7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

Banyak yang bilang jadi cewek itu banyak ribetnya, apalagi kalau soal penampilan. Bukan hanya wajah, tapi juga bagian tubuh lainnya yang nggak terlihat dari luar. Ya, salah satu yang jadi perhatian adalah payudaramu yang dibalut bra. Anggota tubuh yang termasuk aset penting ini memang perlu dijaga keindahannya. Jangan sampai kesalahan sepele seperti memakai bra yang melenceng dari ukuran jadi malapetaka.

Karena keberadaan payudara merupakan pemegang kunci kebahagiaan kehidupan rumah tangga kamu kelak, maka kamu nggak boleh asal memilih bra. Nggak cuma bentuk bra-nya saja, tapi juga ukurannya harus diperhatikan. Supaya kamu tahu kalau bra yang kamu kenakan salah atau nggak, simak 7 tandanya berikut ini yuk!

ADVERTISEMENTS

1. Saat kamu bergerak, bra pun ikut bergeser. Itu berarti bra kamu kebesaran

7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

bisa bergerak ke mana-mana via www.scoopwhoop.com

Hal paling muda untuk menebak bra kamu tepat atau tidak yakni ketika kamu sedang bergerak. Sekecil apapun gerakanmu, jika bra ikut bergeser itu berarti salah ukuran. Keadaan yang seperti ini berarti menunjukkan kalau bra yang kamu gunakan kebesaran sehingga mudah berpindah. Misalnya hingga melorot ke bahu atau lengan kamu.

ADVERTISEMENTS

2. Kalau tali bra kamu berbekas di kulit, itu berarti ukurannya kekecilan

7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

kekecilan via vivaglammagazine.com

Lain halnya dengan kebesaran, bra yang kekecilan talinya akan meninggalkan bekas. Nggak jarang juga bekasnya akan memerah dan perih karena iritasi. Kalau sudah seperti ini sebaiknya jangan diteruskan mengenakan bra itu lagi ya. Segera cari yang benar sesuai ukuran payudaramu.

ADVERTISEMENTS

3. Ketika tangan diangkat lurus ke atas lalu cup bra meninggalkan letak payudara, itu berarti kebesaran. Sedangkan kekecilan itu kalau ada bagian bawah payudara terlepas dari bra

7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

kalau bisa tangannya lurus ya via kyomorishima.com

Cara lain untuk mengetes bra yang kamu pakai benar atau tidak ukurannya yaitu dengan mengangkat tangan lurus ke atas. Ketika melakukannya badanmu turut tegap sehingga hasilnya nggak melenceng. Nah, saat mengangkat tangan ke atas, lalu cup bra kamu meninggalkan payudara, itu berarti keebesaran. Tapi, kalau bagian bawah payudara ada yang menonjol dan bra sedikit terangkat, maka sudah dapat dipastikan kalau bra kamu kekecilan.

ADVERTISEMENTS

4. Cup bra ada yang menyisakan banyak rongga atau sesak juga salah ukurannya

7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

longgar berarti kebesaran via www.wikihow.com

Kamu bisa mengecek kondisi cup bra apakah sudah sesuai ukuran payudara atau tidak. Jika cup bra menyisakan banyak rongga dan sesak berarti bra yang kamu kenakan salah. Adanya rongga atau jarak antara payudara dengan cup bra menunjukkan kalau bra kamu kebesaran. Sedangkan yang bikin sesak berarti kekecilan.

ADVERTISEMENTS

5. Kalau pundak atau punggung kamu sakit itu juga merupakan salah satu tanda kamu salah pakai bra

7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

punggung sakit jadi pertandanya juga via www.huffingtonpost.co.uk

Kamu nggak boleh meremehkan ketika tubuh merasa sakit, terutama area pundak atau punggung. Karena bisa jadi sakit tersebut adalah akibat dari pemakaian bra yang tidak tepat. Bahkan, jika kamu pusing ada kemungkinan gara-gara salah bra juga. Ada baiknya jika kamu coba mengganti bra dengan ukuran yang sesuai, lalu kamu bedakan apakah masih terasa sakit atau tidak.

ADVERTISEMENTS

6. Posisi bra bagian depan dengan punggung tidak sama. Misalnya yang bagian belakang lebih naik dibanding depan

7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

depan dan belakang beda berarti kekecilan via www.bustle.com

Apakah kamu memerhatikan letak bra ketika sudah dipakai? Bra yang ukurannya tepat letak bagian depan dan belakang akan seimbang. Maksudnya yaitu bagian belakang tidak naik atau lebih turun dari bagian depan. Coba saat kenakan bra sambil berkaca di kamar, dengan begitu kamu jadi bisa tahu seimbang atau tidak.

7. Kalau bagian samping payudara kamu ada yang menonjol itu adalah ciri-ciri kamu salah pilih bra

7 Kesalahan Pakai Pakaian Dalam yang Sering Dilakukan. Jangan Begitu Dong Sama Aset Masa Depan!

hati-hati jika bagian samping menonjol via nymag.com

Selain enam hal tadi, kamu bisa memastikan ukuran bra selama ini yang kamu pakai benar atau tidak dari bagian payudara. Misalnya bagian samping payudara kamu ada yang menonjol, itu berarti kekecilan. Kamu bisa mengeceknya ketika sudah memakainya sambil melihat di kaca atau memeriksa sendiri dengan meraba area payudara.

Kamu yang selama ini suka merasa nggak nyaman pakai bra, bisa jadi itu adalah pertanda kalau ukurannya memang salah. Demi kebahagian masa depan kamu nanti, dari sekarang coba mulai cek ya. Jangan asal lagi memilih bra karena payudaramu merupakan aset berharga.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini