Hampir setiap rumah memiliki dispenser, tak terkecuali kos-kosan. Sama seperti kebanyakan perabot rumah tangga lain, dispenser sejatinya harus mendapatkan perawatan dan pembersihan rutin. Hal ini berguna agar dispenser tetap awet dan tahan lama. Tak seperti membenahi permasalahan dispenser yang kadang butuh teknik khusus, cara mencuci dispenser relatif lebih mudah, sama halnya dengan membersihkan panci gosong dan kerak panci.
Alih-alih menggunakan jasa membersihkan dispenser yang perlu mengeluarkan biaya, kamu bisa membersihkan dispensermu sendiri, lantaran bahaya dispenser kotor yang tidak pernah dibersihkan bisa bikin keracunan. Berikut Hipwee Tips jabarkan cara membersihkan dispenser agar tampilan dan fungsinya seperti baru lagi.
ADVERTISEMENTS
1. Agar lebih leluasa dan terhindar dari korsleting, pastikan untuk mencabut stop kontak dispenser
Apa pun bagian dispenser yang kamu cuci, mencabut stop kontak adalah hal penting. Selain lebih leluasa, kamu juga akan terhindar dari ancaman setrum atau korsleting listrik. Oh ya, jangan lupa untuk menyalakan keran dispenser untuk memastikan nggak ada air yang tersisa pada dispenser yang hendak dibersihkan. Selalu ingat dan pastikan keselamatan dalam melakukan pekerjaan, ya!
ADVERTISEMENTS
2. Sebelum mulai membersihkan, kamu harus melepas komponen penting mulai dari keran, pipa penyedot, dan bagian penyangga gelas
Jika sudah mencabut stop kontak dispenser, hal yang harus kamu lakukan adalah melepas semua komponen dispenser. Kamu bisa langsung melepas galon kosong berikut kompenen penyusunnya. Setelah melepas galon atas, kamu harus melepas penyangga galonnya juga.
Dispenser memiliki berbagai macam komponen di dalamnya. Meski begitu, hanya ada 3 komponen yang harus kamu bersihkan secara rutin dan menyeluruh. Pertama adalah bagian luar dispenser, keran dan katup, serta pipa penyedot air. Kamu harus melepas semua komponen ini dan membersihkannya satu persatu.
ADVERTISEMENTS
3. Siapkan larutan pembersih atau bisa menggunakan bahan-bahan alami seperti jeruk nipis dan cuka apel
Selain untuk menghilangkan bakteri atau kuman, menggunakan sabun pembersih adalah salah satu cara untuk menghilangkan rasa plastik yang terasa terutama pada dispenser baru pakai.
Untuk membuat larutan pembersih DIY selain menggunakan sabun, kamu menggunakan campuran air dan sari jeruk nipis dengan perbandingan 1:2. Bisa juga mencampurkan cuka apel ke dalamnya agar lebih ampuh membersihkan noda atau kerak yang membandel. Kamu juga bisa menggunakan alkohol untuk menghilangkan kuman dan bakteri, namun gunakan secukupnya saja.
ADVERTISEMENTS
4. Bersihkan bagian dalam dispenser beserta komponen-komponen pendukungnya
Bagian dalam dispenser dan bagian dispenser galon bawah merupakan bagian yang paling gampang kotor, tapi juga mudah dipersihkan. Kamu bisa langsung lap badan dispenser menggunakan larutan pembersih. Bilas galon menggunakan air panas untuk mengangkat sisa-sisa larutan dan kotoran yang telah dibersihkan. Lakukan terus menerus sampai dispenser bersih total.
Sementara itu, cara membersihkan dispenser galon atas adalah dengan mengisi dispenser dengan larutan pembersih dan air panas. Setelah itu, diamkan 5 menit dan buang larutan tersebut lewat keran. Lalu bilas berulang hingga hilang sisa-sisa pembersihnya.
ADVERTISEMENTS
5. Berbeda dengan komponen lain, kamu harus membersihkan keran dispenser beserta penyangga gelas secara rutin karena berhubungan langsung dengan air yang kita minum
Keran dispenser adalah komponen yang paling sering disentuh. Komponen ini juga berhubungan langsung dengan air yang kita minum. Karenanya, keran adalah komponen khusus yang harus dibersihkan setiap ada kesempatan untuk menjaga kesterilan air dan menghindari penyakit.
Cara membersihkannya juga mudah. Jika memungkinkan, lepas keran dan katup penyangga gelas yang ada di bawahnya. Cuci menggunakan larutan pembersih dan gosok sampai bersih. Kamu juga bisa membersihkan keran menggunakan tisu basah, tapi yang tanpa pewangi kalau bisa.
ADVERTISEMENTS
6. Khusus dispenser galon bawah, jangan lupa untuk membersihkan pipa penyedot yang menempel dan menyambung pada pipa utama dan keran
Ada perbedaan mendasar antara dispenser galon atas dan dispenser galon bawah. Khusus galon bawah, kamu harus rajin membersihkan pipa penyedot yang berfungsi untuk mengalirkan air pada keran. Pipa ini adalah komponen yang harus bersih setiap saat.
Pertama-tama, buka badan dispenser dan ambil pipa yang berbentuk huruf Z. Setelah itu, lepaskan pengunci yang berbentuk cincin berwarna biru. Lepaskan pipa penyedot dan bersihkan. Setelah itu, keringkan dan pasangkan kembali pipa penyedot pada pipa penyambung utama.
7. Setelah membersihkan semua komponen, keringkan dengan menggunakan lap basah sebelum memasangnya kembali. Jangan lupa untuk membersihkan bagian luar dispenser juga
Setelah semua komponen penting selesai dibersihkan, kamu harus memastikan bahwa semuanya kering sebelum kembali memasangnya. Untuk mengeringkannya, kamu bisa menggunakan lap kering yang bersih untuk mengangkat sisa-sisa larutan pada permukaan dispenser atau pada bagian dalamnya.
Jangan lupa untuk menggunakan sarung tangan karet saat memasang komponen. Jika semuanya sudah terpasang, jangan lupa untuk membersihkan bagian luar dispenser agar tampilannya lebih bersih.
Nah, itu dia beberapa cara membersihkan dispenser galon atas maupun galon bawah. Langkah-langkah di atas bisa kamu ikuti untuk membersihkan segala jenis galon maupun merek. Semoga membantu!