6 Kursus Siap Kerja untuk Lulusan SMA Biar Skill Terasah

Nggak semua orang beruntung bisa duduk di bangku kuliah setelah lulus SMA. Ada banyak hal yang membuat mereka nggak bisa melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi, entah karena biayanya yang terlampau mahal atau memang nggak berniat untuk sekolah lagi. Padahal, di zaman teknologi seperti sekarang ini, seorang pembelajar dan praktisi yang aktif sangat dibutuhkan dalam dunia kerja.

Nah, mengikuti kursus-kursus di bidang yang benar-benar kamu minati bisa jadi targetmu berikutnya. Waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan kursus ini nggak terlalu lama. Biasanya hanya butuh sekitar 6 bulan atau paling lama 1 tahun, bahkan ada yang lebih singkat lagi. Berikut ini beberapa kursus ‘siap kerja’ yang bisa jadi pilihanmu, para lulusan SMA yang ingin mengasah skill untuk mencari kerja.

ADVERTISEMENTS

1. Kalau kamu tertarik di bidang teknologi khususnya yang berbasis web, kursus web developer bakal menjanjikan gaji tinggi

kursus siap kerja

kursus komputer

Hampir setiap perusahaan membutuhkan orang yang menguasai web developer atau orang yang ahli membangun aplikasi berbasis web, terutama perusahaan yang bergerak di bidang digital. Profesi sebagai web developer sangat menjanjikan dan termasuk pekerjaan yang bergaji tinggi lho. Selain bisa kerja di perusahaan, seorang web developer juga bisa berwirausaha mandiri dengan menawarkan jasa pembuatan dan pengelolaan website. Kalau kamu berminat menggeluti bidang ini, kamu bisa mengikuti kursus pelatihan dengan pilihan spesialisasi seperti web developer, web designer, web programmer atau web administrator.

ADVERTISEMENTS

2. Sudah banyak perusahaan asing yang beroperasi di Indonesia lho. Ikut kursus bahasa asing bisa jadi peluang besar buatmu

kursus siap kerja

bahasa asing

Bahasa juga menjadi salah satu aset yang harus kamu miliki sebagai modal untuk mencapai jenjang karier yang baik. Menguasai bahasa asing akan sangat menguntungkan, terlebih jika yang bahasa asing yang kamu kuasai lebih dari satu, sudah pasti banyak perusahaan yang melirik kamu. Penguasaan bahasa Inggris, Mandarin, Jepang, Jerman atau Perancis lebih diprioritaskan banyak lowongan kerja. Selain kerja di perusahaan, kamu pun bisa menjadi guru les, guide, atau penerjemah freelance, yang mana penghasilannya juga nggak main-main.

ADVERTISEMENTS

3. Maraknya jasa MUA yang laris manis diburu pasar juga bisa kamu manfaatkan peluangnya untuk mengikuti kursus kecantikan

kursus siap kerja

MUA

Cewek zaman sekarang suka nggak pede kalau datang ke sebuah acara dengan riasan yang seadanya. Nah, jasa MUA sangat dibutuhkan di sini. Terbukti dengan maraknya jasa MUA mulai dari spesialis dandanan matte sampai yang glowy. Pun nggak mengenal jenis kelamin, nyatanya banyak juga cowok-cowok yang berprofesi sebagai MUA laris pula. Momen ini sayang sekali kalau terlewatkan. Coba ikuti kursus tata rias untuk melatih keterampilanmu dalam merias. Jika perlu, temukan karaktermu sendiri dalam merias agar kelak bisa lebih terspesifikasi lagi dandananmu.

ADVERTISEMENTS

4. Cara pemasaran dengan menggunakan media digital sudah banyak digunakan di zaman sekarang, nah buruan deh ikut kursus digital marketing buat menyabet peluang ini

kursus siap kerja

digital marketing

Semua hal bisa dilakukan lewat digital, nggak terkecuali pemasaran. Digital marketing menjadi salah satu cara untuk menekan biaya promosi dan mempertahankan bahkan meningkatkan jumlah pelanggan. Banyak perusahaan yang membutuhkan tenaga digital marketing untuk membantu menawarkan produk sekaligus meningkatkan eksistensi mereka. Jika kamu suka dengan dunia digital khususnya media sosial, ikuti kursus dan juga forum-forum yang menawarkan pelatihan maupun memberikan referensi terkait ilmu digital marketing.

ADVERTISEMENTS

5. Kamu yang punya minat tinggi di bidang desain kreatif, banyak pula sektor usaha yang membutuhkan jasamu lho! Ikut kursus dulu biar makin jago

kursus siap kerja

desainer grafis

Hampir semua sektor usaha membutuhkan jasa desain, mulai dari desain website usaha, desain untuk promosi dan lainnya. Sehingga perannya menjadi sangat penting untuk menarik konsumen. Seorang desainer bertugas untuk menyampaikan pesan secara visual tentang produk maupun program perusahaan. Nah, untuk bisa mengerti itu dibutuhkan keterampilan, kreativitas dan kemampuan mengoperasikan aplikasi-aplikasi desain. Semua ini akan didapatkan dengan mengikuti pelatihan atau kursus desain.

ADVERTISEMENTS

6. Kemampuan public speaking yang baik juga bisa membawamu jadi orang sukses lho! Tenang, ada kok kursusnya

kursus siap kerja

public speaker

Kemampuan komunikasi oral merupakan salah satu aset yang paling berguna di dunia bisnis. Kemampuan komunikasi meningkatkan kemampuanmu untuk berinteraksi dengan sesama profesional dan kolega dengan baik. Sudah banyak lulusan SMA yang berhasil jadi presenter bahkan pembawa berita karena kemampuan soft skill-nya yang baik. Kalau kamu termasuk orang yang pede-an, kursus public speaking bisa jadi pilihanmu yang baru tamat SMA agar bisa mengasah kemampuan berkomunikasi di depan banyak orang.

Jika kamu nggak ingin melanjutkan ke perguruan tinggi, memilih untuk mengambil kursus keterampilan nggak ada salahnya. Enam jenis kursus di atas bisa membuka peluang kerja yang menjanjikan buatmu, meski kamu hanya lulusan SMA.

Baca sepuasnya konten-konten pembelajaran Masterclass Hipwee, bebas dari iklan, dengan berlangganan Hipwee Premium.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world

Editor

salt of the earth, light of the world