Sebagai tempat yang sering digunakan untuk mengolah makanan, dapur kerap meninggalkan bau yang nggak sedap. Biasanya sih dari sisa-sisa makanannya. Kadang, bahkan ada dapur yang baunya menguap hingga ke ruangan lain dalam rumah.
Nah, supaya kegiatan memasak tetap menyenangkan, coba deh buat aroma dapur jadi lebih segar. Nggak perlu pakai pengharum ruangan, kamu hanya butuh menerapkan beberapa cara berikut kok.
ADVERTISEMENTS
1. Jaga tempat sampah di dapur supaya tetap kering dan bersih
Kadang, menimbun sisa sayur bisa membuat sampah dapur jadi berbau. Cara menghindarinya, taruh kantung plastik di bak sampahnya. Pastikan juga kamu membuang sampah setiap hari, agar sisa masakan nggak menimbulkan bau dan mengurai ke seluruh ruangan. Tempat sampah juga harus rutin dicuci, ya! Sebelum dipakai kembali, pastikan tempat sampah sudah benar-benar kering.
ADVERTISEMENTS
2. Hindari menumpuk piring atau perabot kotor lain di wastafel
Perabot kotor yang dibiarkan terlalu lama di bak cucian bisa meninggalkan bau tak sedap. Selain harus segera mencucinya, kamu juga mesti membersihkan saringan di bak cuci piringnya. Jika ada remah sampah segera buang ke tempat sampah. Jangan lupa cuci spons cucinya dua hari sekali, supaya tetap bersih dan terbebas dari kuman.
ADVERTISEMENTS
3. Wastafel dapur juga harus dibersihkan secara rutin
Karena sering dipakai untuk mencuci perkakas yang kotor, kadang kotoran yang tertinggal bisa menimbulkan bau tak sedap. Untuk mengurangi baunya, wastafel harus kamu sikat setiap hari. Tuangkan satu sendok baking soda ke saluran pembuangnnya supaya sisa makanan di dalamnya hancur dan nggak meninggalkan bau.
ADVERTISEMENTS
4. Selain memakai rak, simpan juga sebagain peralatan dapur di dinding
Rak yang penuh sesak bisa membuat kecoak tertarik untuk tinggal di dalamnya. Padahal, kecoak bisa meninggalkan bau tak sedap di perkakas dapurmu. Gantunglah beberapa perkakas dapur di tembok seperti wajan, teflon, bahkan talenan.
ADVERTISEMENTS
5. Bumbu dapur harus ditaruh di stoples supaya nggak menimbulkan bau
Ada beberapa bumbu dapur yang bisa bikin ruangan jadi bau, seperti terasi misalnya. Nah, biar baunya nggak menyebar, kamu mesti menaruhnya dalam stoples dan ditutup rapat.
ADVERTISEMENTS
6. Bersihkan minyak dan sisa makanan di kompor setelah selesai memasak
Ternyata, sisa minyak dan makanan yang menempel di kompor bisa jadi sumber bau lo! Daripada mengendap, mending segera bersihkan dengan menggunakan campuran cuka dan air setelah memasak. Caranya, angkat kerangka kompor dan sikat keraknya. Untuk minyak cukup kamu lap saja.
7. Usahakan memakai talenan yang berbeda ketika memasak
Biasanya, talenan berbahan kayu cenderung lebih cepat menyerap bau dari bahan masakan, seperti bawang putih. Makanya, setelah dipakai, talenan harus langsung dicuci dengan sabun dan dikeringkan. Bedakan juga talenan bumbu dengan yang dipakai untuk potong sayur, buah, atau daging supaya nggak mengontaminasi baunya.
Selain beberapa hal di atas, pastikan ada ventilasi yang cukup di dalam dapur. Jika nggak memungkinkan ada jendela, kamu bisa bikin ventilasi kecil di area dapur. Atau, kalau ada dana lebih, pasang saja cooker hood.