Perawatan kulit wajah menjadi hal yang cukup penting dilakukan karena bisa merawat kelembapan kulit dan mengurangi minyak berlebih dan membantu meredakan permasalahan kulit lainnya. Salah satu produk perawatan kulit wajah yang bisa dengan mudah kamu gunakan adalah sheet mask. Perawatan ini banyak diminati karena praktis dan cukup bisa diandalakan untuk mengurangi permasalahan kulit.
Nggak cuma produk dari Korea dan Jepang saja yang memiliki aneka pilihan sheet mask lo! Merek lokal pun kini punya berbagai pilihan sheet mask yang bagus dan bisa diandalkan dalam merawat kulitmu. Selain punya banyak pilihan varian dan manfaat untuk kulit, sheet mask lokal juga punya harga yang sangat terjangkau. Berikut Hipwee Style punya beberapa rekomendasi sheet mask lokal dengan harga di bawah 30 ribu. Yuk, simak mana saja yang paling cocok untuk kulitmu!
ADVERTISEMENTS
Emina Masquerade Face Mask
Emina Masquerade Face Mask ini dipercaya memiliki kemampuan untuk melembabkan kulit dengan baik. Kandungan essense yang memiliki cukup air membuat sheet mask dari Emina ini sangat nyaman digunakan dan nggak mudah mengering. Cocok buat kamu yang ingin menyegarkan kulit wajah setelah seharian beraktivitas di luar ruangan.
Rangkaian sheet mask dari Emina ini terdiri dari 5 varian untuk berbagai kebutuhan kulit; Rice untuk mencerahkan dan melembapkan kulit, Pomegranate untuk melembapkan dan menyegarkan kulit, Aloe Vera untuk menenangkan kulit, Tea tree untuk mengurangi minyak berlebih, dan Sunflower Seed oil untuk membantu melawan efek buruk polusi.
ADVERTISEMENTS
Pixy Aqua Serum Sheet Mask
Pixy Aqua Serum Sheet Mask ini merupakan bentuk lain dari serum Pixy yang kaya akan vitamin C dan moisturizing agent. Selain itu, sheet mask ini juga memiliki formula hydra active sebagai pencerah wajah alami. Sehingga, kamu bisa mendapat manfaat kelembapan sekaligus mencerahkan wajah.
Lembaran sheet mask dari Pixy ini terbuat dari serat bambu yang halus sehingga sangat nyaman saat diaplikasikan ke wajah. Kandungan vitamin C + kolagen + lactid acid dalam varian Revitalize mampu menghaluskan dan melembabkan kulit. Selain itu kandungan charcoal pada varian Pure Bright mampu membantu menyerap vitamin C + sodium hyaluronate + moisturizing agent, sehingga mampu mencerahkan dan melembabkan kulit.
ADVERTISEMENTS
Wardah Nature Daily Sheet Mask
Wardah mengenalkan inovasi Micro Particle Essense dalam produk sheet mask ini, yang diklaim mampu menyerap ke dalam lapisan pori-pori kulit terdalam. Kandungan tersebut mampu membuat kulit wajah menjadi lembap dan segar seketika. Wardah Nature Daily Sheet Mask ini cocok buat kamu yang tetap ingin merawat kulit di tengah aktivitas yang padat.
Sheet mask ini menghadirkan 5 varian yang memiliki manfaat berbeda-beda; Green Tea mampu menyejukkan dan mengurangi kemerahan akibat iritasi, Aloe Vera untuk melembapkan kulit kering dan memberikan sensasi segar pada kulit, Rose untuk kulit halus dan bercahaya, Vitamin C untuk meratakan warna kulit, dan Rice untuk melembapkan kulit.
ADVERTISEMENTS
La Tulipe Sheet Mask
La Tulipe Sheet Mask memiliki lembaran yang lumayan tipis meski memiliki kandungan essence yang banyak. Lembaran yang tipis membuat sheet mask ini mampu menempel dengan sempurna dan sangat nyaman saat digunakan. Cocok buat kamu yang nggak tahan berlama-lama menggunakan sheet mask.
Sheet mask dari La Tulipe ini memiliki 2 varian yakni Hydrating dan Brightening. Pada varian Hydrating mengandung ekstrak lidah buaya dan chamomile yang membantu melembabkan kulit dan menghasilkan wajah berkilau sehat. sementara Brightening mengandung red alga dan ekstrak mentimun untuk menenangkan kulit sensitif dan membantu mencerahkan wajah.
Maska merupakan merek lokal yang tergolong baru dengan ciri khas kemasannya yang unik. Kandungan rice extract, galactomuces dan niacinamide pada varian Kiss Me mampu melembutkan, memberi sensasi segar dan menenangkan kulit. Sementara itu pada varian Sunshine Kiss terdapat kandungan sunflower seed, licorice, dan centella asiatica yang berfungsi untuk memperbaiki warna kulit yang tidak merata, melembutkan dan memberikan perlindungan pada kulit dari bakteri.
Kalau kandungan pada Beyouthfull dilengkapi dengan niacinamide dan collagen sebagai anti-aging yang membantu menjaga elastisitas kulit, meremajakan, serta meregenerasi sel kulit mati. Kandungan mix beans extract juga mampu menambah nutrusi kulit sehingga terasa lembap dan halus.
Nah, dari kelima rekomendasi sheet mask di atas kamu bisa pilih sesuai kebutuhan atau kondisi kulitmu. Selain dijual secara daring di beberapa marketplace, sheet mask lokal ini juga tersedia di minimarket terdekat lo! Jadi makin gampang deh, kalau mau me time sambil maskeran~