Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Menjadi cantik dan mempesona jelas idaman setiap cewek, apalagi di era yang serba selfie ini. Nggak sedikit dari kita yang rela merogoh kocek lebih demi mendapat kulit wajah mulus dan bebas dari masalah seperti jerawat atau kulit kusam. Wajar sih, karena penampilan yang paripurna adalah kunci untuk selalu percaya diri dan nggak minder saat mau jalan-jalan atau selfie di depan kamera.

Tapi, kamu nggak usah terlalu khawatir soal ini, karena Hipwee Tips bersama SahabatMarina punya solusinya. Yup, tanpa perlu mengeluarkan banyak uang, kamu bisa kok tampak menarik dengan make-up yang nggak malu-maluin.  Yang lebih penting, langkah-langkahnya sederhana! Kamu yang anak kost pun bisa kok menerapkannya. Penasaran gimana caranya? Here we go!

1. Rutin membersihkan wajah dengan cara yang tepat supaya kulitmu tetap segar dan sehat

Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Biar mukamu lebih segar~~ via www.allure.com

Sebelum mengaplikasikan make-up atau skincare ke wajah, terlebih dahulu wajahmu harus bersih dan sehat. Kenapa? Ini berguna untuk memaksimalkan penyerapan make-up atau skincare, supaya tidak ‘pecah’ atau menimbulkan iritasi pada wajahmu. Kamu nggak mau ‘kan kalau masalah di wajahmu jadi tambah parah? Karena itu pastikan kamu membersihkan wajahmu dengan cara yang benar.

2. Jangan lupa aplikasikan moisturizer dulu supaya kulitmu lembab seharian

Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Biar wajahmu nggak mudah iritasi via www.cheatsheet.com

Kamu nggak mau dong kulit wajahmu nampak kering? Untuk itu kamu perlu mengaplikasikan moisturizer ke wajahmu. Hal ini dilakukan untuk menyiapkan pori-pori kulit wajah dari tempaan bedak dan make-up lainnya. Dengan begitu kulit wajahmu akan terjaga dan nggak mudah kering. Cari moisturizernya pun jangan sembarangan. Usahakan untuk memakai moisturizer dengan kandungan spf yang bisa sekaligus lindungi kulit dari sinar matahari, ya.

3. Agar make-up-mu lebih awet, wajib hukumnya menggunakan Two Way Cake!

Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Pakai bedak itu perlu~ via www.sahabatmarina.com

Tahu sendiri ‘kan kalau cuaca di Indonesia bisa bikin muka rentan berminyak dan kusam? Nah, kini saatnya kamu memanfaatkan Two Way Cake, bedak padat sekaligus foundation untuk mencerahkan warna kulit dan menahan minyak supaya nggak terlalu keluar banyak.

Two Way Cake yang kamu pilih pun harus yang sesuai; yaitu yang mengandung bahan-bahan pilihan dan SPF untuk melindungi dari sinar UVA & UVB.

Dan kini, Marina menghadirkan Marina Two Way Cake yang diformulasikan khusus untukmu yang ingin tampil lebih segar, meski tanpa make-up berlebihan. Hanya dengan beberapa kali tepukan saja, bedak ini mampu menyamarkan noda, mencerahkan, menghaluskan serta melindungi kulitmu dari radikal bebas dan sinar UVA & UVB.

Ada tiga varian warna yakni ivory, peach dan natural, Marina Two Way Cake yang bisa kamu sesuaikan dengan warna kulitmu. Cocok untuk dipakai sehari-hari karena tampak seperti no make-up, padahal kamu tetap pakai bedak. Must try!

4. Untuk daerah mata, bubuhkan eyeshadow warna beige, sedikit maskara dan eyeliner agar matamu tampak lebih segar

Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Ikutin ini yea… via sanfranista.com

Menambahkan riasan pada mata juga perlu dilakukan supaya kamu tidak terlihat pucat. Cukup bubuhkan eyeshadow berwarna beige atau cokelat untuk menghasilkan tampilan mata yang lebih fresh namun natural. Untuk tambahannya, pulaskan maskara dan eyeliner secukupnya supaya kekurangan di matamu bisa tersamarkan.

Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Hasilnya kayak gini~ via sanfranista.com

5. Biar pipimu merona-merona manja, blush on-nya jangan sampai lupa!

Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Pipimu jadi unyu-unyu gimana gitu…. via mycitygossip.com

Pilih blush-on dengan warna pink atau oranye supaya tidak membuatmu terlalu menor. Nggak mau dong kalau dikatain kepiting rebus karena pipimu terlalu merah nantinya?

6.Terakhir, warnai bibirmu dengan lipstik berwarna nude atau merah muda!

Belajar Make-Up Tanpa Kursus dengan 5 Step Mudah Ini. No Menor, No Norak!

Warna nude biar naga kayak zombie~ via www.rockmywedding.co.uk

Jangan biarkan bibirmu bagai zombie alias pucat dan kering! Sebelum mengaplikasikan lipstik, ada baiknya kamu memakai lip balm terlebih dahulu supaya hasilnya maksimal tanpa merusak warna dan tekstur alami bibir.

Nah daripada ribet mau ngikutin tutorial di Youtube, mendingan langsung praktikkan sendiri aja, yuk!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis