Kalau ada seribu cewek berjejer dan ditanya, “hal apa sih yang membuatmu minder atau malu?” Pasti jawaban, wajah bulat, jerawatan dan punya pipi chubby bertengger di urutan teratas. Entah karena alasan apa, tapi memang inilah fakta yang ada. Mereka (cewek-cewek) cenderung mendeskripsikan ‘cantik’ sebagai sesuatu yang sempurna dan tak boleh ada cacat sedikit pun. Oh please, bukan kah cantik atau tidaknya seseorang itu relatif?
Demi menyadarkan kalian terutama para cewek, Hipwee Tips pun akan membagikan sedikit informasi mengenai Sekararum, seorang beauty blogger cantik yang tetap PD dengan wajah bulat dan pipi chubbynya. Dia berharap kalian akan terinsipirasi karenanya. Ya, semoga saja.
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Mbak Sekararum bilang; “buat apa sih malu kalau wajah kita bulat? Apa itu salah? Apa itu nyakitin orang?”
Ya, inilah yang dinamakan bersyukur. Meski banyak cibiran mengenai wajah bulat dan tubuh curvy, menguatkan diri sendiri dengan cara tak minder adalah yang terbaik.
Sekararum pun begitu. Hal ini terlihat dari setiap postingannya di Instagram, yang sama sekali tak menampakkan rasa canggung atau tak PD ketika harus berpose. Dia bahkan berkata pada Hipwee, “Ya dibuat PD aja sih. Aku bangga kok sama pipi tembem dan wajah bulatku ini”
ADVERTISEMENTS
Salah satu bentuk syukur punya wajah bulat itu adalah, berani tampil apa adanya meski tanpa pulasan make-up sekalipun
Dibalik canggihnya teknologi berdandan. Tampil apa adanya tanpa pulasan tetap lah yang paling idaman. Bukannya kontra terhadap kemajuan di dunia make-up, berani terlihat ‘polos’ merupakan salah satu bentuk rasa syukur terhadap bentuk wajah bulat yang punya banyak kelebihan ini.
ADVERTISEMENTS
Saking bangganya, memperindah wajah bulat dan pipi tembem juga jadi ‘ritual’ yang seharusnya menyenangkan
“Aku bangga banget sama bentuk wajahku ini. Aku merasa ini anugerah yang banyak mendatangkan kebahagiaan. Dengan memberikannya sedikit pulasan make-up dan teknik shading, membuatku semakin bangga sama wajah bulatku ini. Bukannya menutupi lho, ya. Hanya memperindah”
Sekararum, Beauty Blogger, Jakarta
ADVERTISEMENTS
Tak lupa, memperbaiki tatanan rambut juga bisa memaksimalkan penampilan buat wajah bulat. Kalau menurut Sekararum sih gini…
Selain make-up, teknik menata rambut atau hair styling memang cukup dibutuhkan demi menunjang penampilan. Khususnya bagi mereka, kaum hawa pemilih wajah bulat atau pipi chubby. Teknik memanjangkan poni dan mengatur belahannya adalah cara yang paling sederhana.
Tak perlu susah-susah untuk menampilkan kesan cantik buatmu yang berwajah bulat, karena tatanan rambut berponi panjang dari Sekararum ini sangat layak untuk dipraktikkan. Dijamin gampang!
ADVERTISEMENTS
Yang penting adalah semangat untuk terus berkarya. Apapun bakat dan kesenanganmu, modalnya cuma percaya
Memulai karir dari sosial media sebagai beuaty blogger, saat ini Sekararum sudah benar-benar menyenangi dunianya ini. Bergelut dengan make-up dan berbagai printilannya sekaligus membuatnya happy dan seolah enggan untuk beranjak pergi. Kuncinya, dia PD dan mau terus belajar!
Dalam Instagram dan blog pribandinya http://www.racunwarnawarni.com/, Mbak Sekararum banyak bercerita mengenai bagaimana prosesnya menjalani profesi beauty blogger hingga mahir berdandan seperti sekarang ini. Secara tak langsung, dia pun banyak menginspirasi pemilik wajah bulat (khususnya) untuk terus percaya diri bahwa kecantikan itu tak semata-mata berasal dari fisik, tapi juga kepandaian dan hati. Wah, hebat, ya!
Gimana? Masih mau ribut soal wajah bulatmu yang sebenarnya cantik itu? Halah! Mau sampai kapan?