Kalau mendengar kata sambal, mungkin akan ada beberapa hal yang terlintas di otakmu seperti penambah selera makan, pelengkap dari laukmu, atau rasa pedas yang menggiurkan. Meski pedas, kesukaanmu pada sambal seperti tak pernah pudar. Bahkan bertambah setiap harinya.
Ya, bukan hal yang bisa dipungkiri jika Indonesia memang kaya akan rasa pedas yang ditawarkan. Hampir semua wilayah memiliki ciri khas sambalnya sendiri-sendiri. Nah, mulai hari ini jangan ngaku-ngaku penikmat sambal dan pecinta pedas kalau belum praktikkan resep-resep sambal berikut ini…
ADVERTISEMENTS
1. Sambal bawang, paduan yang tepat jika disajikan bersama ayam goreng, nasi hangat dan lalapan
Sambal bawang ini memang banyak digemari lantaran rasa pedasnya yang luar biasa. Selain itu, sambal yang satu ini menjadi istimewa karena ia cocok untuk jenis makanan apapun. Namun, nggak bisa dipungkiri jika pasangan terbaik dari sambal bawang adalah ayam goreng, nasi hangat, dan lalapan. Membuatnya juga gampang kok, kamu hanya perlu menyiapkan:
- 7 cabai rawit merah segar (untuk jumlah cabai bisa disesuaikan dengan selera masing-masing)
- 3 siung bawang putih
- 1 butir bawang merah
- gula dan garam secukupnya
- 3 sdm minyak goreng untuk menumis
Cara membuatnya:
- tumislah cabai dan bawang di dalam minyak panas hingga menjadi layu dan tiriskan.
- siapkanlah cobek serta ulekan yang akan digunakan, lalu haluskan cabai serta bawang yang tadi sudah ditumis.
- jangan lupa menambahkan gula dan garam secukupnya.
Dan… Sambal bawang pun siap dihidangkan!
ADVERTISEMENTS
2. Menikmati ikan bakar pun akan semakin lengkap dengan Sambal Bongkot asal Bali ini
Sambal Bongkot yang terbuat dari bunga bongkot ini biasa kita kenal sebagai bunga kecombrang. Meski asalnya dari Bali, tak ada halangan untukmu jika ingin membuat sendiri. Nggak perlu jauh-jauh ke sana, bikin aja di rumah dengan menyiapkan bahan-bahan ini:
- 3 bh bunga bongkot atau kecombrang yang kamu ambil bagian kuncupnya
- 2 sdt garam
- 10 bh cabai rawit merah yang diiris tipis
- 5 butir bawang merah yang juga kamu iris tipis
- 1 sdt gula
- 1 sdt terasi yang sudah dibakar
- 3 sdm minyak kelapa
- 3 bh jeruk limau yang kamu ambil airnya
Cara membuatnya:
- kamu harus mencuci bersih bunga bongkot, tiriskan, dan iris tipis ya.
- tambahkan garam lalu remaslah hingga layu, kemudian cuci sampai bersih dan sisihkan.
- kemudian, campurlah dengan cabai rawit merah, bawang merah, tambahkan pula garam, dan terasi bakar, lalu aduklah sampai rata.
- tuangkan minyak kelapa yang panas dan tambahkan dengan air jeruk limau.
- terakhir, masukkan irisan bunga bongkot dan aduklah semua sampai tercampur rata.
Pokoknya, enak!
ADVERTISEMENTS
3. Atau Sambal Matah ini, yang asalnya juga dari Bali
Sambal yang berasal dari Bali ini juga merupakan sambal mentah segar yang membuatnya tanpa diulek atau dihaluskan. Yuk, langsung siapkan bahan-bahan ini untuk membuatnya sendiri di dapur:
- 4 butir bawang merah yang diiris halus
- 5 cabai rawit merah yang diiris bulat
- 5 cabai hijau yang diiris bulat
- 3 tomat hijau yang dipotong kotak
- 2 batang serai yang diiris tipis bagian putihnya aja
- 1 sdt terasi bakar
- garam dan gula secukupnya
- 3 lembar daun jeruk yang diiris tipis
- 1 sdm air jeruk nipis
- 3 sdm minyak goreng yang dipanaskan sebentar
Cara membuatnya:
- Setelah semua bahan dipotong-potong, masukkanlah semuanya ke dalam mangkuk dan jangan lupa untuk mencampurnya hingga merata.
- Lalu, tuangkan minyak goreng yang sudah dipanaskan dan siramkan air jeruk nipis untuk menyeimbangkan rasa. Tada! Yuk, dicoba.
Sambal matah ini akan cocok banget dimakan bersama dengan seafood bakar serta nasi panas. Duh~
ADVERTISEMENTS
5. Sambal Terasi mentah, rasanya segar dan bisa jadi obat dari hatimu yang lagi gundah
Kebanyakan sambal memang dibuat secara matang lantaran sambal dan cabainya sudah digoreng terlebih dahulu. Namun, jangan dikira kalau sambal mentah itu nggak bisa dinikmati, ya. Sambal yang satu ini nggak kalah enak dari sambal yang lainnya. Yup! Sambal terasi.
