8 Ragam Hiasan Natal yang Bisa Dengan Mudah Kamu Bikin Sendiri di Rumah

Yeiiy sebentar lagi Natal! Kalau bicara Natal, tentu tidak bisa dipisahkan dari pohon natal dan segala ornamennya. Bahkan tidak jarang hiasan natal ini membuat kita kerepotan menyiapkannya.

Sebenarnya dekorasi natal gak melulu harus beli di mal dengan harga yang lumayan menguras kantung. Kamu bisa berkreasi dengan menggunakan barang bekas sebagai bahan dasar untuk membuat ragam hiasan natal. Proses membuat hiasan natal ini juga bisa membuat natalmu semakin hangat, karena dikerjakan bersama dengan keluarga.

Penasaran ‘kan barang apa saja di rumahmu yang bisa kamu sulap untuk jadi hiasan natal?

ADVERTISEMENTS

1. Manfaatkan botol selai bekasmu jadi snow globe lucu. Di dalamnya kamu bisa masukkan foto anggota keluarga dan momen berharga lainnya

rangkum momen bahagia keluarga dengan toples bekas

rangkum momen bahagia keluarga dengan toples bekas via ourbestbites.com

Membuat ragam dekorasi natal dengan menggunakan barang bekas memang sangat mudah dan sederhana. Hanya butuh sedikit kreativitas dalam mengolah barang bekas tersebut. Kamu pun bisa dengan enteng menyulap botol selai bekas menjadi hiasan berkelas untuk dipajang di dalam rumah. Yang kamu butuhkan hanyalah botol selai bekas, foto yang sudah dilaminating, glycerin, bubuk glitter, lem anti air, dan hiasan kecil.

Caranya pun sangat sederhana:

  • Rekatkan foto dan hiasan pada tutup selai dengan lem anti air.
  • Isi botol selai dengan air kemudian taburi dengan bubuk glitter dan 2-3 sendok teh glycerin untuk tiap toples.
  • Terakhir, olesi bagian tutup toples dengan lem anti air dan rekatkan pada badan toples.
  • Voila! Jadi deh snow globe buatanmu dengan foto anggota keluarga di dalamnya.

Gak cuma berfungsi sebagai snow globe, tapi bisa juga jadi cara unik untuk memajang foto-foto lawasmu dan keluarga menjadi lebih berkelas.

ADVERTISEMENTS

2. Ubah kepingan CD bekasmu jadi penghias cantik bola kaca. Potongan asal-asalan dari bekas CD bisa membuat pohon natalmu lebih mewah!

hiasan cantik dan unik untuk pohon natalmu

hiasan cantik dan unik untuk pohon natalmu via www.lovethispic.com

Pingin punya hiasan pohon natal yang gak pasaran dan lain daripada yang lain? Ini dia jawabannya! Kamu bahkan cuma butuh lem, gunting, kepingan CD bekas, bola kaca untuk pohon natal, serta kain warna emas atau glitter. Hanya dengan alat-alat sederhana ini kamu sudah bisa menghadirkan kemewahan di dalam rumahmu.

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah potong kaset CD bekasmu dengan bentuk sembarang. Kemudian rekatkan potongan kaset CD dengan pola acak seperti mozaik. Setelah semua badan bola sudah tertutup, masukkan kain berwarna emas atau glitter ke dalamnya. Voila! Hiasan sederhana yang terkesan mewah bisa kamu gantungkan di dahan pohon cemaramu!

ADVERTISEMENTS

3. Walau Indonesia nggak bersalju kamu tetap bisa menghadirkan pinguin imut di rumahmu. Gimana caranya? Pakai pantat botol soda!

Pinguin dari Botol bekas

Pinguin dari Botol bekas via www.lovethispic.com

Botol soda rongsokan bisa digubah menjadi mainan imut dengan bentuk pinguin berbagai pola! Bahkan, mainan lucu nan unik ini bisa jadi teman main adek atau keponakan. Cukup bermodalkan 2 botol plastik soda untuk membuat sebuah pinguin hias.

