6 Tantangan yang Akan Kamu Hadapi Saat Ingin Terjun Sebagai Pedagang Online

Suka-duka jadi pedagang online.

Di bayanganmu asalkan punya HP dan nggak gaptek teknologi, membuka usaha online bukanlah hal yang sulit. Modal materi pun rasanya tak perlu banyak. Menjalankannya apalagi, dari rumah sambil bersantai pun bisa. Tapi kamu juga harus tahu, kalau membangun usaha online pun perlu memperhatikan beberapa hal. Demi usaha lancar dan hati pun tenang.

Semisal menentukan “siapa” konsumen yang disasar. Dengan mengetahui siapa konsumenmu, tentunya akan mempermudah kamu dalam merencanakan produk-produk yang dijual. Belum lagi soal jasa pengiriman barang yang kamu pakai. Hmm…. Ribet? Ah, nggak juga kok. Agar makin siap buka toko online, simak tantangan apa saja yang bakal kamu hadapi sebagai pedagang online dalam ulasan berikut ini.

ADVERTISEMENTS

1. Menentukan “pasar” untuk usahamu dan produk yang dijual harus punya keunikan dibanding lainnya

6 Tantangan yang Akan Kamu Hadapi Saat Ingin Terjun Sebagai Pedagang Online

tentukan pasarmu via unsplash.com

Bukan hal mudah untuk membuka toko online. Misalnya, kamu harus tahu “siapa” target usahamu. Hal satu ini harus dipikirkan dengan matang, karena dengan mengetahui siapa konsumen yang disasar akan memudahkanmu dalam menentukan produk yang dijual. Mulai dari kualitas barang hingga harga yang diberikan. Jika sudah, kamu harus cari tahu apa keunikan produkmu dibanding produk sejenis yang dijual di online shop lain. Ini penting agar online shop-mu punya ciri khas.

ADVERTISEMENTS

2. Bikin branding untuk toko online-mu. Ini era digital, branding yang menarik itu perlu

6 Tantangan yang Akan Kamu Hadapi Saat Ingin Terjun Sebagai Pedagang Online

branding toko online-mu via unsplash.com

Di era digital seperti sekarang, kamu nggak boleh lupakan branding. Karena branding yang menarik tentu akan membuat calon pembeli penasaran dan beli di tokomu. Selain branding-nya disesuaikan dengan produk dan target pasar yang dituju, kamu harus memastikan kalau branding toko online-mu terlihat profesional dan friendly. Kenapa friendly? Karena pembeli online shop selalu senang dengan penjual yang ramah.

ADVERTISEMENTS

3. Memilih jasa kurir online yang punya berbagai fitur canggih. Biar pelanggan puas!

6 Tantangan yang Akan Kamu Hadapi Saat Ingin Terjun Sebagai Pedagang Online

pilih jasa kurir yang punya fitur canggih via www.pexels.com

Pembeli dari toko online pasti nggak sabar menanti kedatangan barang yang dibeli. Maka dari itu, kamu nggak boleh asal pilih jasa kurir pengiriman barang. Pilihlah jasa kurir online yang punya banyak fitur canggih, sehingga memudahkanmu mengirim barang dengan tepat waktu. Kan kalau kirimannya cepat sampai, pelanggan jadi senang. Ujung-ujungnya review toko online-mu pun juga jadi positif.

Nah untuk membantu usahamu, jasa kurir online mlik Grab, GrabExpress bisa jadi pilihan. Fiturnya yang canggih pasti akan memudahkan usahamu. Kamu juga nggak perlu ribet dan pelanggan pun jadi tenang menanti produknya.

ADVERTISEMENTS

4. Respon cepat, kualitas barang bagus, dan teliti ketika mengirim barang. Karena hal-hal ini yang ditunggu-tunggu pembeli

6 Tantangan yang Akan Kamu Hadapi Saat Ingin Terjun Sebagai Pedagang Online

jaga kualitas barang via unsplash.com

Mau tahu rahasia agar toko online-mu disukai pembeli? Respon cepat, kualitas barang terjaga, dan teliti ketika mengirim barang. Dengan respon cepat, pembeli merasa sangat diperhatikan dan dilayani dengan baik. Pun demikian dengan kualitas barang yang terjaga. Jangan sampai ketika pembeli menerima barang, eh barangnya salah karena kamu tidak teliti. Karena itu, jangan lupa cek barang yang mau dikirim supaya barang-barang yang cacat tak sampai ke tangan pembeli.

