Ada banyak hal yang harus disiapkan untukmu yang akan jadi anak kos karena sebentar lagi akan jadi mahasiswa dan harus tinggal jauh dari orangtua. Selain persiapan mental untuk tinggal di lingkungan yang baru, persiapan tempat tinggal alias kos-kosan juga jadi salah satu hal yang harus dipikirkan masak-masak. Mulai dari pertimbangan lokasi yang tidak terlalu jauh dengan kampus, harga terjangkau, fasilitas memadai, serta terjaga dan bersih.
Setelah itu, ada beberapa barang yang juga harus kamu siapkan. Biasanya yang selalu ada dalam pikiran adalah; kasur dan lemari (jika belum tersedia), serta meja untuk belajar atau mengerjakan tugas. Sementara barang-barang di luar itu, pikir belakangan, deh! Padahal, ada banyak printilan yang kadang sama sekali tidak terlintas, tapi ternyata sangat dibutuhkan. Nah, untukmu para anak kos newbie, baca baik-baik agar semua kebutuhanmu di kosan nanti sudah lengkap.
ADVERTISEMENTS
1. Cermin. Masa iya sih mau berdandan hanya mengandalkan perkiraan?
Cermin jadi salah satu benda wajib di sebuah kamar kosan. Nggak lucu ‘kan kalau di hari pertama tinggal di kosan, kamu harus bercermin lewat kamera depan di HP hanya karena lupa belum beli cermin. Untuk sebuah kamar kos yang tidak begitu luas, kamu cukup memilih cermin dengan ukuran yang tidak terlalu besar atau malah yang portable sehingga bisa dilipat dan tidak membuat penuh ruangan.
ADVERTISEMENTS
2. Laundry box. Karena baju kotor tidak mungkin hanya dibiarkan menggantung di balik pintu
Kebiasaan buruk anak kos adalah seringnya menimbun baju kotor di gantungan baju yang ada di balik pintu. Selain tidak sedap dipandang, itu bisa jadi sarang nyamuk, lho! Nah, sediakan juga laundry box pada kamar kosmu untuk menghindari menumpuknya gantungan baju, atau malah dibiarkan begitu saja di lantai. Ih, jorok, ah!
ADVERTISEMENTS
3. Alat makan dan rak kecil untuk menyimpannya. Biar nggak asal taruh
Anak kos terkenal suka jajan karena praktis dan nggak harus masak, apalagi cuci piring. Tapi sesekali, ada kalanya makanan yang kamu beli dibungkus untuk dimakan di kosan, atau harus bikin mi instan tengah malam sebagai teman begadang mengerjakan tugas. Di situlah mau nggak mau kamu harus beli alat makan dan juga tempat menyimpannya. Yang harus disiapkan antara lain; 1 piring, 1 mangkuk, 1 gelas dan sepasang sendok-garpu. Untuk tempat penyimpanan alat makannya, kamu bisa beli yang kecil dan berbahan plastik agar lebih terjangkau.
ADVERTISEMENTS
4. Tempat sampah. Ini penting, daripada sampah jajanan kamu selipkan di pojok ruangan
Beberapa anak kos suka menyiapkan 1 tas kresek yang digantung di jendela sebagai tempat sampah. Itu bisa jadi salah satu cara jitu membuat tempat sampah dadakan. Tapi, apa salahnya sih membeli 1 tempat sampah berukuran kecil yang bisa kamu dapatkan dengan mudah di minimarket. Dengan begitu, pemandangan di kamarmu akan terlihat lebih rapi dengan tidak adanya sampah berceceran.
ADVERTISEMENTS
5. Rol kabel. Ini penting tapi paling sering terlupakan
Alat satu ini sangat dibutuhkan di setiap kamar kos, namun sayangnya sering terlupakan. Padahal kamu bisa saja harus mengisi baterai HP, laptop dan menyalakan kipas angin disatu waktu sekaligus. Maka, masukkan rol kabel dalam daftar belanja (atau bisa kamu bawa stok rol kabel yang ada di rumah) sebagai salah satu benda yang wajib ada di kamar kosmu kelak.
ADVERTISEMENTS
6. Hanger pakaian, terutama untuk kemeja atau dress panjang buat pergi kondangan
Meski mungkin tak banyak baju yang kamu bawa di kosan, tapi pasti ada beberapa jenis pakaian yang sebaiknya disimpan menggunakan hanger seperti jas almamater, kemeja atau dress untuk pergi kondangan atau special occasion lainnya. Maka, beli beberapa hanger sebagai persediaan.
7. Untuk yang tidak pakai dispenser, jangan lupa beli pompa galon
Terakhir, kalau kamu tidak menggunakan dispenser, jangan lupa untuk membeli pompa galon. Ini penting, karena nggak mungkin ‘kan kalau setiap akan minum, kamu harus menuangkan galon ke dalam gelas? Jelas ini akan merepotkan!
Karena akan tinggal sendiri dan jauh dari rumah, jangan kaget dengan beberapa kebutuhan kos yang memang nggak sedikit. Tapi, kamu nggak harus menyiapkan semuanya dalam satu waktu. Dicicil pelan-pelan, lama-lama nanti kamar kosmu akan lengkap dengan sendirinya. Yah, itung-itung belajar melengkapi kebutuhan rumah tangga sebelum nanti punya rumah sendiri.