Selain kamar tidur dan kamar mandi, dapur juga merupakan area paling vital dalam suatu rumah. Ada begitu banyak aktivitas yang kita lakukan di dapur, mulai dari memasak, mencuci alat makan bahkan terkadang makan. Dapur juga menjadi salah satu cerminan karakter kamu, semakin bersih dan semakin rapi tertata menandakan kamu pribadi yang well organized dan rajin.
Nah, kali ini Hipwee akan memberikan 11 ide cara menata dapur sempit sederhana minimalis dan nuansa monokrom yang modern. Nuansa warna yang terbatas membuat dapur jadi terkesan lebih rapi dan bersih.
ADVERTISEMENTS
Tips Menata Dapur yang Sempit
Meski areanya sempit, kamu tetap bisa kok membuat dapur jadi area yang nyaman. Selain nyaman, siapa tahu juga menyamai ibuk-ibuk selebgram home decor yang terkenal di Instagram itu.
ADVERTISEMENTS
1. Coba dengan nuansa warna putih
Dapur dengan nuansa putih dan hitam akan memberikan kesan bersih dan luas yang menyenangkan. Kalau kotor pun jadi cepat ketahuan, hehe
ADVERTISEMENTS
2. Memadukan warna putih dengan kayu
Perpaduan warna putih dengan kayu-kayu muda seperti ini akan memberikan kesan dapur yang manis dan segar. Nggak perlu terlalu luas, kalau penataannya seperti ini semua kebutuhan memasak kamu sudah cukup terakomodasi
ADVERTISEMENTS
3. Manfaatkan rak dan laci
Ruangan yang sempit sebenarnya justru menguntungkan buat kamu yang tinggal sendiri atau berdua. Asal banyak rak dan lacinya, kebutuhan memasak kamu sudah tercukupi
ADVERTISEMENTS
4. Penempatan barang yang tepat
Buat rumah yang mungil, penempatan posisi barang adalah segalanya. Cara menata dapur sempit sederhana minimalis yaitu kamu bisa menempatkan posisi kulkas, kompor dan tempat mencuci piring bersisian seperti ini
ADVERTISEMENTS
5. Coba dengan warna biru
Monokrom nggak melulu harus bernuansa putih atau hitam. Serba biru seperti ini juga bisa kamu coba untuk area dapur yang sempit. Tempat cuci piring pun nggak harus besar, toh yang pakai hanya 1-2 orang
6. Manfaatkan gantungan dan rak
Membuat banyak gantungan dan rak seperti ini akan membantu area yang sempit lebih efisien. Sekalian tambahkan meja bar kecil, biar bisa jadi tempat makan kamu dan pasangan
7. Kreasi meja bar dan jendela
Nggak harus kotak persegi, kamu bisa kok mengkreasikan meja bar jadi meja bersudut seperti ini. Jangan lupa tambahkan jendela yang besar di dekat wastafel
8. Penataan tanpa kitchen set
“Duh, kalau buat dapur yang nggak punya kitchen set gimana?” Nggak masalah kok, prinsip penataan tetap sama, buat area rak gantung dan rak bawah lebih banyak sehingga bisa menyimpan barang-barang dapur dengan rapi
9. Menggabungkan tempat makan dan dapur
Buat yang ingin menggabungkan area dapur dengan area makan sederhana, kamu bisa membuat tempat duduk yang sekalian dijadikan lemari dapur yang menempel ke dinding. Jadi berasa kayak di kafe-kafe kan?
10. Gunakan kaca pemisah
Membuat dapur yang hanya dipisahkan dengan kaca seperti ini atau dibuat terbuka akan bantu area dapur kamu terasa lebih lega dan luas
11. Nuansa kayu
Dapur dengan nuansa kayu seperti ini akan membuat dapur mungilmu jadi lebih cozy. Pastikan kamu punya ventilasi yang baik agar area dapur tetap terang benderang dan mudah kering. Dengan penataan seperti ini, kamu nggak capek jalan bolak-balik menjangkau barang
Selain nyaman, pastikan juga perkakas dapur yang kamu gunakan itu berkualitas baik. Nggak harus super mahal, tapi peralatan dapur kan ‘bekerja keras’ untuk membantumu memasak makanan sehari-hari, jadi sayang banget kalau justru cepat rusak atau malah nggak baik buat kesehatan.
Itulah inspirasi cara menata dapur sempit sederhana minimalis yang bisa kamu jadikan referensi. Sesuaikan saja dengan bujet yang ada, dan pastikan desain yang buat minimalis namun sebisa mungkin tetap multifungsi, agar meski sempit tetap bisa mengakomodasi banyak perkakasmu. Semoga dapur impian kamu lekas terealisasi ya~