18 Kasur yang Khusus Dirancang Untukmu; Orang-orang Kreatif yang Betah di Kamar Seharian

Bagi beberapa orang, kamar tidur menjadi salah satu tempat yang paling nyaman bagi mereka. Selain karena privasinya, kamar tidur biasanya difungsikan sebagai tempat untuk melakukan banyak hal, terutama hobi. Nah, hal-hal ini tentunya juga dirasakan olehmu para anak kost. Jangankan untuk melakukan hobi; aktivitas belajar, menonton film atau acara televisi, hingga makan dan minum pun dilakukan di dalam kamar. Yah, habis mau bagaimana lagi, kamar adalah tempat ternyaman!

Tapi, terkadang kita merasa bosan dengan tampilan kamar tidur yang itu-itu saja. Beberapa cara dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan kamar tidur mereka, termasuk menambah hiasan dinding, lampu tidur atau properti lainnya.

Nah, kali ini, Hipwee Tips akan bagi-bagi ide soal tampilan tempat tidur atau ranjang yang jadi perabotan utama di kamarmu. Jadikan inspirasi saja dulu, siapa tahu kamu bisa mewujudkannya bareng pasanganmu kelak, bukan? Yuk, langsung intip!

ADVERTISEMENTS

1. Sofa bed ini belakangan lagi hits, desainnya yang minimalis dan multifungsi cocok buat kamar dengan ukuran sempit. Buat duduk-duduk bisa, digelar jadi tempat tiduran juga bisa!

bisa berubah fungsi

bisa berubah fungsi via www.dreams.co.uk

ADVERTISEMENTS

2. Jika kamarmu digunakan untuk aktivitas lainnya juga, tempat tidurmu akan tetap jadi ruang privasi dengan menambahkan tirai sebagai pembatasnya

dibuka dulu tirainya..

ci luk ba! via id.pinterest.com

ADVERTISEMENTS

3. Hammock bed atau tempat tidur gantung seperti ini bakal bikin suasana kamarmu lebih menyenangkan. Karena relaksasi nggak harus di luar ruangan, ‘kan?

berasa lagi kemping

berasa lagi kemping via www.wedonyc.net

ADVERTISEMENTS

4. Tempat tidur yang satu ini super trendi! Desainnya bisa dibuka dan ditutup; berfungsi jadi tempat tidur saat dibuka, jadi rak dan sofa saat ditutup. Cocok buat kamar yang nggak begitu luas

ADVERTISEMENTS

5. Kolong tempat tidur yang ditinggikan dengan palet kayu ini bisa kamu gunakan untuk menyimpan koleksi sepatu. Lumayan, nggak perlu banyak rak untuk menyimpan sepatu-sepatumu

bisa nyimpen sepatu

bisa nyimpen sepatu via i0.wp.com

ADVERTISEMENTS

6. Jika kamu ingin menghemat ruangan dengan cara yang unik, tempat tidur yang diatur dalam lemari adalah alternatif yang cukup menarik. Jadi ingat Doraemon, nih..

goals banget!

goals banget! via cafegrano.com

7. Tempat tidur yang disusun di atas platform kayu ini bisa digunakan sebagai pengganti ranjang. Besarnya disesuaikan dengan luas kamarmu. Contoh di bawah ini adalah contoh platform kayu untuk ruangan yang cukup luas

bisa buat lari-lari nih

bisa buat lari-lari nih via www.home-designing.com

8. Kalau tempat tidur yang ini bisa digeser keluar-masuk mirip laci, satu lagi alternatif untuk menghemat ruangan agar nggak makan tempat

mirip laci

mirip laci via homeozoic.com

9. Bagaimana dengan tempat tidur melayang? Kece parah!

kasur melayang

kasur melayang via iappfind.com

10. Lagi-lagi kreasi tempat tidur untuk menghemat ruangan. Nggak beda jauh dengan model tempat tidur melayang di atas, yang ini dibikin menumpuk

terbangnya bertingkat nih

terbangnya bertingkat nih via house121.com

11. Mau tempat tidur a la princess? Tempat tidur dengan kanopi dan tirai ini solusinya

kaya tempat tidur princess

kaya tempat tidur princess via vie-decor.com

12. Tempat tidur dengan platform kayu bisa dimodifikasi seperti ini, lemari jadi alas dan rak buku jadi sekatnya

platformnya lebih kompleks

platformnya lebih kompleks via id.pinterest.com

13. Kamu yang nyaman tidur di ketinggian, buat saja tempat tidur di atas lemari seperti ini. Mirip tempat tidur bertingkat lengkap dengan tangganya

boboknya di atas lemari

boboknya di atas lemari via tipsdesainrumahminimalis.com

14. Jika kamu mentok dengan penataan ruangan, akali saja tempat tidurmu dengan bentuk yang nggak biasa. Bentuk lingkaran seperti ini misalnya…

enak buat santai

enak buat santai via www.allworldfurniture.com

15. Goals banget nih! Tempat tidur gantung seperti di film Tarzan

16. Modifikasi keren lainnya; tempat tidur bertingkat yang dilengkapi dengan sofa kecil untuk bersantai dalam ranjang besar. Eh, sekatnya bisa juga berfungsi sebagai rak, lho!

sepaket sama rak buku

sepaket sama rak buku via www.homedit.com

17. Ranjang multifungsi ini bisa dibuka-tutup untuk menyimpan selimut, baju atau benda lainnya yang kamu perlukan. Seru, ya!

kolongnya bisa dibuka

kolongnya bisa dibuka via www.heramdecor.com

18. Desainnya sungguh elegan; asal kamu pintar memodifikasi platform kayu, tempat tidurmu bisa jadi sekeren ini. Tempat tidur dan ruang kerja yang bersandingan

bisa jadi ruang kerja juga

bisa jadi ruang kerja juga via id.pinterest.com

Ide-ide tempat tidur yang sudah kamu simak tadi bisa jadi alternatif desain tempat tidur impianmu kelak. Terbukti, kamar tidur nggak cuma jadi tempat untuk tidur saja, jika kamu jeli untuk mengkreasikannya, maka kamar tidur juga bisa menjadi tempat paling nyaman. Jadi, kamu pilih tempat tidur idaman yang mana?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world