Bahan-bahan :
- 3 bh cabai merah keriting
- 3 bh cabai rawit merah
- 1 bh tomat berukuran sedang
- terasi secukupnya yang sudah disangrai terlebih dulu
- garam secukupnya
- 1 bh jeruk limau
Cara membuatnya:
- uleklah cabai, tomat, terasi, garam, secara bersamaan sampai halus.
- tambahkan perasan jeruk limau ke atas sambal untuk menambah rasa dan memberikan aroma segar. Tapi kalau jeruk limaunya nggak ada, nggak usah dipaksa ya.
ADVERTISEMENTS
6. Yang dari Sumatera, pasti sudah akrab sama sambal ijo nan enak rasanya
Kalau kamu mampir ke rumah makan Padang, pasti kamu akan menemukan sambal yang satu ini. Apalagi kaalu bukan sambal ijo. Tapi, kamu nggak perlu kok pergi ke restoran padang lagi untuk mencicipi sambal ijo. Yuk, buat sendiri aja di rumah.
Siapkan dulu bahan-bahan ini, ya:
- 100 gr cabai hijau keriting yang kamu rebus terlebih dulu
- 3 bh tomat hijau yang dipotong jadi 2 bagian dan sudah direbus
- 4 butir bawang merah, kupas dan rebus
- 2 siung bawang putih, kupas dan rebus
- garam dan gula secukupnya
- minyak goreng
Cara membuatnya:
- rebuslah cabai hijau, tomat hijau, bawang merah, dan bawang putih hingga semua melayu. Kamu harus pastikan jika warna cabai hijau sudah berubah. Lalu, angkat dan tiriskan.
- kemudian, ulek atau haluskan seluruh bahan tersebut bersama dengan garam dan gula secukupnya sampai semua halus.
- panaskanlah minyak, lantas tumis sambal tersebut sampai harum dan siap disajikan.
ADVERTISEMENTS
6. Sebagai cocolan untuk aneka gorengan, Sambal Petis patut kamu masukkan dalam daftar masakan
Sambal petis rasanya sudah sangat dikenal di wilayah Jawa Timur, karena biasanya sambal petis ini dijadikan campuran untuk rujak cingur yang memang menjadi makanan khas di sana. Nah, untuk mencicipinya coba yuk buat sendiri saja.
Siapkan bahan-bahan ini, yuk:
- 5 sdm petis udang (ada yang siap saji, lho)
- 20 cabai rawit merah
- 4 cabai merah besar
- 3 siung bawang putih
- 2 sdm kacang tanah yang disangrai dulu
- 3 sdt gula merah
- 2 sdm kecap
- 1 sdt garam
- 65 ml air putih
Cara membuatnya:
- setelah menyiapkan cobek dan ulekan, masukanlah semua bahan-bahan, kecuali air dan kecap. Haluskan sampai semua benar-benar tercampur rata.
- setelah semua bahan halus, masukkan kecap dan air perlahan-lahan sambil diaduk hingga semua tercampur rata.
Sambal petis, ulala ~
7. Pedasnya yang nendang dari Sambal Bajak akan membuat hatimu lebih riang, sekaligus lupa sama mantan
Rasanya sambal bajak menjadi salah satu sambal yang paling mudah dijumpai di warung-warung makan. Meski begitu, nggak ada salahnya kan belajar membuatnya sendiri.
Untuk bahan yang ditumis, siapkan :
- 5 bh cabai merah keriting
- 2 butir bawang merah
- 1 bh tomat merah
- minyak untuk menumis
Bahan lainnya yang dibutuhkan:
- terasi secukupnya yang sudah disangrai
- 2 sdm gula merah
- 2 sdm air asam jawa
- garam secukupnya
Cara membuatnya:
- tumislah bahan-bahan yang sudah disiapkan untuk ditumis sampai terlihat layu dan harum.
- lalu, tiriskan minyak goreng yang digunakan untuk menumis dan tuanglah ke atas cobek.
- masukkan terasi, gula merah, dan garam ke dalam cobek, lalu haluskan sambil sedikit-sedikit tuangkan air asam jawa. Ulek sampai semua halus, ya!
8. Walau tanpa diulek, Sambal Dabu-dabu manado bakal bikin kamu merem melek
Sambal khas Manado yang satu ini juga merupakan sambal mentah yang segar di mulut. Yang membuatnya berbeda dengan sambal lain adalah penyajiannya yang tanpa diulek.
Nah, daripada jauh-jauh ke Manado untuk mencobanya, mending siapkan bahan-bahan ini dan buat sendiri di rumah:
- 4 bh cabai merah besar yang diiris bulat
- 5 bh cabai rawit hijau yang diiris bulat
- 5 butir bawang merah, iris tipis
- 1 bh tomat merah, buang bijinya dan potong kotak
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt air jeruk nipis
- 5 sdm goreng, panaskan.
