6 Perusahaan Paling Tua di Dunia, Salah Satunya Perusahaan Konstruksi Berusia 1.442 Tahun!

perusahaan paling tua

Hampir setiap orang yang mendirikan sebuah perusahaan menginginkan supaya bisnis yang dibangun akan bertahan dalam waktu yang lama. Malah kalau bisa berkembang menjadi semakin besar, hingga membuat anak cucunya bisa kaya sampai tujuh turunan. Hal ini bisa terjadi kalau para penerus perusahaan tersebut juga mampu mempertahankannya, kalau ternyata hanya generasi pertama yang berusaha sekuat tenaga bisa jadi perusahaan yang sudah besar namanya pun malah berhenti di tengah jalan.

Terkait hal tersebut, ternyata ada lo beberapa perusahaan yang berhasil tetap kokoh berdiri sampai sekarang walaupun ditemukan berabad-abad yang lalu, malahan ada juga yang usianya sudah lebih dari 1.000 tahun! Penasaran apa saja perusahaan tertua? Simak yuk selengkapnya!

ADVERTISEMENTS

1. Perusahaan tertua yang kini masih bertahan ternyata adalah perusahaan konstruksi asal Jepang, usianya 1.442 tahun!

Ternyata bukan hanya usia orang-orangnya saja yang bertahan lebih dari rata-rata namun perusahaannya pun demikian. Dilansir dari Fast Company , Kongo Gumi, sebuah perusahaan konstruksi yang memiliki spesialisasi membuat kuil sudah bertahan selama 14 abad atau tepatnya 1.442 tahun sejak didirikan pada tahun 578 masehi. Perusahaan ini kini sudah dibeli oleh konglomerat Jepang namun sebanyak 80% bidang bisnisnya masih dalam pembuatan kuil. Bidang ini dipertahankan karena memang jadi ciri khas bisnis yang sudah terbukti kualitasnya.

ADVERTISEMENTS

2. Sebuah restoran paling tua di Eropa sudah berdiri sejak tahun 803 dan masih beroperasi hingga sekarang

Jika kebanyakan restoran mengambil vintage sebagai temanya, restoran Stiftskeller St. Peter. Salzburg, Austria ini memang sudah berdiri sejak tahun 803 sehingga dipercaya sebagai restoran paling tua di Eropa atau bahkan di dunia. Untuk menambah daya tariknya, keaslian bangunan dari restoran ini dipertahankan lengkap dengan lampu klasik di tengah ruangan. Hanya saja renovasi tetap dilakukan karena adanya pelapukan di beberapa tempat. Mulai dari selebritas hingga raja, semuanya pernah makan di sini yang membuat restoran ini makin memiliki daya tarik.

ADVERTISEMENTS

3. The Shore Porters Society in Aberdeen di Skotlandia merupakan perusahaan angkutan yang sudah berdiri sejak 1498

Perusahaan ini kini sudah berusia lebih dari 500 tahun. Mereka sudah mengangkut berbagai barang di seluruh dunia 6 tahun sejak Columbus dalam perjalanannya ke Amerika. Dilansir dari laman resminya, mereka mengawali perusahaan dalam bentuk beberapa kuli angkut yang bekerja di pelabuhan Aberdeen. Bisnis ini sempat berada di bawah Dewan Kota Aberdeen tapi kemudian independen tahun 1850 dan menyesuaikan dengan kebutuhan orang-orang. Kini, perusahaan ini menyediakan jasa pengangkutan, perpindahan rumah, bahkan gudang penyimpanan.

ADVERTISEMENTS

4. Perusahaan media Cambridge University Press, Inggris sudah didirikan sejak tahun 1534

Dilansir dari laman resmi Cambridge, Cambridge University Press menjadi sebuah perusahaan di bidang penerbitan yang paling tua di dunia yang berdiri sejak 1534. Saat itu Henry VIII memberikan paten pada perusahaan tersebut untuk mencetak buku apapun. Mereka pertama kali menerbitkan buku pada tahun 1584 yang membuatnya menjadi perusahaan penerbitan pertama.

ADVERTISEMENTS

5. Merek Zildjian ternyata menjadi salah satu yang tertua juga, mulai berdirinya adalah tahun 1623

Merek ini ditemukan oleh Avedis Zildjian di Instanbul sebelum pindah ke Amerika Serikat dan menjadi pemimpin perusahaan yang memproduksi simbal. Sampai sekarang kamu mungkin masih sering melihat drum dengan merek yang satu ini. Beberapa bintang besar dunia pun juga menggunakannya seperti Ringo Star dari The Beatles hingga Charlie Watts dari Rolling Stones.

ADVERTISEMENTS

6. Keramik menjadi salah satu bidang usaha tertua di Belanda, Royal Delft ditemukan tahun 1653

Sebuah pabrik tembikar di Delft, Belanda menjadi penghasil keramik paling mewah di dunia. Perusahaan ini bahkan memiliki segel khusus dari keluarga kerajaan Belanda. Dilansir dari CNN, CEO perusahaan ini mengaku bahwa salah satu kunci perusahaan mereka tetap eksis hingga kini adalah karena komitmen di mana mereka hanya memproduksi produk berkualitas tinggi.

Wah, ternyata beberapa perusahaan bisa bertahan dalam waktu yang lama ya bahkan sampai seribu tahun. Kuncinya adalah komitmen dan terus mengikuti perkembangan zaman yang tentunya sudah berganti-ganti seiring berjalannya waktu.

Baca sepuasnya konten-konten pembelajaran Masterclass Hipwee, bebas dari iklan, dengan berlangganan Hipwee Premium.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.