padahal, merawat helm itu mudah dan gampang lho.
Kamu gak harus mencucinya tiap minggu di tempat pencucian helm kok. Hanya dengan sedikit trik dan tips ini, helm kesayanganmu bisa tetap terawat dan seperti baru lagi. Nah, mau tahu caranya? Simak baik-baik penjelasan di bawah ini, ya!
ADVERTISEMENTS
1. Agar tetap awet dan tak lecet, jepitlah helm kesayanganmu di jok motor belakang. Jangan taruh di spion, ya!
Cara merawat helm sebenarnya mudah kok, salah satunya meletakkan helm dengan tepat. Mungkin selama ini kamu sering mencantolkan helm pada kaca spion. Padahal, cara ini bikin helm rentan jatuh dan basah kena air hujan.
Sebagai antisipasinya, letakkan helm kesayanganmu di jok motor sebelah belakang. Jepit dengan erat pada bagian gagang jok. Dengan begitu, helmmu tidak lagi mudah jatuh karena kesenggol motor lainnya saat berada di tempat parkir.
ADVERTISEMENTS
2. Gunakan helm saat kondisi kepala kering, supaya busa di bagian dalam helm tak mudah jamuran dan bauk apek.
Mungkin kamu biasa menggunakan pomade, minyak rambut, atau conditioner. Jika kamu terburu-buru mengenakan helm, hal ini bikin rambutmu menjadi lembab. Padahal, rambut lembab dan basah seringkali bikin helm kesayanganmu mudah jamuran dan bau apek.
Jika kamu ingin helmmu awet, tetap bersih dan tak jamuran, gunakanlah helm dalam kondisi kering. Kamu bisa menunggu conditioner rambutmu agak mengering atau menggunakannya jauh-jauh sebelum berangkat. Dengan begitu, helmmu akan terhindar dari jamuran.
ADVERTISEMENTS
3. Kalaupun terpaksa, kamu bisa menggunakan penutup kepala saat rambut masih basah atau berpomade.
Jadwal seringkali bikin kamu harus buru-buru berangkat meskipun rambutmu masih basah dan lembab. Tenang, sekarang kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan balaclava atau penutup kepala. Pilihlah jenis kain yang adem dan gak panas. Kain penutup kepala ini bisa menghindari kontak langsung antara rambut dan busa helm. Dengan begitu, busa juga tak mudah jamuran dan bikin helmmu jadi tetap awet.
ADVERTISEMENTS
4. Â Keasaman air hujan bisa jadi biang keladi tumbuhnya jamur. Sebaiknya jangan malas membersihkan kaca helm dengan lap atau kanebo.
Kondisi jalanan memang gak bisa ditebak, misalnya saat hujan. Nah, air hujan yang punya kadar asam tinggi seringkali bikin helmmu mudah jamuran. Tapi tenang, cara mengatasinya mudah kok. Cukup dengan mengeringkan sisa air hujan di kaca dengan lap atau tissu kering, resiko jamuran bisa segera menyingkir. Jadi, kamu tak perlu khawatir.
ADVERTISEMENTS
5. Membersihkan helm juga ada strateginya. Semprotkan cairan pembersih lalu lap dengan kain agar helm kembali bersih.
Kamu ingin helmmu awet dan tahan lama? Jangan asal saat membersihkan ya. Pastikan kamu melakukan perawatan dengan cara yang benar. Saat kaca helm kotor, semprotkan cairan pembersih lalu lap dengan dengan kain. Nah cara ini bisa menghindari adanya goresan, karena kotoran yang kasar atau besar bisa terlebih dulu larut dengan air, jadi saat di hilangkan tidak akan meninggalkan goresan. Selain itu, pastikan kamu mengelapnya dengan arah ke bawah ya.
ADVERTISEMENTS
6. Layaknya baju, busa helm juga harus dicuci. Rendam saja dalam air hangat dan detergen setidaknya 2 minggu sekali.
Layaknya baju yang kamu pakai sehari-hari, helm juga perlu kamu cuci. Tanpa perlu mengeluarkan banyak uang, helm kesayangan bisa kembali wangi dengan mencucinya sendiri. Caranya mudah kok, pertama-tama kamu lepas busa helm menggunakan obeng. Lalu rendam dalam air hangat yang sudah dicampuri deterjen. Setelah itu diangin-anginkan. Sebaiknya jangan dikucek dan diperas agar tak merusak bentuk busanya. Mencuci helm ini bisa dilakukan minimal 2 minggu sekali. Dengan begitu, helm kesayangan akan selalu wangi dan bersih.
7. Ingin helmmu tetap nyaman digunakan dalam waktu lama? Pastikan kamu simpan dalam keadaan terbalik supaya sisa keringat cepat menguap.
Selan cara mencuci, kamu juga harus menyimpan helm dengan cara yang benar agar lebih awet. Alih-alih meletakkannya begitu saja di lantai, kamu juga harus memperhatikan lingkungan sekitar. Pilihlah tempat yang tidak terpapar matahari secara langsung namun tidak lembab. Lalu letakkan helm secara terbalik agar sisa keringat cepat menguap. Selain itu jangan lupa buka kaca helmnya ya. Jadi helmmu bisa terhindari dari bau tak sedap dan jamuran. Mudah ‘kan?
8. Agar tetap nyaman dikenakan, gak ada salahnya semprotkan parfum rendah alkohol sesekali saja.
Helm sering bau apek karena rambut yang lembab. Hal ini bikin helm tak nyaman saat digunakan. Untuk mengatasinya, semprotkan saja parfum rendah alkohol sesekali kali pada busa. Setelah itu angin-anginkan di ruang terbuka. Jika kamu rajin melakukannya, gak mustahil helmmu tetap wangi kapan saja.
9. Helm itu layaknya celana dalam, alangkah baiknya jika kamu gunakan secara personal alias tak saling pinjam. Hehehe.
Kamu ingin helmmu awet dan tak bau apek? Alangkah baiknya gunakan helm secara personal dan tak saling pinjam pada banyak orang. Semakin banyak kepala, semakin banyak jenis kuman yang bersarang di dalamnya. Selain itu, keringat bekas kepala orang lain juga bikin helmmu bisa bau apek.
Merawat helm itu sebenarnya mudah dan simple kok. Jika kamu telaten melakukan 9 tips praktis ini, helm kesayangan pasti bisa lebih awet dan wangi sepanjang hari. Gak heran kamu juga jadi lebih nyaman saat menggunakannya. Mudah ‘kan?
Selamat mempraktekkannya ya!