Meski dari Tanaman yang Sama, Matcha dan Green Tea Sebenarnya Berbeda. Begini Ulasannya

Beda matcha dan green tea

Kalau kamu penggemar minuman kekinian, pasti sudah nggak asing lagi dengan nama matcha dan green tea. Saking hitnya minuman ini, kini banyak gerai yang khusus menjual olahan keduanya. Meski sama-sama terbuat dari tanaman bernama Cameliia sinensis, kedua jenis teh berwarna hijau ini nyatanya berbeda lo!

Supaya nggak keliru, ada baiknya jika kamu menyimak ulasan yang Hipwee Tips rangkum berikut. Bisa nih jadi pertimbangan kalau kamu masih bingung ingin beli matcha atau green tea.

ADVERTISEMENTS

Agar menghasilkan rasa yang enak, kedua teh ini diolah dengan cara berbeda

Meski dari Tanaman yang Sama, Matcha dan Green Tea Sebenarnya Berbeda. Begini Ulasannya

beda cara mengolahnya via www.tehpucukharum.com

Matcha dibuat dengan menutup daun teh selama 20 sampai 30 hari sebelum dipanen. Setelah panen, petani akan memisahkan batang dan urat daun untuk ditumbuk agar jadi bubuk halus.

Sedangkan green tea justru dijemur di bawah sinar matahari agar jadi kering. Setelah kering, petani akan memotong daunnya agar jadi potongan-potongan yang halus dan bisa diseduh.

ADVERTISEMENTS

Jika sudah diseduh, green tea dan matcha memiliki rasa serta warna yang berbeda

Meski dari Tanaman yang Sama, Matcha dan Green Tea Sebenarnya Berbeda. Begini Ulasannya

warna berbeda via brilicious.brilio.net

Green tea memiliki warna yang lebih jernih serta kekuningan seperti teh. Saat diminum, ia akan memiliki sensasi lebih segar dan ringan. Selain itu, green tea juga memiliki rasa asam dan pahit setelah diminum.

Berbeda dengan green tea, warna matcha cenderung lebih hijau dan creamy. Rasanya pun mirip seperti rumput laut yang mana jika diminum ia nggak akan meninggalkan rasa apa pun.

ADVERTISEMENTS

Karena cara mengolahnya yang berbeda, kedua teh ini pun memiliki manfaat dan kandungan yang berbeda pula

Meski dari Tanaman yang Sama, Matcha dan Green Tea Sebenarnya Berbeda. Begini Ulasannya

manfaatnya beda via brilicious.brilio.net

Matcha mengandung kafein, polifenol, dan antioksidan lebih tinggi (termasuk EGCG) dan L-Theanine lebih banyak daripada rata-rata teh hijau. Peneliti mengatakan bahwa minum satu gelas matcha bisa diibaratkan dengan mengonsumsi tiga cangkir green tea lo! Makanya, nggak heran jika matcha sering digunakan untuk membantu proses pembakaran lemak.

ADVERTISEMENTS

Kedua minuman juga bisa kamu nikmati dengan cara yang berbeda

Meski dari Tanaman yang Sama, Matcha dan Green Tea Sebenarnya Berbeda. Begini Ulasannya

cara penyajian via www.idntimes.com

Matcha bisa kamu nikmati dalam beberapa jenis sajian makanan dan minuman. Kamu bisa menyeduhnya dengan dibuat latte atau bisa juga dicampurkan dengan adonan kue. Tinggal pilih saja mana yang kamu suka.

Sementara, green tea hanya bisa kamu nikmati dalam bentuk minuman saja. Cukup seduh daun green tea di air panas dan biarkan selama tiga hingga empat menit. Untuk mendapatkan kenikmatan green tea, minum tanpa tambahan gula, ya!

Meski berbeda, kedua daun teh ini sama-sama nikmat kok jika dikonsumi. Sekarang tinggal pilih deh mana favorit kalian.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Helga-nya Arnold!

Editor

salt of the earth, light of the world