6 Gaya Selfie Ini Simpel Tapi Kekinian. Biar Memori Kamu Berkesan!

Berkembangnya media sosial untuk menyimpan dan berbagi momen, jadi salah satu sebab populernya kebiasaan selfie. Pokoknya, penting-nggak pentingnya satu momen yang penting selfie. Apalagi kalau selfie-nya rame-rame pasti keseruan bisa berkali-kali lipat.

Tapi ngebahas selfie kurang lengkap, kalau kamu nggak memikirkan bagaimana gaya selfie paling kekinian. Alias gaya selfie bisa menjamin level ke-selfie-an kamu meningkat.

Nih, Hipwee punya loh beberapa alternatif gaya selfie yang nggak cuma kekinian tapi juga lebih aman. Pastinya bikin kamu nggak sabar buat mencobanya, kan?

ADVERTISEMENTS

Suka naik gunung, selfie di padang savanna aja, lebih aman dan dijamin view yang kamu dapat oke punya.

Landscape-nya nggak diragukan

Landscape-nya nggak diragukan

Dulu, sebelum alat foto canggih, kenikmatan utama dari seorang pendaki cukuplah dengan menaklukkan puncak tertinggi. Sedangkan sekarang, semakin berkembangnya kamera yang bersolusi tinggi, mengabadikan momen penaklukan puncak merupakan kepuasan lain dari seorang pendaki.

Selfie saat melakukan pendakian sebenarnya sah-sah aja, tapi jangan lupa juga untuk memperhatikan keselamatan. Seperti saat kamu ingin ber-selfie di sebuah tebing curam, yang kalau kurang hati-hati aja, bisa jadi nyawamu yang terancam. Nah, untuk cari aman, kamu nggak perlu lah memaksakan diri berfoto di puncak. Foto di padang savanna saat perjalanan pendakian juga nggak akan pernah gagal membuat kesan mooi indie yang oke punya.

ADVERTISEMENTS

Nggak cuma anak pecinta alam aja yang bisa selfie di hutan, kamu juga bisa. Tapi jangan lupa untuk tetap menjaga keasrian hutan lho ya!

Sambil menikmati keindahannya

Sambil menikmati keindahannya

Selain puncak gunung atau padang savanna, pemandangan pohon-pohon yang bebaris rapi dan menjulang tinggi pun bisa memberi kesan yang lebih dari sekedar indah, tapi juga klasik dan misterius.

Gak harus jadi pecinta alam, kamu juga boleh kok ber-selfie ria di sana. Asalkan kamu punya tanggung jawab untuk tetap menjaga keasrian hutan. Jangan sewaktu selfie kamu justru merusak beberapa pohon yang ada, atau menyisakan sampah di sana. Pokoknya ber-selfie-lah sesuai dengan aturan . Oke?

ADVERTISEMENTS

Kamu yang anak pantai, nggak afdol kalau nggak selfie di pinggir pantai atau bahkan di lautnya.

Laut memang bisa bikin hati santai

Laut memang bisa bikin hati santai

Meski main ke pantai bukan hal yang baru lagi buat kamu, selfie di pantai tetap jadi hal yang wajib dilakukan. Mulai dari momen saat senja kembali ke peraduan, momen di laut lepas, atau di dalam taman lautnya. Tinggal jepret, dapat deh selfie yang menarik mata.

Asal hati-hati! Setiap akan ber-selfie, pastikan kondisi ombak, pasang surut atau kondisi lain di sekitar aman. Jangan sampai selfie kamu berujung bahaya ya. 🙂

ADVERTISEMENTS

Daripada foto di atas gedung tinggi yang membahayakan diri, mending foto dengan latar bangunan klasik.

Vintage nih bangunannya!

Vintage nih bangunannya!

Kelihatannya memang luar biasa keren, selfie di atas gedung tertinggi. Tapi jangan lupa sama keselamatan diri.

