6 Skincare Korea yang Fokus Membasmi Komedo dan Jerawat. Bonusnya, Kulit Jadi Cerah!

Skincare Korea khusus acne prone skin

Siapa di sini yang sudah bosan dengan keberadaan komedo dan jerawat? Keduanya memang sangat mengganggu, terutama jika kemunculannya di bagian-bagian inti seperti pipi, kening atau hidung. Melihat kenyataan ini, nggak sedikit orang yang rela mengeluarkan budget lebih hanya untuk melakukan perawatan atau membeli skincare demi kulit wajah yang kembali mulus.

Namun tunggu dulu, sebelum kamu boros melakukan perawatan sana-sini, Hipwee Style punya rekomendasi skincare Korea yang bisa fokus membasmi komedo dan jerawat membandelmu. By the way, tapi simak beberapa tips berikut sebelum terlalu semangat menumpas “pengganggu” di wajahmu itu, ya!

ADVERTISEMENTS

Jangan buru-buru beli skincare atau perawatan ini-itu sebelum kamu simak tips-tips berguna berikut ini!

  • Selalu pastikan wajahmu dalam keadaan bersih sebelum tidur. Lakukan double cleansing dan gunakan krim yang menurutmu selama ini cocok untuk mengatasi permasalahan kulit
  • Selalu rutin ganti sprei, sarung bantal atau boneka yang sering kontak langsung dengan wajah. Ingat, kuman-kuman penyebab komedo dan jerawat itu NGGAK TERLIHAT!
  • Kurang stres dan junk food. Ini susah sih awalnya, tapi kamu mau kan berusaha?
  • Hindari penggunaan make-up yang terlalu tebal setiap harinya. Make-up tebal yang pembersihannya nggak sempurna bisa menyumbat pori-pori, lo!
  • Pilih sabun pencuci muka yang minim busa, supaya pH kulitmu tetap terjaga, ya!

Berikut ini rekomendasinya, ya…

ADVERTISEMENTS

Untuk sabun pencuci muka, kamu bisa pilih Innisfree Bija Anti-Trouble Facial Foam. Berbagai kandungannya cocok untuk mencegah dan meredakan kemerahan pada jerawat

6 Skincare Korea yang Fokus Membasmi Komedo dan Jerawat. Bonusnya, Kulit Jadi Cerah!

facial foam via www.sendo.vn

Dengan harga 120.000, kamu sudah bisa mendapatkan sabun pencuci muka dari Innisfree ini. Kandungan Torreya Seed Extract dan Salicylic Acid di dalamnya mampu membersihkan pori, sekaligus mengatasi jerawat serta bekasnya perlahan. Kamu nggak perlu memakainya banyak-banyak, cukup sebiji jagung saja, ya!

Setelah cuci muka, kamu wajib mengaplikasikan toner untuk mempersiapkan kulit menerima skincare lain atau mencegahnya mengalami kerusakan dini. Secret Key Black Out Pore Toner solusinya!

Salah satu produk unggulan dari Secret Key ini memang juaranya basmi komedo! Karena faktanya, nggak cuma jerawat saja lo yang bikin kesal, tapi juga tumpukan lemak di wajah yang akhirnya menjadi komedo.

Toner ini berfungsi meringkas pori, sehingga wajah menjadi lebih mulus bebas komedo. Cara pakainya juga gampang, cukup ditepuk-tepuk ke wajah menggunakan kapas dan tunggu hingga kering setelah cuci muka. Eh, harganya cuma 109.000. lo!

Salah satu skincare yang nggak boleh kamu lewatkan adalah sunscreen! Wajah boleh berminyak, berkomedo atau berjerawat, tapi tetap lindungi dari pengaruh buruk sinar matahari dengan sunscreen dari COSRX ini!
6 Skincare Korea yang Fokus Membasmi Komedo dan Jerawat. Bonusnya, Kulit Jadi Cerah!

sunscreen via www.instagram.com

Mengandung aloe vera yang dipercaya bisa meredam kemerahan pada jerawat, Aloe Soothing Sun Cream dari COSRX ini wajib banget jadi andalanmu! SPF-nya pun nggak tanggung-tanggung, yakni sudah 50 PA+++  di mana perlindungannya terhadap pengaruh buruk sinar matahari sangat terjamin untuk kulitmu. Oh ya, gunakan setiap hari, ya!

Bersihkan segala kotoran penyumbat pori dengan peeling pad dari Neogen ini, yuk! Pilih yang varian lemon biar kulitmu juga bertambah cerah!
6 Skincare Korea yang Fokus Membasmi Komedo dan Jerawat. Bonusnya, Kulit Jadi Cerah!

peeling pad via www.instagram.com

Meski cukup mahal, yakni 230.000 untuk satu jar-nya, peeling pad dari Neogen dengan varian lemon ini mampu mengangkat sel-sel kulit mati di wajahmu dalam sekali usap, lo! Pemakaiannya yang cuma seminggu sekali juga membantumu lebih berhemat, demi kulit wajah yang lebih bersih dan cerah dalam waktu singkat. Kalau wajah bersih, otomatis komedo dan jerawat ikutan kabur, kan?

ADVERTISEMENTS

Jangan khawatir sama bekas jerawat atau tekstur kasar kulitmu karena ada essence yang mengandung lendir siput dari Benton seharga 150.000 ini!

Mengatasi permasalahan bekas jerawat atau tekstur kasar kulit memang nggak gampang. Tapi, kamu bisa mengusahakannya dengan rutin pakai essence yang mengandung lendir siput ini setelah mencuci muka dan memakai toner. Gunakan pagi danm malam biar kondisi kulitmu makin membaik!

ADVERTISEMENTS

Untuk perawatan yang lebih maksimal, pakai masker yang khusus mengatasi komedo dan jerawat, ya! Nih, ada Innisfree Pore Clearing Face Mask!

Sama dengan peeling pad, masker ini bisa kamu pakai seminggu sekali. Kandungan clay yang memang dikhususkan untuk mengangkat kotoran serta komedo akan membuat wajahmu terasa kenyal, bersih dan bebas kotoran. Sssst, banyak banget lo yang suka sama masker yang harganya 150.000 ini!

Semoga sukses ya membasmi komedo dan jerawatnya, girls!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang makmum yang taat :)

Editor

Seorang makmum yang taat :)