Ada berbagai permasalahan wajah yang kerap dikeluhkan, salah satunya adalah double chin atau dagu berlipat. Kebanyakan dari mereka merasa kurang percaya diri karena double chin dianggap mengganggu penampilan. Biasanya, dagu berlipat muncul saat bobot tubuh berlebih. Namun, ada juga orang dengan bobot tubuh normal mengalami permasalahan yang sama.
Oleh karena kehadiran double chin bisa mengganggu penampilan, banyak orang kemudian mencari cara untuk menghilangkannya. Kalau kamu termasuk salah satu yang memiliki masalah dagu berlipat ini, maka nggak perlu khawatir. Ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan double chin di leher. Berikut adalah lima cara yang bisa kamu lakukan supaya bisa membuat kamu tampil lebih percaya diri.
ADVERTISEMENTS
1. Lakukan olahraga wajah mencium dan memutar leher
Cara menghilangkan double chin secara alami yang pertama adalah dengan melakukan olahraga wajah. Gerakan olahraga wajah akan berguna untuk menghilangkan double chin karena otot wajah dan rahang bekerja. Ada beberapa gerakan yang bisa kamu lakukan, di antaranya adalah gerakan mencium dan gerakan memutar leher.
Gerakan mencium yang pertama kali harus kamu lakukan sambil berdiri dan kepala menengadah ke atas. Lalu, manyunkan bibir seperti akan mencium langit. Tahan posisi memanyunkan bibir itu selama kurang lebih lima menit lalu beristirahatlah. Setelah itu, ulangi gerakan yang sama sebanyak 15 kali setiap hari.
Sementara itu, gerakan memutar leher bisa kamu lakukan sambil berdiri. Pertama, tundukkan kepala sampai mendekati dada lalu pelan-pelan putar kepala dari arah kanan. Saat kepala menengadah ke atas, tahan selama kurang lebih lima detik. Setelah itu, putar lagi kepala sampai menunduk lagi dan lakukan gerakan yang sama sampai 15 kali.
ADVERTISEMENTS
2. Perbaiki asupan nutrisi dengan mengurangi gula dan lemak
Selain olahraga wajah, cara lain yang bisa menghilangkan double chin dengan cepat adalah dengan memperbaiki asupan nutrisi harian kamu. Orang yang memiliki permasalahan dagu berlipat biasanya juga diakibatkan karena lemak yang berlebih di dalam tubuh. Meskipun nggak menutup kemungkinan orang kurus tapi mengalami masalah double chin, perbaikan asupan nutrisi tetap bisa dilakukan
Cara perbaikan nutrisi untuk menghilangkan double chin dan pipi tembem adalah dengan diet rendah kalori. Diet rendah kalori artinya kamu tidak memakan makanan yang mengandung lemak atau gula berlebih. Pasalnya, kedua makanan itu bisa memicu kelebihan berat badan yang memengaruhi area sekitar wajah, termasuk double chin. Selain itu, jangan lupa konsumsi makanan sehat dan minum air putih yang cukup untuk memperlancar metabolisme.
ADVERTISEMENTS
3. Gunakan masker wajah yang bisa mengencangkan kulit
Kalau olahraga wajah sudah dilakukan, makanan bernutrisi pun sudah dikonsumsi, kamu bisa melakukan perawatan tambahan dengan menggunakan masker wajah. Masker yang dinilai bisa untuk menghilangkan double chin adalah masker gliserin, kopi, atau teh hijau.
Selain itu, cara menghilangkan double chin lainnya bisa dengan masker alami putih telur atau madu. Jangan lupa untuk mengoleskannya sampai dagu dan leher. Hal itu akan berguna untuk mengencangkan kulit. Setelah selesai, cara menghilangkan masker double chin yang kamu gunakan adalah dengan air hangat.
ADVERTISEMENTS
4. Mengunyah permen karet bisa membakar lemak di area dagu penyebab double chin
Cara ini mungkin terdengar sepele, tetapi mengunyah permen karet memang bisa menghilangkan dagu berlipat. Saat kamu mengunyah permen karet, rahang dan otot-otot wajah bekerja sehingga bisa membakar lemak tubuh, terutama di area dagu. Mengunyah permen karet juga bisa membuat kulit wajah tetap kencang karena rahang dan otot wajah berolahraga.
ADVERTISEMENTS
5. Kalau penyebabnya adalah kondisi genetik, prosedur medis bisa dilakukan
Ada berbagai macam penyebab yang bisa membuat kamu mempunyai dagu berlipat. Selain karena berat badan berlebih, kondisi genetik juga bisa menjadi penyebabnya. Kalau penyebabnya adalah kondisi genetik, maka olahraga atau perbaikan nutrisi saja mungkin hanya sedikit membantu. Namun, ada cara yang bisa menghilangkan double chin permanen yakni dengan prosedur medis.
Beberapa prosedur yang biasa dilakukan untuk menghilangkan double chin adalah liposis dan mesoterapi. Liposis adalah prosedur medis dengan cara sedot lemak menggunakan laser. Sementara mesoterapi merupakan prosedur medis dengan menyuntikkan zat pelarut lemak ke dalam tubuh. Kalau kamu berniat untuk melakukan prosedur medis ini, jangan lupa untuk melakukan konsultasi kepada ahlinya, yaitu dermatologis atau dokter bedah plastik lebih dulu.
Itu dia beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan double chin. Mana yang mau kamu lakukan pertama kali, SoHip?