6 Cara Membersihkan AC Sendiri, Tak Perlu Panggil Servis

Semakin ke sini, penggunaan air conditioner atau AC pada tingkat rumah tangga semakin meningkat karena kenaikan suhu yang semakin tinggi sehingga membuat udara menjadi panas dan ‘gerah’. Terlebih bagi masyarakat yang tinggal di ibu kota, AC seakan telah menjadi kebutuhan pokok. Eitss, nggak hanya asal menggunakan saja, kamu juga harus rutin membersihkannya agar AC selalu dalam kondisi yang baik dan bekerja secara optimal.

Nggak harus menggunakan jasa pembersihan AC, kamu juga bisa kok melakukannya sendiri di rumah. Bahan-bahan yang digunakan juga mudah ditemui sehingga bisa lebih menghemat pengeluaran. Nah, kali ini Hipwee akan memberikan cara yang mudah untuk membersihkan AC sendiri di rumah. Yuk, simak ulasan selengkapnya!

ADVERTISEMENTS

1. Pertama, kamu harus menyiapkan alat-alat yang akan digunakan untuk membersihkan AC

cara membersihkan ac sendiri

Siapkan alat untuk memebrsihkan AC | Photo by Andrea Piacquadio from Pexels

Sebelum mulai membersihkan AC, kamu perlu menyiapkan beberapa bahan yang akan digunakan mulai dari sikat gigi bekas, kemoceng, cairan pembersih, obeng, air, cairan pembersih AC, dan juga lap bersih. Jangan lupa gunakan masker dan sarung tangan untuk menghindari debu masuk ke hidung dan saluran pernapasan.

ADVERTISEMENTS

2. Pastikan kamu telah mencabut semua kabel yang tersambung ke sumber listrik untuk meminimalisir terjadinya korsleting

cara membersihkan ac sendiri

Mencabut kabel dari saklar listrik | Photo by Clint Patterson on Unsplash

Setelah menyiapkan alat yang akan digunakan, kamu juga harus memastikan bahwa AC sudah dalam kondisi mati dan mencabut semua aliran listriknya. Kamu juga bisa memberikan lakban pada bagian saklar untuk meminimalisir cipratan air masuk ke dalam lubang dan menimbulkan korsleting.

ADVERTISEMENTS

3. Proses pembersihan dimulai dari membuka penutup AC dan bersihkan bagian tersebut dari kotoran yang menempel

cara membersihkan ac sendiri

Buka penutup AC | Credit via sejahterajayateknik.com

Proses pembersihan AC dimulai dengan membuka cover atau penutup AC dengan obeng secara perlahan. Setelah penutup terbuka, kamu bisa bersihkan dengan kemoceng atau vacuum cleaner untuk mengangkat debu yang menempel baik di bagian permukaan hingga ke bilah ventilasi. Kamu juga bisa gunakan lap basah untuk membersihkan noda debu yang membandel dan bersihkan kembali dengan lap kering agar bagian penutup semakin bersih.

Saat penutup AC terbuka, kamu juga bisa melihat filter AC. Pastikan kamu cek terlebih dahulu kondisi filter, jika masih dalam kondisi yang baik dan tak ada kerusakan, kamu bisa langsung membersihkannya.

ADVERTISEMENTS

4. Setelah itu, kamu bisa lanjut membersihkan bagian filter AC dengan melakukan beberapa tahapan pembersihan

cara membersihkan ac sendiri

Pembersihan filter AC | Credit via kulmi.id

Kamu bisa membersihkan bagian filter AC dengan menggunakan bantuan alat berupa sikat gigi bekas, kuas, lap basah, atau alat penyedot debu. Supaya proses pembersihan filter lebih maksimal, kamu juga bisa melepasnya dari AC dengan bantuan obeng. Jika filter dalam kondisi yang cukup kotor, kamu bisa merendamnya dengan cairan pencuci khusus AC untuk membasmi jamur dan kuman lainnya.

Setelah itu, kamu bisa mulai bersihkan filter dengan cairan pembersih seperti sabun cuci piring dan gosok secara perlahan menggunakan kuas atau sikat gigi bekas. Lalu, bilas filter yang telah diberi sabun dengan air bersih dan keringkan menggunakan lap kering agar tak ada debu yang menempel.

ADVERTISEMENTS

5. Bersihkan juga bagian evaporator AC agar bisa kembali menyerap uap panas dari refrigasi secara maksimal

cara membersihkan ac sendiri

Bersihkan evaporator AC | Credit via tukangreview.com

Sebelum melakukan pembersihan pada bagian evaporator, pastikan kamu menutupi area lantai dan dinding di dekat AC. Hal ini karena terdapat air kotor yang akan menetes selama proses pembersihan dan ada kemungkinan akan mengotori dinding dan lantai di sekitar AC. Kamu bisa menyiapkan ember kecil untuk menampung air kotor dari proses pembersihan.

Lalu, kamu bisa mulai membersihkan evaporator menggunakan cairan pembersih AC yang saat ini sudah banyak dijual di marketplace. Semprotkan cairan pembersih tersebut secara perlahan dan tepat ke bilah AC agar kumparan evaporator bersih dan nggak merusak komponen lainnya. Setelah bersih, pasang kembali penutup AC dan lanjut bersihkan bagian outdoor.

ADVERTISEMENTS

6. Terakhir, kamu juga perlu membersihkan unit outdoor yakni kipas AC dengan melakukan penyiraman di beberapa sudut

cara membersihkan ac sendiri

Berisihkan bagian outdoor | Credit via serviceackroya.blogspot.com

Kamu perlu melakukan dua tahapan untuk membersihkan bagian unit outdoor yaitu bagian luar dan dalam kisi pendingin. Untuk bagian luar, kamu bisa membersihkan debu yang menempel dengan bantuan kuas dan sikat gigi bekas untuk menjangkau area yang sempit.

Setelah bersih, kamu bisa lanjut membersihkan bagian dalam dengan menggunakan air dan tekanan pada saat penyiraman untuk mengangkat debu. Penyiraman ini bertujuan untuk mengangkat kotoran yang membandel agar seluruh unit outdoor AC bersih.

Pertama, siramkan air ke kisi-kisi AC dari sisi depan tanpa melepas bagian kipas. Siram dari sela kipas ke arah depan dan kiri. Saat menyiram, pastikan berhati-hati agar tak mengenai kompresor berbentuk bulat yang dilindungi seng. Usahakan kamu mengayunkan tangan dengan kuat saat menyiram agar air dapat meresap ke area yang sulit dijangkau. Terakhir, bersihkan dengan lap yang kering dan bersih.

Nah, itu dia cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan AC sendiri dengan alat-alat yang ada di rumah. Kalau begini kan pengeluaran bisa jadi lebih hemat, ya. Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

salt of the earth, light of the world