Yang kamu butuhkan cuma botol bekas, cat minyak beraneka warna, lem tembak, dan sedikit keterampilan menggambar. Nih ya Hipwee kasih langkah-langkahnya:

  • Potong badan botol jadi 2, dengan satu bagian yang lebih pendek.
  • Gabungkan bagian yang lebih pendek di atas badan botol yang lebih panjang dengan posisi terbalik, lekatkan dengan lem tembak.
  • Warnai badan botol bagian depan dengan cat minyak warna putih.
  • Gambar badan pinguin dengan cat minyak warna hitam, menggunakan kuas kecil.
  • Gunakan cat warna hitam untuk mewarnai bagian belakang badan botol.
  • Warnai bagian pendek dari badan botol dengan warna yang lebih terang (bagian ini nantinya akan jadi topi pinguin.)
  • Hias pinguinmu sesuai selera. Makin imut, makin lucu.

Ajak keponakan dan adik kecilmu juga supaya acara membuat kerajinan tangan ini semakin asyik dan seru. Kapan lagi berkumpul bersama dan membuat kerajinan tangan dengan semua anggota keluarga? Momen membuat hiasan bersama ini bisa membayar waktu kebersamaan yang hilang sepanjang tahun.

ADVERTISEMENTS

4. Bola natal sih boleh bulat-bulat saja. Tapi ornamennya bisa dibikin tak biasa dengan cap tangan yang dibentuk jadi snowman atau jenggot santa~

makin keliatan cantik dan unik

makin keliatan cantik dan unik via www.diy-enthusiasts.com

Membuat kerajinan tangan ini memang mudah dan sama sekali tidak sulit. Bahkan kamu bisa seru-seruan bersama adik dan para keponakanmu. Hal ini juga bisa menjadi ajang pemecah suasana kaku antar anggota keluarga karena sudah lama tidak bertemu. Bahkan, membuat kerajinan tangan yang satu ini bisa semakin mempererat tali persaudaraan antar keluarga. Untuk membuat ornamen natal ini sangat sederhana karena kamu hanya membutuhkan cat, kuas, dan bola-bola penghias pohon natal. Cetakan telapak tangan yang tertempel di badan bola bisa dikreasikan menjadi snow man atau sinterklas.

Jika ingin membuat bentuk snow man, kamu bisa mencontoh langkah-langkah pada gambar. Tetapi jika kamu ingin membentuk gambar sinterklas, kamu bisa membuat wajah sinterklas di telapak tangan dan gunakan jari-jari sebagai jenggotnya. Ingin menandai bola kreasimu? Tuliskan saja nama dan tahun di badan bola, bisa juga dijadikan kenangan di Natal yang akan datang.

ADVERTISEMENTS

5. Gak ada salju? Tutup botol juga bisa kamu buat menjadi Snow man yang tak kalah lucu!

tutup botol lucuk

tutup botol lucuk via www.kidsomania.com

Sering bermimpi membuat snow man dengan salju? Yuk, bikin snow man dengan tutup botol! Kegiatan ini gak kalah seru dan hasilnya pun juga sama lucu. Kamu tidak butuh kreativitas yang berlebih kok untuk membuat gantungan unik ini, yang kamu butuhkan hanyalah kebersamaan.

Caranya mudah:

  • Rekatkan 3 tutup botol dengan lem tembak, kemudian tempelkan pita di belakangnya.
  • Celupkan tusuk gigi ke dalam cat akrilik warna hitam, buat mata dan bibir. Sedang untuk hidungnya kamu bisa menggunakan cat akrilik warna orange.
  • Sebagai hiasannya, gunakan pita warna-warni yang dibentuk sebagai simpul sederhana — kemudian tambahkan kancing sebagai ornamen. Gunakan hiasan ini sebagai pemanis di leher snowman-mu

Selamat berkreasi bersama ya!