Nggak penting juga, kalau demi foto aja kamu harus bertaruh nyawa. Kenapa kamu nggak cari alternatif paling aman? Misalnya, foto di hadapan bangunan klasik seperti museum. Jangan salah, justru pemandangan seperti ini paling bisa memberi kesan elegan di potret selfie-mu nanti. Silakan dicoba ya….

ADVERTISEMENTS

Selfie sama buku yang lagi kamu baca atau baru beli, siapa tahu ada pujangga atau penulis yang melirik.

Tunjukin buku favoritmu

Tunjukin buku favoritmu via readthisinstead.blogspot.co.id

Foto sama makanan atau minuman udah terlalu mainstream. Sekarang saatnya kamu coba selfie dengan ditemani buku yang sedang kamu baca atau baru beli. Selain memberi kesan kamu seorang kutu buku yang keenceran otanya tak bisa diragukan lagi. Foto dengan buku bisa saja memberi keuntungan seperti dilirik sama penulis buku atau pujangga keren macam Abang Aan Mansyur.

Oh iya, selfie dengan buku juga jangan Cuma dijadikan ajang pamer. Kamu harus tetap membaca buku yang kamu pakai foto itu. Kan nggak lucu kalau ada yang tiba-tiba tanya-tanya atau minta review tentang buku itu. Hehehe…

ADVERTISEMENTS

Selfie sama benda kesayangan seperti motor, boleh-boleh aja asal jangan pas lagi jalan lho ya.

Pose zagoan!

Pose zagoan!

Selfie dengan benda kesayangan nggak cuma bisa dijadikan cara untuk menilik kepribadian seseorang. Tapi, juga bisa memberikan keunikan tersendiri, apalagi kalau selfie-nya justru bersama kendaraan seperti motor.

Kamu jangan buru-buru memandang sebelah mata selfie dengan motor itu kurang oke, jika dibandingkan dengan selfie bersama mobil atau di dalam kendaraan itu. Selfie dengan motor pun bisa kece maksimal, asalkan motor yang kamu pilih ini punya tampilan atau model kekinian abis.

Nah, kalau kamu bingung mau selfie dengan motor kece di mana, bisa lho langsung datang ke dealer Yamaha terdekat di kotamu. Sudah ada motor Mio Z yang siap jadi teman selfie kamu!

Bagaimana nggak jadi jagoan, kalau Forged Piston dan DiAsil Cylinder yang dimilikinya bikin sistem mekanik motor lebih tahan lama. Belum lagi teknologi Blue Core dari Yamaha yang bikin mesin lebih kencang tanpa cepat panas, motor matic Mio Z membuatnya jadi jagoan dalam hal berkendara.

Ada juga lampu Eco Indicator di speedometer yang menyala ketika membuka gas secara perlahan dan menjaga kecepatan konstan di level 20-60 km/jam. Selain itu lampu Eco Indicator yang menyala hijau juga memberi arti bahwa konsumsi BBM motor Mio Z-nya sedang sangat efisien. Teknologi Eco Indicator ini bisa menghemat BBM sampai 50%, lho!

Oh iya, selfie kamu dengan si Mio Z ini jangan cuma diposting di media sosialmu. Kamu juga bisa mengikuti selfie competition dari Yamaha dengan gaya menirukan formasi Z-nya Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo. Periode selfie competition dimulai dari 30 April sampai dengan 30 Juli. Sedangkan hadiah yang bisa kamu dapat itu, sebuah tiket nonton gratis GP Sepang, Malaysia.

Penasaran ingin coba? Udah langsung aja dating sekarang. Siapa tahu setelah berfoto selfie, kamu jadi ingin membawanya pulang bersama STNK yang atas nama kamu sendiri.

Bagaiamana, udah dipilih belum mana gaya selfie yang cocok dengan dirimu? Jangan lupa share pengalamanmu selfie yang lain di kolom komentar ya. Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis