6 Trik Mudah yang Bisa Kamu Terapkan. Biar Hasil Fotomu Sekeren Jepretan Fotografer Profesional

trik mudah supaya hasil foto seperti profesional

Sekarang fotografi bukan hanya sekedar hobi tapi juga mulai menjadi gaya hidup. Tempat yang kamu datangi, makanan yang kamu konsumsi, hingga kejadian yang tak diduga-duga juga tak lepas dari jepretan kamera. Gak jarang kamu juga membaginya di media sosial atau hanya untuk konsumsi pribadi semata. Alih-alih asal jepret saja, foto yang bagus jauh lebih mengesankan.

Nah, membuat foto yang indah dan bagus layaknya fotografer profesional itu gak harus perlu peratalan mahal kok. Kamu hanya perlu trik dan tips khusus agar hasilnya maksimal. Penasaran bagaimana caranya? Berikut bocorannya dari Hipwee. 

ADVERTISEMENTS

1. Efek bokeh memang paling juara untuk membuat foto lebih dramatis. Hanya dengan kertas karton bokehmu bisa terlihat lebih unik.

Fotografi hack biar foto lebih bagus

Fotografi hack biar foto lebih bagus via howaboutorange.blogspot.ca

Efek bokeh atau efek blur adalah salah satu cara agar foto terlihat lebih dramatis. Biasanya, bokeh berbentuk bulat atau polygonal dan terbentuk saat ada secercah cahaya. Nah, jika kamu ingin membuat efek bokeh yang unik dan bagus, bikin sendiri saja dengan karton berpola. Caranya, buatlah tutup lensa kamera menggunakan karton warna hitam. pastikan ukurannya sesuai dengan diameter lensa DSLR mu ya. Setelah itu, buatlah pola berbentuk tuli, awan, bintang atau hati berukuran 1 cm x 1,5 cm.

Lalu pasang alat bokeh kreatif ini pasa lensa kamera Bari jepret objek yang punya sumper cahaya, misalnya lampu taman atau jalanan saat malam. Dengan tambahan gerakan saat mengambil gambar, gak mustahil kamu bisa mendapatkan efek bokeh yang unik. Kamu berani coba?

ADVERTISEMENTS

2. Kamu ingin jepretanmu lebih “bersih”? Usir saja flare yang menggangu dengan karton atau sisa sleeves kopi kesayanganmu.

Camera hack biar foto jadi lebih bagus

Camera hack biar foto jadi lebih bagus via roeschphotography.blogspot.ca

Saat kamu memotret objek dengan berhadapan dengan matahari, gak jarang fotomu jadi ternoda dengan adanya flare yang bentuk gak jelas. Nah, jika kamu ingin menghilangkannya, tutup kartonampuh menjadi penyelamat. Kamu bisa gunakan kartos kardus yang tipis atau karton pelindung cangkir kopi plastik. Dengan begitu, hasil jepretanmu bisa lebih bersih dan flare tak ada lagi.

ADVERTISEMENTS

3. Siapa bilang foto bagus itu harus sewa studio mahal. Bungkus snack berbentuk tabung yang dipasang pada flash kamera bisa jadi trik andalan.

Camera hack yang bisa bikin gambarmu jadi lebih bagus

Camera hack yang bisa bikin gambarmu jadi lebih bagus via www.digitalcameraworld.com

Demi foto yang indah, banyak orang memilih sewa studio komersial dengan dana yang tak sedikit. Padahal, bikin foto yang bagus itu gak harus mahal lho. Kamu bisa mengakalinya dengan trik, salah satunya dengan mamanfaatkan bungkus camilan yang berbentuk tabung. Cukup dengan menggunting tutup dan alas tabung, dan kemudian memasangnya pada flash kamera dengan selotip. Cara ini bikin cahaya bisa lebih fokus pada satu objek saja dan gambar lebih tajam. Maka gak heran jepretanmu juga bisa tampak lebih indah.

ADVERTISEMENTS

4. Selain mengandalkan tripod, goncangan kamera di tempat-tempat sulit bisa kamu atasi dengan jeans bekas yang berisi biji-bijian.

Camera hack biar foto lebih bagus

Camera hack biar foto lebih bagus via www.digitalcameraworld.com

Tripod adalah salah satu solusi praktis untuk mengatasi goncangan kamera dan gambar yang rusak. Namun, pada situasi tertentu, tripod tak bisa jadi penyelamat dan malah bikin ribet. Misalnya saat di mobil atau mengambil gambar di hutan. Nah, sebagai solusi, kamu bisa gunakan kantong “ajaib” yang terbuat dari kain jeans.

Kamu hanya perlu menggunting celana bagian betis. Lalu isi dengan biji-bijian yang lembut seperti beras atau kacang hijau. Pastikan jangan terlalu penuh ya, agar kantong ini bisa lebih fleksibel. Barulah jahit kedua sisinya. Sekarang kamu bisa menggunakannya sebagai penopang kamera. Dengan begitu, gambar bisa terlihat lebih bagus dan kameramu juga tak lecet.

ADVERTISEMENTS

5. Tanpa perlu banyak editan komputer, gambar tema vintage bisa kamu dapatkan dengan plastik bening. Cara memasangnya juga gampang.

Camera hack biar foto terlihat lebih bagus

Camera hack biar foto terlihat lebih bagus via www.handimania.com

Kamu suka foto berbau vintage atau retro? Tanpa harus melalui editing komputer, sekarang kamu bisa coba gunakan plastik bening saja. Caranya cukup mudah kok, pertama-tama sobek kantong plastik menggunakan tangan. Jangan pakai gunting ya, dengan begitu efek vintage yang kasar, acak, dan natural bisa tercipta. Kemudian, pasang pada lensa kamera. Tapi pastikan jangan terlalu menutup lensa ya. Plastik ini bisa memberikan efek buram dan blur yang lebih unik di sekitar objek. Nah, kamu berani menjajalnya?

ADVERTISEMENTS

6. Hanya dengan tambahan kertas putih yang tertempel di jendela, jepretan macro yang kamu ambil bisa terlihat lebih detail dan apik.

Camera hack biar gambar lebih bagus

Camera hack biar gambar lebih bagus via www.digitalcameraworld.com

Jepretan macro selalu menjadi andalan untuk memotret benda-benda kecil karena bisa bikin objek  terlihat lebih detail. Tak hanya mengandalkan setting  kamera, jika kamu ingin hasil yang lebih maksimal dan apik, cobalah mengambil gambar di dekat jendela. Kamu bisa coba pasang kertas putih pada kaca jendela, lalu gunakanlah sebagai latar pemotretan. Kemudian set kameramu mode f.8 ISO 100 dan single poin AF. Dan pastikan kamu mengambil saat siang hari ya. Dengan cara ini tak mustahil gambarmu bisa terlihat lebih apik, fokus dan detail.

Foto adalah cara untuk merekam kenangan. Tak hanya asal jepret saja, trik dan tips ini bisa gambar kenangan yang kamu terlihat lebih apik tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

Selamat mencoba dan menerapkan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pluviophile