ADVERTISEMENTS

6. Bermodalkan kaos kaki lawas masa SMA, kamu bisa mengubahnya menjadi boneka salju yang membuat ponakan gemas

Kaos kaki bekas bisa jadi barang imut

Kaos kaki bekas bisa jadi barang imut via www.diy-enthusiasts.com

Apakah dulu kamu tergabung dalam mahzab kaus kaki panjang semasa sekolah? Kini kaus kakimu menumpuk saja di rumah? Jangan buru-buru mencap kaus kaki itu sebagai barang bekas! Kamu bisa menyulapnya menjadi boneka lucu yang membuat saudara-saudaramu gemas. Membuatnya pun tak susah, kamu hanya butuh sedikit kreativitas dan kemampuan menjahit yang tidak harus sempurna.

  • Potong kaus kaki jadi 2 bagian, tepat di bagian mata kaki.
  • Ikat bagian atas kaus kaki yang dipotong pendek.
  • Untuk kaus kaki yang dipotong lebih panjang, jahit rapat salah satu ujungnya.
  • Isi kedua potongan kaus kaki dengan kain dakron hingga mendapatkan kepadatan yang diinginkan.
  • Gabungkan kedua potongan dengan cara dijahit.
  • Manfaatkan juga baju berpola yang tak terpakai sebagai syal di leher snow man.

Dijamin boneka sederhana ini bisa membawa kehangatan di tengah-tengah keluarga. Selamat mencoba ya!

7. Punya kardus sepatu yang sudah tidak terpakai? Ubah kardus bekasmu jadi koper kenangan cantik

hiasan koper

hiasan koper via www.realcoake.com

Hobi berlibur bersama keluarga? Ini saatnya kamu membuat sesuatu yang unik untuk mengabadikan momen yang bisa jadi tak terulang dalam waktu dekat! Kumpulkan foto liburan kalian dan sulap menjadi hiasan yang penuh makna.

Ubah kardus sepatumu jadi bentuk koper yang cantik. Gunakan pengait macam gambar di bawah ini untuk menggabungkan penutup kardus dengan badan kardus:

Gunakan pengait pintu untuk menyatukan badan kardus dengan tutupnya

Gunakan pengait pintu untuk menyatukan badan kardus dengan tutupnya via stuffedsuitcase.com

Setelahnya, masukkan foto ke dalam kardus. Lalu hias dengan ornamen sesuai keinginan. Agar makin menambah nuansa natal kamu bisa menggunakan potongan pohon cemara, gambar Santa, atau hiasan lonceng dalam kardusmu.

Masukkan foto ke dalam kardus dengan apik

Masukkan foto ke dalam kardus dengan apik via stuffedsuitcase.com

Kamu bisa meletakkannya di bawah pohon Natal sebagai dekorasi, sekaligus sebagai doa yang tak terucap supaya di tahun depan kalian bisa menikmati liburan bersama lagi. Yuk berkreasi dan lihat panduan lengkapnya di sini .

8. Karena Natal selalu identik dengan kue kering, manfaatkan cetakan lawas Ibumu untuk jadi pigura bagi foto anggota keluarga

Cetakan kue juga bisa terpakai

Cetakan kue juga bisa terpakai via www.essentialbaby.com.au

Punya banyak cetakan kue berserakan di dapur? Manfaatkan barang-barang lawas ini jadi dekorasi natal yang unik. Membuatnya pun sangat sederhana karena kamu hanya membutuhkan cetakan kue, beberapa foto, kertas kado, kertas karton, dan kain pita.

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menutup satu sisi cetakan dengan kertas karton yang sudah dilapisi dengan kertas kado di kedua sisinya. Kamu juga bisa menutup cetakan kue dengan kertas karton yang sudah dilapisi foto untuk sisi yang menghadap ke dalam dan kertas kado sebagai pelapis untuk sisi yang menghadap ke luar. Langkah terakhir, ikatkan pita ragam warna sebagai pengait dekorasi.

Kamu bisa menggantungkannya di dahan pohon natal untuk selalu mengenang masa indah bersama keluarga tercinta.

Jadi, kreasi untuk natal mana yang paling kamu suka? Sesederhana apapun dekorasi yang kamu buat bersama keluarga, yang terpenting bukan hasil akhirnya, tetapi kebersamaan di saat membuat kreasi itu sendiri. Selamat berkreasi dan selamat natal! 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pecinta anjing, penikmat kumpulan novel fantasi, dan penggemar berat oreo vanilla.