9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

Masker bibir

Warna bibir yang pucat bahkan kehitaman seringkali membuat kita tidak percaya diri. Berbagai cara pun dilakukan untuk mendapatkan bibir yang indah, sehat dan merona. Mulai dari memakai produk perawatan bibir hingga memakai lipstik untuk menyamarkan warnanya. Padahal, sebenarnya ada cara alami yang bisa kamu lakukan untuk membuat bibir lebih sehat dan merah merona. Salah satunya dengan menggunakan masker bibir alami.

Berikut telah Hipwee Tips rangkum beberapa racikan masker bibir terbaik dari bahan alami untuk mendapatkan bibir kemerahan dengan natural. Simak ulasannya yuk!

ADVERTISEMENTS

1. Madu dan lemon bisa menjadi kombinasi sempurna untuk mendapatkan bibir merah merona

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

madu dan lemon | credit: comzeal via id.depositphotos.com

Lemon merupakan agen pencerah, sedangkan madu berfungsi untuk melembapkan. Kombinasi keduanya merupakan masker bibir yang bagus untuk membuat bibirmu menjadi lebih sehat dan berwarna kemerahan. Caranya adalah dengan mencampur air perasan lemon dan madu lalu oleskan pada bibir, diamkan sekitar 10 sampai 15 menit lalu bilas. Gampang banget, kan?

ADVERTISEMENTS

2. Selain memerahkan bibir, lidah buaya juga bisa mengatasi iritasi bibir juga lo!

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

lidah buaya | credit: Franziska Ingold via pixabay.com

Selain melembapkan, lidah buaya juga bisa mengatasi iritasi dan mengembalikan warna alami bibir lo! Caranya gampang banget, ambil gel atau daging lidah buaya lalu oleskan langsung pada bibir. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

ADVERTISEMENTS

3. Eits, jangan cuma dimakan. Oleskan cokelat di bibir untuk menghilangkan warna kehitaman!

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

cokelat | credit: freepik via www.freepik.com

Masker cokelat sangat cocok untuk mengatasi kulit bibir yang kering dan mengalami dehidrasi. Caranya yaitu campurkan lelehan dark chocolate dengan minyak kelapa dan kapsul vitamin E, kemudian oleskan pada bibir dan diamkan sekitar 10 hingga 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

ADVERTISEMENTS

4. Dapatkan warna bibir pink kemerahan dengan kelopak bunga mawar

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

mawar dan susu | credit: freepik via www.freepik.com

Kelopak bunga mawar merah ternyata bermanfaat untuk memerahkan bibir. Caranya, rendam kelopak mawar dengan susu murni semalaman. Haluskan campuran keduanya hingga membentuk pasta lalu oleskan pada bibir. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air dingin.

ADVERTISEMENTS

5. Gunakan scrub gula dan minyak zaitun untuk mengangkat sel kulit mati pada bibir pecah-pecah

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

minyak zaitun dan gula | credit: joannawnuk via id.depositphotos.com

Untuk mendapatkan warna bibir kemerahan, kamu perlu melakukan eksfoliasi untuk menghilangkan sel kulit mati dan kulit pecah-pecah pada bibir. Salah satu eksfoliator yang murah dan bisa ditemukan di dapur adalah scrub gula. Selain masker bibir madu dan gula, kamu juga bisa mencampurkan gula dengan beberapa tetes minyak zaitun lalu menggosokkannya pada bibir, kemudian bersihkan dengan menggunakan lap atau tisu bersih.

ADVERTISEMENTS

6. Kombinasi kunyit dan susu bisa mencerahkan warna bibir juga lo!

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

kunyit dan susu | credit: azerbaijan_stockers via www.freepik.com

Kombinasi kunyit dan susu dapat dijadikan masker bibir untuk bibir hitam yang ampuh mencerahkannya dan mencegah pigmentasi. Caranya, campurkan satu sendok makan susu murni dan satu sendok makan bubuk kunyit hingga membentuk pasta. Oleskan pada bibir, diamkan selama 6 menit lalu gosokkan pada kulit bibir untuk mengeksfoliasi kulit mati. Bilas dan bersihkan bibir menggunakan air hangat. Lalu aplikasikan lip balm.

7. Kembalikan warna bibir merahmu dengan masker bibir yang terbuat dari stroberi

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

stroberi | credit: racool_studio via www.freepik.com

Manfaat masker bibir stoberi yakni untuk mengeksfoliasi dan mencerahkan kulit bibir. Caranya adalah dengan menghaluskan buah stroberi lalu tambahkan dengan madu dan minyak zaitun. Oleskan campuran tersebut pada bibir dan diamkan selama 10 menit. Kemudian bersihkan menggunakan lap atau tisu.

8. Cerahkan kembali warna bibir dengan menggunakan daun ketumbar

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

daun ketumbar | credit: Kai Resckhe via pixabay.com

Daun ketumbar bermanfaat untuk mencegah pigmentasi dan warna kehitaman pada bibir. Caranya adalah dengan menghaluskan daun ketumbar hingga teksturnya berbentuk seperti pasta lalu oleskan pada bibir dan diamkan sekitar 15 sampai 20 menit, lalu bilas dengan air hangat.

9. Pudarkan warna kehitaman pada bibir dengan kombinasi lemon dan minyak almon

9 Masker Bibir Alami untuk Memerahkan Bibir dengan Natural. Nggak Perlu Pakai Kosmetik Mahal

minyak almon dan lemon | credit: silviarita via pixabay.com

Kamu bisa mulai mengganti pemakaian lip balm dengan bahan yang lebih alami menggunakan campuran lemon dan minyak almon. Caranya adalah dengan mencampur air perasan lemon dan minyak almon lalu oleskan pada bibir tiap menjelang tidur. Masker bibir bisa dipakai berapa kali? Lakukan secara rutin untuk hasil yang maksimal.

Itulah beberapa cara alami yang bisa kamu coba untuk memerahkan bibir. Mudah dan murah, kan? Tak perlu lagi membeli masker bibir di Indomaret atau drugstore yang harganya lumayan itu. Jangan lupa lakukan dengan rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Kalau gini kan nggak perlu pakai kosmetik mahal~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Mind wanderer~

Editor

salt of the earth, light of the world