5 Mitos Seputar Investasi. Jangan Terlalu Mudah Percaya Kalau Belum Buktikan Sendiri

mitos investasi

Makin ke sini makin banyak orang yang melek investasi, malahan ada yang mulainya lewat jalur pandemi. Dengan banyaknya orang yang memulai dan mengalaminya akhirnya muncul beragam pernyataan yang mungkin berbeda-beda tergantung pengalaman masing-masing. Sayangnya, mereka yang baru mendengar dari ‘katanya’ ini ada juga yang berpikir bahwa kalimat tersebut selalu benar sehingga mempercayainya atau malah paling parah gegabah menyampaikannya kepada orang lain.

Makin sering kata tersebut disampaikan secara berantai akhirnya muncul mitos-mitos seputar investasi yang kebenarannya perlu untuk diselediki lagi. Nah, apa saja mitos tersebut? Kita simak yuk penjelasan selengkapnya!

ADVERTISEMENTS

Mitos #1 : Investasi merupakan hal yang sulit untuk dilakukan. Pokoknya memerlukan banyak sekali waktu dan bimbingan sampai benar-benar paham

Kalau masih melihat dari pinggiran mungkin investasi terlihat ribet bin njelimet, mulai dari grafik, istilah-istilah yang baru, dan melibatkan hitung-hitungan untung rugi di dalamnya. Hal ini membuat banyak orang yang berpikir bahwa akan banyak waktu yang terbuang hanya untuk mempelajarinya. Akan tetapi, untuk membuktikannya kamu hanya perlu terjun dulu untuk mencoba. Saat sudah nyebur maka investasi tidak sesulit yang dipikirkan apalagi sekarang semuanya bisa dilakukan secara online.

ADVERTISEMENTS

Mitos #2 : Kalau mau investasi nanti aja kalau pendapatannya sudah banyak atau malah mungkin saat sudah berkeluarga

5 Mitos Seputar Investasi. Jangan Terlalu Mudah Percaya Kalau Belum Buktikan Sendiri

Investasi saat sudah tua/ Credit: tirachardz on Freepik via www.freepik.com

Selama ini investasi identik dengan mereka yang sudah berumur karena dianggap lebih longgar dalam menggunakan uangnya. Bahkan banyak yang berpikir hal ini mulai dilakukan saat sudah pensiun saja. Padahal ternyata semakin cepat kamu berinvestasi maka semakin banyak pula keuntungan yang akan didapatkan dalam jangka panjang lo. Lagipula saat masih single kemungkinan kebutuhanmu akan lebih sedikit dibandingkan ketika sudah berkeluarga nanti.

ADVERTISEMENTS

Mitos #3 : Investasi juga dianggap sebagai suatu hal yang membutuhkan modal besar, kalau baru punya recehan nanti dulu aja

Salah satu yang menghambat seseorang untuk memulai berinvestasi adalah mitos yang satu ini. Banyak yang bilang kalau mau investasi maka harus dimulai dengan modal puluhan juta, akhirnya saat sadar gaji masih belum seberapa maka urung niat yang sudah dibangun. Padahal kenyataannya kamu bahkan bisa memulai investasi dengan uang ratusan ribu saja lo. Meskipun mungkin keuntungannya tak sebesar jika menggunakan modal yang juga besar tapi kamu tetap akan memperoleh pendapatan pasif dari sana.

ADVERTISEMENTS

Mitos #4 : Mulai dari penipuan hingga kerugian membuat seseorang enggan mengambil risiko besar yang terjadi karena investasi

Banyak kabar yang beredar tentang seseorang yang tertipu setelah melakukan investasi, ada juga yang mengaku kehabisan uang karena merugi. Risiko memang ada tapi semuanya bisa dihindari dengan memilih produk investasi yang akan dibeli. Harga saham biasanya dipengaruhi oleh beberapa hal seperti sentimen pasar makanya cenderung akan mengalami naik turun, tapi keuntungannya pun biasanya lebih besar. Untuk mengatasinya banyak yang lebih memilih investasi emas atau obligasi. Pemula juga biasanya memilih reksadana yang bisa disesuaikan risikonya.

ADVERTISEMENTS

Mitos #5 : Banyak juga yang bilang kalau berinvestasi itu layaknya berjudi, semua hanya tergantung dengan keberuntungan

5 Mitos Seputar Investasi. Jangan Terlalu Mudah Percaya Kalau Belum Buktikan Sendiri

Bisa dianalisis/ Credit: ijeab on Freepik via www.freepik.com

Meskipun sering didengar namun pernyataan tersebut keliru dan perlu diluruskan. Jika berjudi benar-benar hanya bergantung pada keberuntungan, investasi merupakan hal yang berbeda. Kegiatan ini dipengaruhi oleh jenis investasi yang dipilih dan riwayat bisnis serta industri jika yang dipilih adalah pasar saham. Selain itu, ketika berjudjika kalah maka uang taruhan akan lenyap semua sedangkan saat investasi kamu masih memiliki peluang untuk cut loss.

Investasi mungkin terdengar sebagai sesuatu yang seram dan penuh risiko tapi jika sudah nyebur dan mau sedikit meluangkan waktu maka keuntungan yang didapatkan bisa berkali lipat dibanding uang yang hanya ditabung. Lahipula modal yang dibutuhkan tak harus selalu banyak kok.

Baca sepuasnya konten-konten pembelajaran Masterclass Hipwee, bebas dari iklan, dengan berlangganan Hipwee Premium.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.