Cara Cek iPhone Bekas, Cek 6 Komponen Penting ini!

Ponsel iPhone masih menjadi salah satu merek yang diidamkan bagi beberapa orang karena prestisenya. Namun, harganya yang cukup mahal menjadi kendala tersendiri untuk memiliki sebuah iPhone. Hal inilah yang menjadi alasan orang-orang untuk membeli iPhone bekas, tentu dengan fungsi dan tampilan fisik yang masih oke.

ADVERTISEMENTS

Tips Cek iPhone Bekas, Sebelum Membelinya

Jika memang kamu berniat ingin membeli iPhone bekas, berikut beberapa tips cara cek iphone bekas yang perlu dilakukan supaya ponsel yang dibelimu nggak keliru dan masih layak pakai.

ADVERTISEMENTS

1. Sebelum membeli iPhone bekas, usahakan untuk selalu mengecek harga pasaran resminya terlebih dulu

cara cek iphone bekas

cek harga pasaran

Meski harga iPhone bekas jauh lebih murah, namun kamu juga perlu curiga jika harga yang ditawarkan jauh dari pasaran. Untuk mengeceknya, kamu bisa mencari tipe iPhone yang ingin kamu beli di toko-toko online. Nah, bandingkan saja harganya di situ, ya!

ADVERTISEMENTS

2. Jika kamu berniat ingin membeli secara online, pilihlah iPhone yang masih dalam waktu garansi

cara cek iphone bekas

cek garansi

Harga iPhone yang masih dalam waktu garansi memang lebih mahal, namun kualitasnya sudah pasti lebih bagus kok. Kalau memang nggak bisa dapat iPhone yang masih garansi, carilah yang ada embel-embel ‘like new’ atau masih seperti baru.

Untuk urusan garansi, kamu juga wajib mengetahui kalau iPhone ternyata nggak memiliki garansi internasional. Ponsel ini hanya memiliki garansi regional yang artinya iPhone hanya bisa klaim garansi di negara ponsel ini dikeluarkan. Untuk mengetahuinya, kamu bisa cek di dus belakang kiri bawah.

Contoh kode negara untuk iPhone:

MY/A: Malaysia

LL/A: Amerika

X/A: Australia

ZP/A: Singapore, Hongkong

PA/A: Indonesia

ADVERTISEMENTS

3. Saat melakukan transaksi COD atau beli di toko, usahakan untuk selalu mengecek kondisi fisiknya

cara cek iphone bekas

cek kondisi fisik

Cek kondisi fisik iPhone secara teliti dan detail, pastikan semuanya sesuai dengan deskripsi yang ditawarkan. Jangan lupa untuk mengecek kelengkapan dan fungsinya. Nah, berikut kondisi fisik yang harus kamu cek.

  • Cek jaringan selular dan internet dengan cara memasukkan kartu SIM.
  • Pastikan tombol home masih empuk dan berjalan dengan baik.
  • Periksa juga tombol power untuk memastikan apakah masih normal jika ditekan.
  • Cek earphone dengan mencobanya.
  • Cek juga charger dan kabel USB dengan cara mencobanya.
  • Pastikan jack audio masih aktif dan nggan tersendat-sendat.
  • Tes speaker dan pastikan suara yang dikeluarkan masih normal dan nggak pecah.

ADVERTISEMENTS

4. Setelah fisiknya kamu cek, lakukan pengecekan pada semua fitur dan kelengkapan yang dimiliki iPhone

cara cek iphone bekas

cek kelengkapan fiturnya

Apple nggak menjual komponen iPhone, ya! Jadi, saat membeli, pastikan iPhone nggak memiliki kerusakan sama sekali. Nah, berikut hal-hal yang perlu kamu pastikan.

  • Periksa layar sentuh dengan mencobanya dari atas ke bawah atau kanan ke kiri. Cek pula sensor rotasinya apakah masih berjalan dengan baik atau nggak.
  • Cek ambient light sensor yang berfungsi untuk meredupkan layar iPhone ketika berada di kegelapan. Cara mengeceknya: tutup sepertiga layar atas dengan tangan atau alat bantu lain. Setelah itu tekan tombol sleep dan hidupkan kembali dengan menekan tombol yang sama (masih dalam keadaan sepertiga layar ditutup). Jika layar jadi lebih redup, berarti ini masih berfungsi dengan normal, ya!
  • Jangan lupa untuk melakukan pengecekan pada konektivitas baik jaringan seluler, WiFi, Bluetooth, dan GPS
  • Cek kamera dengan mencoba semua fitur yang disedikan olehnya.
  • Cek juga kesehatan baterai dengan masuk ke menu Setting > General > Usage > Battery Usage

ADVERTISEMENTS

5. Sebelum dibawa pulang, jangan lupa untuk mengecek software iPhone yang dibelimu terlebih dulu

cara cek iphone bekas

cek software

Sebelum dibawa pulang, pastikan penjual sudah menonaktifkan akunnya terlebih dulu. Untuk mengecekknya, masuk ke menu Settings > iCloud, dan pastikan akun sudah kosong, ya! Jika masih ada, tanyakan langsung dan minta untuk segera mengeluarkan iCloud beserta fitur Find My iPhone.

6. Jangan lupa juga untuk menanyakan IMEI ponsel sebelum kamu berpisah dengan si penjual

cara cek iphone bekas

cek IMEI

Nomor IMEI bisa kamu tanyakan kepada penjual atau dengan masuk ke menu Setting > General > About. Ini penting kamu tahu supaya kalau terjadi apa-apa kamu bisa mengantisipasinya jika mengetahui IMEI-nya.

Supaya nggak tertipu, pastikan kamu sudah memiliki semua informasi cara cek iphone bekas di atas sebelum membeli iPhone bekas. Jangan hanya kepincut harga murah lantas kamu bisa membeli sembarang iPhone, ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Helga-nya Arnold!