“Aduh, mau olahraga nih… Tapi nggak sempat.”
Nggak sempat, atau malas? Sadar nggak sadar, kita membuat-buat banyak alasan untuk menjelaskan kenapa kita nggak olahraga. Padahal, badan sudah pegal-pegal karena terlalu jarang digerakkan, dan nyeri otot menyebar ke mana-mana. Itu tandanya kita perlu olahraga.
Gimana caranya kalau kamu perlu olahraga tapi malas melakukannya? Tenang, bukan Hipwee namanya kalau nggak punya jurus jitu. Di artikel ini, ada 7 olahraga ringan yang bisa kamu lakukan di rumah walaupun sedang malas-malasnya. Apa saja sih?
ADVERTISEMENTS
Seandainya pagi ini kamu gagal jogging, lakukanlah peregangan otot di atas kasur karena ini penting
Melakukan peregangan otot sangat penting untuk kelenturan dan memeperlancar aliran darah ke seluruh tubuhmu. Setelah beberapa jam tidur, tak hanya tubuh tapi otot juga ikut beristirahat. Makanya, ketika kita bangun dan melakukan peregangan otot itu juga membangunkan otot-otot kita setelah beristirahat. Tak perlu “perencanaan matang” untuk melakukan hal ini, angkat saja lenganmu setinggi tingginya ke atas, dan putar torsomu ke kiri dan ke kanan. Seberapapun malas pun kamu berolahraga, gerakan ini sebenarnya mudah bukan?
ADVERTISEMENTS
Yoga untuk pemula tidaklah sulit. Pilihlah posisi yang paling mudah dan memberimu kenyamanan
Mengaplikasikan beberapa gerakan yoga tidak akan memakan waktu yang lama atau menguras banyak tenaga. Kita hanya perlu berdiri di lantai dan melakukan beberapa posisi yoga sederhana. Salah satu posisi yoga yang paling sederhana adalah membuka kedua kaki dan menundukkan bagian tubuh bagian atas ke bawah. Hal ini dapat membantu mengalirkan darah ke otak. Dengan rutin melakukan ini, kita bisa merasa pikiran menjadi lebih segar, karena kadar oksigen akan lebih banyak ke otak. Selain itu, jika kita sering mengalami sakit punggung, hal ini dapat merelaksasi otot-otot di punggung sehingga menjadi lebih ringan dan mengurangi sakitnya.
ADVERTISEMENTS
Jangan dibuat susah! Gunakan iklan TV sebagai timer kegiatan olahragamu
Kalau rasa malas sudah menghampiri, segala hal terasa tidak melelahkan. Biasanya kita hanya akan tiduran di kamar atau nonton TV. Jangan salah, saat kita menonton TV pun kita masih bisa berolahraga.
Caranya, gunakan iklan sebagai timer-mu. Pada saat iklan pertama lakukanlah pair squats (bisa dengan angkat beban atau hanya “pura-pura” mengangkat beban secara berulang-ulang). Pada iklan kedua, kita bisa melakukan pushups dan pada iklan ketiga plank hold. Ini tentu lebih produktif daripada bengong menonton iklan di depan mata. Melakukan olahraga saat iklan akan lebih bermanfaat sambil menunggu acara TV yang kita suka.
ADVERTISEMENTS
Benar-benar tak punya waktu untuk lari pagi? Gantilah kegiatan ini dengan naik-turun tangga di rumah atau tempat kerja
Kalau malas lari-lari di pagi hari, kita bisa menggantinya dengan naik turun tangga di rumah atau kantor. Jangan dianggap sepele, aktivitas naik turun tangga 3 kali bisa membakar 8 sampai 9 energi daripada hanya duduk, dan membakar 1 kalori setiap 10 anak tangga. Waktu yang dibutuhkan paling hanya 2 sampai 3 menit. Jadi, patut dicoba untuk melatih otot kaki.
ADVERTISEMENTS
Perintah orangtua untuk bersih-bersih rumah ternyata bermanfaat untuk pengganti olahraga
Malasnya minta ampun kalau disuruh bersih-bersih rumah. Tapi, mau gimana lagi? Ini “titah” orangtua. Mulai sekarang usir rasa malasmu dengan mengingatkan diri bahwa membersihkan lantai dengan dengan mesin penyedot debu dapat membakar sekitar 123 kalori dari tubuhmu. Mencuci pakaian bisa membakar 133 kalori, dan kita melakukan aktivitas bersih-bersih pada umumnya seperti menyapu dan membersihkan debu dengan kemoceng 127 kalori. Lumayan! Selain mendapatkan rumah yang bersih, kita bisa mengurangi sedikit lemak-lemak di tubuh dan tambah disayang orangtua!
ADVERTISEMENTS
Olahraga sendiri kadang kurang asyik, cobalah jalan-jalan santai bersama hewan kesayanganmu agar kegiatanmu lebih seru
Ketika kita punya anjing sebagai hewan peliharaan, itu akan sangat membantu kita melakukan olahraga ringan. Kita bisa berjalan-jalan santai atau berlari-lari kecil bersama hewan peliharaan. Selain mendapat olah fisik, kita juga bisa mendapatkan olah mental karena bermain bersama hewan peliharaan akan menstimulus hormon yang membuat kita bahagia.
Tapi kalau tidak memiliki anjing sebagai hewan peliharaan, kita bisa dengan memainkan lagu yang kita suka dan bergerak sesuka hati. Selalu ingat bahwa gerakannya jangan terlalu keras, karena kemungkinan cidera seperti keseleo atau nyeri otot bisa saja terjadi.
Meditasi bukan berarti berdiam diri di gua, di sendiri rumah juga bisa
Terapi meditasi ini bukan yang seperti dukun mistis lakukan dengan mantra-mantra tertentu. Meditasi diperlukan untuk mengurangi stres dan memperbaiki posisi tulang belakang. Caranya sangat mudah, carilah posisi duduk yang paling nyaman. Lalu tutup mata, ini akan menimbulkan rasa nyaman dan rileks. Setelah itu, atur nafas secara teratur.
Kegunaan lain dari meditasi adalah meningkatkan konsentrasi dan memperbaiki suasana hati. Kita juga bisa menggunakan aroma terapi untuk membuat kesan lebih tenang dan rileks.
Itu adalah beberapa tips yang tentang olahraga mudah yang bisa kita lakukan di rumah. Walaupun sedang malas, tetaplah berolahraga. Cara-cara diatas adalah olahraga yang sederhana dengan manfaat yang luar biasa. Selamat mencoba!