Siasati Kebiasaan Gila Kerjamu dengan 9 Kiat Ini!

Kamu adalah orang yang gila kerja? Kamu harus baca artikel ini!

Bekerja di tempat yang sesuai dengan renjanamu tentu akan membuatmu sangat bersemangat. Hal ini bisa membuatmu bekerja tanpa mengenal waktu, jarang ngumpul bersama temanmu, bahkan melewatkan acara nonton TV bersama anggota keluarga di malam hari. Seketika kamu menyadari bahwa kamu sudah terperangkap dengan rutinitas barumu.

Nah, kalau sudah begitu, kamu bisa dibilang orang yang gila kerja. Tips-tips di bawah ini bakal menolongmu untuk berhenti menjadi orang yang gila kerja

ADVERTISEMENTS

1. Seberapa Menarikpun Pekerjaanmu, Kamu Harus Pulang dari Kantor Tepat Waktu

Pastikan kamu pulang tepat waktu

Pastikan kamu pulang tepat waktu via themidwestyle.blogspot.com

Seberapa cintapun kamu dengan pekerjaanmu, atau seberapa menumpuk pun tugasmu di kantor, usahakanlah untuk selalu pulang tepat waktu. Dengan pulang tepat waktu, kamu akan bisa berangkat tidur lebih awal di malam hari.

Ini akan berpengaruh pada jam bangunmu keesokan harinya. Bangun tepat waktu di pagi harinya akan sangat bermanfaat buatmu. Selain membuat badanmu lebih segar, bangun pagi juga akan memberimu cukup waktu untuk menyiapkan kebutuhanmu sebelum berangkat ke kantor.

ADVERTISEMENTS

 2. Sisihkan Waktu Santai Setiap Harinya di Tengah Gelombang Pekerjaan yang Melanda

Meditasi bisa dimana aja dan kapan aja

Meditasi bisa dimana aja dan kapan aja via yoganonymous.com

Kamu bisa memulai aktivitas kerjamu dengan meditasi di pagi hari. Hal ini bisa memberikanmu waktu santai untuk berpikir. Tapi meditasi tidak cuma bisa dilakukan di pagi hari — lakukanlah aktivitas ini juga setiap kali kamu merasa capek dan mulai tertekan dengan pekerjaanmu.

Bahkan. kamu bisa mengambil waktu istirahat sejenak di sela-sela kesibukanmu. Berkeliling ruangan kantor atau melihat hijaunya pepohonan dari jendela ruanganmu merupakan cara santai sederhana yang bisa kamu terapkan.

ADVERTISEMENTS

3. Buatlah Sebuah Daftar Tugas. Kemudian, Tentukan Prioritas dan Tenggat Waktu Untuk Setiap Tugas Itu

Pecah kewajibanmu ke bagian-bagian kecil

Buatlah daftar tugas via blog.berings.com

Susunlah jadwal yang baik supaya kamu bisa mengatur waktu kerjamu. Dengan pekerjaan yang sudah terjadwal, kamu bisa menentukan mana yang harus kamu kerjakan terlebih dahulu. Menentukan prioritas merupakan cara yang efektif untuk menyelesaikan pekerjaanmu yang seabrek. Hal ini juga bisa menghindarkanmu dari waktu lembur. Jika pekerjaanmu sudah selesai sebelum deadline, tentu kamu akan lebih santai dalam mengerjakan proyekmu yang lain.

ADVERTISEMENTS

4. Jangan Habiskan Semua Waktu yang Kamu Punya Untuk Bekerja

Hargai waktu kerja dan waktu luangmu

Hargai waktu kerja dan waktu luangmu via www.huffingtonpost.co.uk

Kamu harus menghargai waktumu sendiri. Kamu tidak mungkin akan menghabiskan 24 jam dalam seminggu untuk bekerja. Buatlah batasan waktu dalam bekerja! Jika jam kantormu dimulai dari pukul 8 pagi hingga 5 sore, kamu bisa memaksimalkan waktumu untuk produktif dalam bekerja. Balaslah email dan angkatlah telepon dari klien saat jam kerja. Hal ini akan mencegahmu dari harus menelepon klien di luar jam kantor.

ADVERTISEMENTS

5. Nikmati Pekerjaanmu!

Mencintai pekerjaan adalah kunci menjauhkan stress

Mencintai pekerjaan adalah kunci menjauhkan stress via vandivergroup.com

Menikmati pekerjaan sangat penting buatmu. Inilah yang bisa menghindarkan stres dalam bekerja. Caranya menikmati pekerjaan? Tinggal lihat sisi positif dari profesimu. Misalnya, kamu bekerja di kantor dari pagi hingga sore. Betapa mendesakpun tugasmu, setidaknya kamu harus bersyukur karena gak perlu panas-panasan. Kamu pun terhindar dari macet di jalanan saat siang hari. Jika kamu seorang pegawai lepas, kamu bisa mensyukuri fakta bahwa kamu punya waktu luang yang lebih banyak dari orang kantoran.