ADVERTISEMENTS

5. Saat muncul komplain, cari cara supaya mereka nggak menoleh ke toko sebelah. Dan tentunya yang sabar menghadapinya ya

6 Tantangan yang Akan Kamu Hadapi Saat Ingin Terjun Sebagai Pedagang Online

suka-duka pedagang online via pixabay.com

Lantaran cuma lihat barang dari foto atau video, tentu saja ada risiko beda kualitas dengan barang yang sampai. Beruntung jika pembelimu adalah tipe orang yang mengetahui risiko belanja di toko online. Sehingga dia memaklumi. Tapi kalau mendapati pelanggan yang sebaliknya, kamu harus sabar menghadapinya. Nah untuk menghadapinya kamu bisa bikin kebijakan pengembalian barang untuk jaga-jaga kalau ada pelanggan yang komplain. Biar kamunya enak, pelangganmu juga punya kepastian~

ADVERTISEMENTS

6. Layaknya toko offstore, jangan lupa adakan berbagai promo menarik. Biar pembeli selalu antusias belanja di toko online-mu!

6 Tantangan yang Akan Kamu Hadapi Saat Ingin Terjun Sebagai Pedagang Online

adakan berbagai promo menarik via www.pexels.com

Jangan lupa adakan promo-promo di website atau media sosial agar pembeli makin tertarik. Ini penting lo supaya kamu nggak kalah dengan  toko online sebelah. Dengan begitu, pembeli selalu antusias belanja di toko online kamu. Bisa saja nanti para pembeli nggak sabar menantikan produk-produk favoritnya di tokomu ketika sedang re-stock deh ~

Jadi pedagang online susah-susah gampang. Lantaran ada tantangan-tantangan yang harus dijalani selama jualan online. Beruntung di zaman sekarang sudah banyak teknologi yang memudahkan. Seperti yang ada di fitur-fitur GrabExpress ini;

Fitur Langganan Paket Hemat misalnya, kamu bisa menikmati harga pengiriman yang lebih hemat. Melalui fitur ini, pengusaha bisa lebih hemat dalam mengirimkan produk-produk kepada konsumen digital. Saat ini paket hemat sudah tersedia di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Makassar, Meda, Bali, Semarang, Manado, Palembang, Yogyakarta, dan Lampung. Caranya tinggal masuk ke dalam tiles ‘Langganan’ di aplikasi Grab dan pilih paket langgangan yang diinginkan. Saat akan melakukan pemesanan GrabExpress, tinggal masukan kode promo yang sudah dibeli, deh. Hemat sampai 90%, lho

Ada juga fitur Pengiriman Instan dan Same-Day, yakni Armada GrabCar dapat bantu pengiriman barang dengan berat maksimal 150 kg dan GrabBike seberat 15 kg. Pengiriman instan bisa menjamin kalau paketmu akan tiba dalam waktu kurang dari 3 jam setelah waktu pengambilan. Sementara itu, khusus di Jakarta tersedia fitur same-day, yaitu kamu bisa mengirim barang dengan lebih hemat dan sampai di hari yang sama.

Ada juga fitur Bukti Pengiriman & Pelacakan Langsung yang membuatmu bisa memantau proses pengiriman melalui pelacakan lokasi kurir. Selain itu, kamu juga akan mendapat bukti pengiriman barang melalui foto yang akan diambil kurir pada saat pengambilan dan penerimaan barang. Grab juga menyediakan asuransi untuk barang yang dikirimkan.

Selanjutnya, ada juga fitur Kirim ke Banyak Tujuan & Banyak Pemesanan Sekaligus. Maksudnya yaitu Fitur Kirim ke Banyak Tujuan pada aplikasi GrabExpress dapat bantu proses pengiriman hingga ke 5 alamat dalam 1 pesanan. Fitur ini tersedia di kota Jakarta, Bandung, Makassar, Medan dan Surabaya. Sementara, fitur Pesan Banyak Sekaligus mengizinkanmu untuk pesan hingga 10 mitra pengemudi dalam waktu yang bersamaan. Dengan kedua fitur ini, kamu bisa melakukan pengiriman hingga ke 50 alamat berbeda! Fitur-fitur canggih GrabExpress memang memudahkanmu sebagai pedagang online.

Jadi, jualan online itu ya gampang-gampang susah! Karena ada beragam tantangan yang kamu perlu hadapi dan cari jalan keluarnya. Asal kamu bisa menyiasati dengan baik, pasti kamu bisa Tambah Sukses !

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.