Merawat kesehatan kulit untuk menjaga kecantikan bukan hanya dengan rangkaian skincare yang lengkap, tetapi kamu juga perlu memperhatikan kualitas alat yang kamu gunakan untuk mengaplikasikan atau membersihkan skincare di wajah. Mengenai hal itu, kapas menjadi salah satu alat esensial yang wajib banget kamu punya untuk membersihkan kulit dari debu dan sisa kosmetik di wajahmu. Selain sebagai alat pembersih, kapas juga bisa kamu gunakan untuk mengaplikasikan toner ke wajah.
Cara penggunaan kapas dengan digosok ke kulit wajah perlu menjadi perhatian. Jika tidak berhati-hati dan tidak memperhatikan kualitas dari kapas yang kamu gunakan akan berdampak iritasi pada kulitmu. Untuk itu, sebaiknya kamu memilih kapas dari bahan organik untuk meminimalisir iritasi kulit yang disebabkan oleh kapas yang tidak berkualitas. Nah, berikut ini 6 produk kapas atau cotton pad organik yang aman digunakan untuk kulitmu.
ADVERTISEMENTS
1. For Skin’s Shake Premium Round Cotton Pads, kapas premium yang dirancang khusus untuk digunakan pada kulit wajah dan mata. Satu kemasan kapas ini bisa kamu beli dengan harga Rp25.000,00 saja
ADVERTISEMENTS
2. Silcot Maximizer Cotton, struktur micro sponge pada Silcot Cotton membuat cairan yang tertinggal di kapas jauh lebih sedikit dibandingkan dengan kapas biasa, sehingga penggunaan skincare menjadi lebih maksimal. Harga dari kapas ini adalah Rp29.000
ADVERTISEMENTS
3. The Body Shop Organic Round Cotton, kapas ini memiliki dua tekstur yang berbeda di antara dua permukaannya, satu sisi dapat digunakan untuk lotion dan sisi lainnya cocok digunakan untuk skincare berupa cairan. Kapas premium ini bisa kamu beli di pasaran dengan harga Rp49.000,00 dengan isi 100 buah kapas
ADVERTISEMENTS
4. SEPHORA Soft Touch Cotton Pads, diformulasikan dengan 100 persen serat kapas organik tanpa tambahan pemutih, sehingga aman bagi kulit wajah bahkan untuk kulit bayi sekalipun. Adapun harga dari produk kapas Sephora ini adalah Rp65.000,00
ADVERTISEMENTS
5. Klairs Toner Mate 2 in 1 Cotton Pad, kapas premium yang satu ini mirip dengan spons sehingga menahan toner dan mengembalikan produknya ke wajah dengan baik dibandingkan dengan kapas biasa yang umumnya menyerap sebagian besar produk. Kapas ini dijual di pasaran pada kisaran harga Rp65.000,00
ADVERTISEMENTS
6. Cotton Labo Organic Cotton Puff Unbleached, berdasarkan klaimnya kapas premium ini cocok digunakan untuk pemilik kulit sensitif karena bahan pembuatannya berasal dari bahan-bahan organik. Meskipun dijual dengan harga Rp110.000,00 tetapi kapas ini worth it banget kok!
Jika kamu sudah menentukan pilihan ingin menggunakan kapas yang mana, pastikan juga kamu mengganti kapas untuk digunakan pada bagian satu dan yang lainnya, ini perlu dilakukan agar sisa kotoran dan kosmetik tertentu tidak menyebar ke bagian wajah lain.