Tutorial Rose Gold Makeup ala Pony. Fresh Banget untuk Sehari-hari

Tak dapat dipungkiri bahwa tren makeup terus berkembang setiap harinya. Setelah ramai dibahas mengenai clean makeup look, kini Beauty Guru asal Korea Selatan bernama Pony hadir membagikan tips dan trik untuk mendapatkan rose gold makeup yang memesona.

Sebagai makeup artist (MUA) sekaligus influencer di bidang kecantikan ternama Korea Selatan, tentu saja kemampuan Pony dalam merias wajah tak perlu diragukan lagi. Buat kamu yang penasaran seperti apa sih rose gold makeup ala Pony, yuk simak tutorialnya berikut ini.

ADVERTISEMENTS

Wajib gunakan skincare sebelum mengaplikasikan makeup

Pony

Tutorial rose gold makeup ala Pony | Credit: YouTube Vogue Japan

Langkah pertama yang dilakukan Pony sebelum mengaplikasikan makeup adalah mempersiapkan kulit dengan mengenakan beberapa produk skincare, di antaranya toner pads, face cream, dan sunscreen. Saat ini, toner pads jadi salah satu produk kecantikan yang populer di Korea Selatan, pengaplikasiannya pun sangat mudah dan cocok digunakan saat kamu sedang terburu-buru.

Setelah selesai mengenakan toner pads, Pony kemudian beralih menggunakan krim wajah. Terdapat satu tips khusus dari Pony untuk kamu yang sering mengalami wajah bengkak saat bangun tidur. Lakukan pijatan wajah menggunakan buku-buku ibu jari dengan gerakan memutar mulai pada mata bagian dalam, alis, pangkal alis, pelipis, belakang telinga, dan leher.

Terakhir, Pony juga tak lupa mengenakan sunscreen sebagai langkah terakhir dalam penggunaan skincare-nya. Ini adalah bagian terpenting, karena sunscreen dapat melindungi wajah dari sinar UV.

ADVERTISEMENTS

Pilih produk base makeup favorit untuk mendapatkan complexion yang paripurna

Tutorial makeup Pony

Tutorial rose gold makeup ala Pony | Credit: YouTube Vogue Japan

Sebelum mulai mengaplikasikan base makeup atau complexion, jangan lupa untuk mengaplikasikan lip balm terlebih dahulu. Setelah itu, kamu bisa dengan bebas memilih base makeup favorit kamu. Sementara itu, dalam tutorialnya, Pony memilih cushion sebagai base makeup-nya. Untuk menambah coverage, Pony mengaplikasikan cushion menggunakan beauty blender.

Jika kamu memiliki noda-noda hitam di wajah atau untuk menutupi mata panda, kamu bisa mengenakan concealer. Pada step ini, Pony mengaku ia lebih menyukai mengaplikasikan concealer menggunakan brush daripada beauty blender.

Selanjutnya, aplikasikan bedak secara merata. Bagi kamu yang memiliki kulit kering atau kombinasi, Pony menyarankan agar bedak diaplikasikan pada bagian yang sering berminyak saja.

ADVERTISEMENTS

Detail riasan wajah, mata, dan bibir

Tutorial makeup Pony

Tutorial rose gold makeup ala Pony | Credit: YouTube Vogue Japan

Setelah selesai mengaplikasikan base makeup, simak detail tutorial merias wajah dan mata ala Pony, berikut ini:

  • Alis: Gunakan pensil alis dan brow maskara untuk mendapatkan riasan yang sempurna. Pilih warna produk yang mirip dengan rambut alismu untuk mendapatkan kesan yang natural. Jangan lupa untuk sisir rambut alis terlebih dahulu sebelum mengaplikasikannya.
  • Kontur: Langkah ini digunakan untuk memberikan ilusi wajah lebih tirus. Untuk mendapatkan tampilan bibir yang lebih plumpy, Pony mengaplikasikan kontur pada bibir bagian atas dan bawah.
  • Eyeshadow: Pertama aplikasikan eyeshadow warna woody pink di seluruh kelopak mata. Selanjutnya, warna bronze untuk di bagian luar mata atas dan bawah. Terakhir, warna pink di bagian bawah mata.
  • Highlighter: Aplikasikan highlighter pada inner corner mata menggunakan brush. Selanjutnya, aplikasikan pada pangkal hidung, puncak hidung, atas bibir, dan dagu menggunakan jari.
  • Eyeliner: Gunakan eyeliner warna coklat pada bagian bahwa bulu mata dan buat garis halus hingga ke luar mata. Tips dari Pony, kamu bisa mempertajam garis eyeliner dengan menambahkan eyeshadow warna coklat.
  • Maskara: Sebelum menggunakan maskara, jangan lupa untuk jepit bulu mata terlebih dahulu. Setelah itu, aplikasikan maskara dengan benar agar kamu mendapatkan lentikan bulu mata seperti kipas angin. Bila perlu, kamu juga bisa menggunakan bulu mata palsu. Selanutnya, kamu bisa mengaplikasikan eye glitter di bagian tengah bawah mata.
  • Blush on: Gunakan blush on dengan warna pink cerah agar tampilan makeup lebih fresh. Aplikasikan di pipi dan puncak hidung, jika kamu mau aplikasikan pula di dahi.
  • Bibir: Aplikasikan terlebih dahulu lip liner warna rose beige untuk mempertegas garis bibirmu. Selanjutnya, aplikasikan matte lip tint dengan warna yang sama sebagai sentuhan akhir.

Rose gold makeup ala Pony pun selesai! Gimana menurut kalian, SoHip? Nggak susah kan untuk tampil cantik bak wanita Korea? Cobain yuk!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

An avid reader and bookshop lover.