Cara membuatnya super gampang, kamu hanya perlu mengiris semua bahan tersebut dan tuanglah pada sebuah mangkuk, lalu siramkan air jeruk nipis ke dalamnya dan aduklah sampai rata. Kemudian, panaskan minyak goreng dan tambahkan ke dalam mangkuk. Jadilah sambal dabu-dabu yang segar dan nikmat!
9. Rasanya nggak akan ada yang bisa menggantikan nikmatnya Sambal Tomat! Ugh~
Mungkin kamu mengira kalau sambal tomat merupakan sambal yang mirip dengan sambal bajak. Namun, kamu harus tahu kalau yang menjadi pembeda adalah rasa dan teksturnya. Sambal tomat terasa lebih segar dan gurih.
Untuk lebih mengetahui rasanya, coba deh kamu buat sendiri dari bahan-bahan ini:
- 7 bh cabai merah, atau sesuai selera
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 bh tomat
- 1 sdt terasi bakar
- garam dan gula secukupnya
- minyak goreng
Cara membuatnya:
- gorenglah terlebih dulu cabai, bawang, dan tomat dalam minyak panas hingga layu, lalu angkat dan tiriskan.
- kemudian siapkan cobek dan ulekkan, lalu masukkanlah garam, gula, serta terasi.
- setelah itu, masukkan pula bahan yang tadi kamu tumis dan ulek semuanya sampai halus.
Jangan lupa untuk menikmati sambal tomat ini dengan ayam goreng dan nasi panas. Mak nyusss!
10. Sambal Rica khas Manado akan menggoyang lidahmu dengan rasanya yang luar biasa. Mari dicoba…
Sambal khas dari Manado ini memiliki sebuah rasa spesial yang akan menggoyang lidahmu. Mungkin kamu mengira jika membuat sambal tersebut memerlukan banyak hal dan ribet. Eits, siapa bilang! Gampang kok untuk membuatnya.
Nih, coba deh lihat bahan yang kamu butuhkan:
- 7 bh cabai rawit
- 5 butir bawang merah
- 1 ruas jahe
- 10 bh cabai merah
- 3 sdm minyak goreng untuk menumis
- 2 batang serai muda yang diiris halus
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 buah jeruk nipis
Cara membuatnya:
- haluskan lebih dulu cabai merah, bawang merah, cabai rawit, jahe, dan serai hingga ssemuanya halus.
- panaskan minyak goreng untuk menumis bumbu-bumbu yang telah digiling halus tadi sampai harum.
- tambahkan garam dan gula.
- jangan lupa tambahkan air perasan jeruk nipis, dan tumislah sampai sambal matang dan halus.
11. Kacang, nyatanya bisa menjadi olahan sambal yang turut jadi favorit. Yes, sambal kacang!
Kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan sambal kacang yang biasa dijumpai berbarengan dengan siomay, batagor, dan nasi uduk. Siapa bilang kalau kamu nggak akan bisa membuatnya sendiri. Yuk, cobain.
Bahan yang kamu butuhkan:
- 3 butir kemiri
- 50 gr kacang tanah
- 4 bh cabai merah
- 6 bh cabai rawit
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt cuka
- 1 sdt gula pasir
- 50 ml air
- minyak goreng secukupnya
Cara membuatnya:
- panaskanlah minyak, lalu gorenglah kemiri dan kacang tanah secara bergantian. Angkat dan sisihkan.
- lalu, campur kacang tanah dan kemiri untuk kemudian dihaluskan.
- kemudian, hkamu juga perlu menghaluskan cabai merah, cabai rawit, untuk kemudian dicampur dengan kemiri dan kacang tanah yang sudah halus.
- jangan lupa untuk tambahkan garam, cuka, gula, dan air. Aduklah hingga rata dan masak hingga bumbu semua menyatu. Tadaaa! Sambal kacangmu siap dihidangkan.
12. Dari dulu hingga kini Sambal Kecap Selalu punya tempat di hati. Nggak akan ada duanya deh!
Sudah jadi rahasia umum kalau sambal kecap selalu punya tempat di hati semua orang. Sambal yang satu ini nggak akan ada duanya. Hal itu dikarenakan rasanya yang nikmat dan membuatnya yang super gampang. Nggak percaya?
Yuk, coba dulu. Siapkan bahan-bahan ini, ya:
- 5 bh cabai rawit hijau yang perlu kamu iris-iris
- 2 bh cabai merah keriting yang juga diiris
- 1 bh tomat yang diiris kotak
- 2 butir bawang merah yang diiris tipis
- Kecap manis sesuai selera
Cara membuatnya pun kamu tinggal mengiris semua bahan dan menaruhnya di dalam mangkuk sebelum kemudian kamu menuangkan kecap manis sesuai dengan seleramu. Sambal kecapmu pun siap dinikmati bersama dengan ayam atau ikan bakar. Nyumm!
Itulah beberapa resep sambal asli Indonesia yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Nyatanya, nggak ada yang susah dibuat kalau kamu mau mencobanya. Selamat mencoba dan siap-siap kepedasan, ya! 🙂