Meski telah usai berkompetisi, banyak di antara finalis Puteri Indonesia 2020 yang masih menjadi sorotan baik dari karya-karya maupun penampilan mereka. Salah satunya ialah Afra Widi Wardani, finalis asal Aceh yang kini menjadi perbincangan karena gayanya yang santun nan sederhana. Yup, ia merupakan satu-satunya finalis yang berhijab sehingga cukup menjadi pusat perhatian. Cantik banget lo sosok Afra ini!
Hipwee Style pun sudah mengumpulkan potret santun Afra dengan hijab dan pilihan outfit-nya yang menginspirasi. Ini dia!
ADVERTISEMENTS
Inilah sosok Afra, gadis sederhana asal Aceh yang sudah menekuni dunia seni sejak kecil. Outfit yang Afra pilih sebelum menjadi finalis Puteri Indonesia pun tergolong sederhana, seperti rok dan kaus panjang bernuansa monokrom ini
ADVERTISEMENTS
Meski begitu, nggak jarang Afra juga mengenakan busana-busana berwarna cerah untuk menunjang acara formalnya. Makeup-nya simpel tapi manis!
ADVERTISEMENTS
Ini potret Afra saat melakukan salah satu rangkaian pemotretan di ajang pemilihan Puteri Indonesia 2020. Dengan lurik berwarna kuning-merah, Afra tampak begitu elegan
ADVERTISEMENTS
Tetap mengusung tema adat khas Aceh dengan memunculkan motifnya di dress hitam bernuansa modern, Afra banyak mendapat pujian dari warganet
ADVERTISEMENTS
Tampil feminin nan memukau dengan tule dress merah muda, Afra begitu mencuri perhatian terlebih setelah memberikan advokasi mengenai visi-misinya jika terpilih
ADVERTISEMENTS
Afra yang menekuni dunia seni tari sejak kecil mengaku sangat bangga ketika menjadi satu-satunya finalis berhijab di ajang pemilihan Puteri Indonesia 2020. Ini potretnya dengan busana adat khas Aceh
Bikin adem, inilah potret Afra saat mengenakan pashmina lebar berwarna pastel. Tampil kekinian, tapi tetap sopan!
Yuk, kenalan sama Afra dengan ngepoin Instagram-nya di sini!