See? Selalu ada sisi positif yang bisa kita lihat dari setiap profesi. Ini bisa membuat kita lebih mencintai pekerjaan kita.

ADVERTISEMENTS

6. Jangan Sampai Pekerjaanmu Menyita Waktu Berhargamu Bersama Keluarga.

walaupun kecewa, kamu tetap bersikap baik

Jangan sampai waktumu bersama mereka tersita via cms.interaksyon.com

Jika kamu bekerja 5 hari dalam seminggu, maka kamu wajib meluangkan waktu luangmu di akhir pekan untuk keluarga, sahabat, atau pacar. Jangan sampai kamu mengagendakan meeting dengan klien di luar hari-hari kerja. Kamu juga perlu menjauhkan gawaimu sejenak untuk menikmati waktu yang menyenangkan bersama keluarga.

Ingat, kamu tidak hanya bekerja untuk dirimu sendiri. Namun juga untuk keluarga dan orang-orang yang kamu sayangi. Sungguh ironis ketika pekerjaanmu menghisap begitu banyak waktu sehingga kamu tak menghabiskan momen berharga bersama mereka.

7. Kalau Pekerjaanmu Luar Biasa Menuntut, Jangan Lupa Jaga Kesehatan Tubuh

Buah-buahan pendukung tubuh sehatmu

Buah-buahan pendukung tubuh sehatmu via macrobioticchiangmai.com

Minum vitamin, air putih, serta makan buah setiap harinya. Vitamin, air putih, dan juga buah-buahan yang cukup merupakan hal-hal penting yang tidak boleh terlewatkan. Hal ini merupakan penunjang tubuh sehatmu dalam bekerja.

Kualitas pekerjaanmu akan meningkat hanya jika tubuhmu sehat. Tubuh yang sehat akan membuat otakmu bisa bekerja secara maksimal. Otak yang maksimal akan membantumu menyelesaikan pekerjaan tepat waktu, dan menyingkirkan kemungkinanmu untuk lembur terlalu sering.

8. Berikan Hadiah Pada Diri Sendiri Setiap Kali Kamu Mencetak Pencapaian

Reward sederhana bisa membuatmu tetap fresh keesokan harinya

Reward sederhana bisa membuatmu tetap fresh keesokan harinya via www.hansarsamui.com

Kamu berhak untuk memberikan reward kepada dirimu sendiri. Di saat kamu berhasil menyelesaikan pekerjaan sebelum deadline, kamu tidak harus terburu-buru menyelesaikan proyekmu yang lain. Berikan saja penghargaan atas pencapaianmu ini. Misalnya, dengan mengatur me time yang berkualitas bagi dirimu sendiri. Pergilah ke tempat massage, atau berendamlah sekian waktu di bathtub. Ini bisa membantumu berelaksasi. Tubuhmu juga akan lebih fresh dan siap untuk menghadapi pekerjaanmu keesokan harinya.

9. Ketika Merasa Lelah dan Jenuh, Ingatlah Bahwa Kerja Kerasmu Membantu Orang Lain

Kamu adalah pengaruh yang positif buat orang di sekitarmu

Kamu adalah pengaruh yang positif buat orang di sekitarmu via www.levo.com

Ingatlah jika pekerjaanmu ini membawa dampak yang positif bagi orang lain. Kalau kamu adalah seorang penulis, setiap harinya ada orang-orang selalu menikmati hasil tulisanmu. Kalau kamu seorang akuntan, perusahaanmu berhutang besar padamu. Tanpamu, tak terhitung lagi berapa banyak rupiah perusahaanmu merugi.

Jadi, ketika kamu sedang merasa benar-benar terlalu lelah atau jenuh dengan pekerjaanmu, selalu ingat lagi bahwa apa yang kamu kerjakan punya makna. Makna ini bisa mengembalikan suasana hati dalam berkarya. Tidak ada kok kerja keras yang sia-sia!

Memiliki pekerjaan merupakan impian setiap orang. Tetapi terobsesi dengan pekerjaan bisa membuatmu melupakan hal-hal yang jauh lebih berharga. Semoga artikel di atas bisa membuatmu berhenti menjadi orang yang gila kerja, dan menyadarkanmu bahwa masih banyak hal yang bisa kamu lakukan di luar jam kerjamu 🙂

Baca sepuasnya konten-konten pembelajaran Masterclass Hipwee, bebas dari iklan, dengan berlangganan Hipwee Premium.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pecinta anjing, penikmat kumpulan novel fantasi, dan penggemar berat oreo vanilla.