Selain demi alasan kesehatan, sebagian orang menganggap berolahraga adalah hobi. Menggerakan badan, merasakan atmosfir kompetitif dalam sebuah pertandingan jadi kesenangan tersendiri yang nggak bisa diungkapkan. Nggak sedikit juga orang yang menjadi atlet profesional yang berawal dari hobi.
Tapi apakah prospek kerja orang yang senang olahraga hanya jadi atlet saja? Eh, ternyata nggak kok! Nggak seperti dulu, sekarang dunia olahraga sudah jadi bisnis dan hiburan tersendiri bagi masyarakat. Ditambah lagi persaingan ketat dalam dunia olahraga yang membuat beragam peluang kerja bermunculan. Nah, buat kamu yang hobi banget berolahraga, berikut ini ada 9 pekerjaan yang bisa kamu tekuni selain menjadi atlet. Simak yuk!
ADVERTISEMENTS
1. Masyarakat hari ini membutuhkan informasi seputar dunia olahraga setiap harinya. Menjadi jurnalis khusus olahraga bisa jadi pilihan yang tepat untuk berkarir
Kamu suka dan tertarik dengan dunia olahraga? kamu pandai bicara, menulis dan menguasai fotografi? Menjadi jurnalis olahraga adalah pekerjaan yang cocok buat kamu. Seperti sudah dibahas sebelumnya, olahraga kini telah jadi industri dan hiburan tersendiri bagi masyarakat. Atas alasan tersebut orang sering mencari berita olahraga setiap harinya. Entah melihat biografi pemain atau membaca ulasan sebuah pertandingan.
ADVERTISEMENTS
2. Komentator pertandingan olahraga adalah pekerjaan yang membuat sebuah pertandingan olahraga menjadi lebih menarik untuk disaksikan
Berbeda dengan seorang jurnalis, komentator olahraga hadir di tengah-tengah sebuah pertandingan. Contohnya saat pertandingan sepak bola berlangsung, seorang komentator akan mengomentari strategi, kebugaran pemain sampai ikut terlarut dalam kebahagiaan sebuah tim saat mencetak skor. Kehadiran mereka dibutuhkan untuk menambah suasana ramai dalam sebuah pertandingan olahraga.
ADVERTISEMENTS
3. Sebuah pertandingan olahraga nggak akan berlangsung meriah dan terkonsep tanpa adanya sport event organizer yang bekerja dengan maksimal
Masih ingat dengan pembukaan Asian Games di Indonesia pada tahun 2018 lalu? Acara meriah yang terkonsep tersebut nggak akan terjadi kalau nggak ada sport event organizer yang bekerja maksimal. Nah buat kamu yang menyenangi dunia olahraga dan tertarik membuat konsep-konsep menarik untuk sebuah perhelatan olahraga, menjadi sport event organizer adalah pilihan yang tepat.
ADVERTISEMENTS
4. Pelatih dan terapis fisik pribadi untuk atlet adalah pekerjaan yang bisa ditekuni. Syaratnya kamu harus belajar soal anatomi tubuh dan mengkonsep latihan fisik untuk atlet
Seorang atlet profesional akan membutuhkan pelatih dan terapis fisik pribadi. Karena dunia olahraga begitu kompetitif, latihan para atlet akan terus diawasi secara rutin oleh pelatih pribadinya. Kalau kamu tertarik menjadi pelatih fisik sebaiknya kamu belajar soal anatomi tubuh dan belajar merancang pola latihan untuk memaksimalkan potensi atlet.
ADVERTISEMENTS
5. Dunia olahraga adalah dunia yang penuh tekanan. Biasanya para atlet akan berkonsultasi perihal kehidupan, karir dan masalahnya pada psikiater yang disediakan oleh tim
Dunia olahraga adalah dunia yang penuh tekanan. Persaingan dan masalah cedera selalu menghantui para atlet profesional. Kadang masalah pribadi juga mempengaruhi psikologi atlet yang membuatnya sulit berprestasi. Dari sini peran seorang psikiater atlet sangat dibutuhkan. Nggak seperti psikater umum, psikiater olahraga akan lebih mengerti keluh kesah seorang atlet karena paham seluk beluk dunia olahraga.
ADVERTISEMENTS
6. Bukan rahasia lagi guru olahraga adalah profesi mulia. Selain menyenangkan biasanya guru olahraga disenangi oleh para murid
Kalau kamu senang berolahraga dan memiliki niat mulia mengajar anak-anak, nggak ada salahnya untuk berkarir sebagai guru olahraga di sekolah. Selain menyenangkan, guru-guru olahraga biasanya disenangi dan dianggap teman oleh murid.
7. Atlet membutuhkan asupan dan gizi seimbang agar bisa menampilkan performa terbaik. Dari sini pekerjaan nutrisionist atau ahli gizi dibutuhkan di sebuah tim olahraga
Seperti kita tahu menjadi atlet diharuskan mengeluarkan performa terbaik saat bertanding. Untuk membantu para altit memaksimalkan potensinya, atlet diharuskan memiliki gizi yang seimbang. Biasanya dalam sebuah tim olahraga atlet akan dibantu oleh seorang ahli gizi atau nutrisionist untuk memastikan asupan gizinya terpenuhi setiap harinya.
8. Sebelum dan sesudah pertandingan, sebuah tim olahraga akan menggelar konfrensi pers. Humas akan bertugas untuk memfasilitasi hal tersebut
Menjelang pertandingan olahraga, setiap tim akan mengadakan konfrensi pers untuk mengungkapkan persiapan mereka menghadapi pertandingan. Begitu juga setelah pertandingan selesai. Tim akan kembali mengadakan konfrensi pers untuk memberikan statement atas hasil akhir pertandingan. Mengadakan sebuah konfrensi pers adalah tugas penting seorang Humas dalam tim olahraga. Nah buat kamu yang memiliki passion menjembatani tim dengan publik, pekerjaan ini cocok banget lo~
9. Di setiap gym, ada seorang yang bekerja sebagai personal trainer. Pekerjaan ini akan dibayar mahal jika kemampuanmu membentuk seseorang semakin dikenali publik
Hari ini sudah banyak orang yang dapat mengakses gym. Biasanya orang yang baru pertama kali ke gym akan kebingungan dan membutuhkan jasa personal trainer. Meski pekerjaan ini masih dianggap sepele, pundi-pundi yang dihasilkan akan semakin bertambah jika kamu sudah menjadi seorang professional lo.
Nah itu dia 9 pekerjaan yang bisa ditekuni untuk kamu yang hobi olahraga. Kuncinya adalah jangan berhenti belajar untuk menambah wawasan dan fokus pada tujuan yang ingin kamu capai. Kamu pasti bisa kok!~