Sejumlah artis Indonesia saat ini tak hanya aktif dalam dunia peran, tetapi juga melebarkan sayap usahanya di dunia bisnis, seperti properti, kuliner hingga dunia kecantikan. Bisnis kecantikan yang banyak digeluti artis salah satunya adalah usaha parfum atau wewangian. Biasanya, parfum yang diluncurkan memiliki aroma favorit atau melambangkan kepribadian sang artis.
Oleh karena itu, bagi sejumlah penggemar, mendapatkan parfum buatan artis bisa memberikan pengalaman personal untuk lebih dekat dengan idolanya. Di tahun ini, ada sejumlah artis yang baru saja meluncurkan produk parfum lo. Penasaran siapa saja? Simak yuk ulasannya berikut ini.
ADVERTISEMENTS
1. Parfum One milik Jessica Mila, hasil kolaborasi perpaduan wewangian mewah ala Eropa dengan cita rasa lokal perempuan Indonesia
Produk Eau de parfum, One milik Jessica Mila baru saja diluncurkan pada 26 September 2021. Mantan bintang sinetron Ganteng-Ganteng Serigala ini terlibat langsung dalam setiap proses pembuatan parfum One, mulai dari perancangan hingga peracikannya.
Parfum ini merupakan hasil kolaborasi dengan pembuat parfum profesional asal Prancis dan ahli wewangian pemenang penghargaan dari Berlin, Jerman. kal kamu menyukai aroma segar buahan, bunga-bungaan, atau wewangian sensual nan menggoda, parfum ini cocok untuk digunakan! Sejumlah aroma yang bisa kamu rasakan diantaranya, aroma anggrek vanila Sumatera dan oakmoss Perancis. Untuk ukuran 50 ml, parfum ini dibanderol dengan harga Rp770.000,00.
ADVERTISEMENTS
2. Parfum lokal HMNS Perfumery menggandeng Christian Sugiono untuk meluncurkan The Perfection, parfum berkarakter maskulin
Diluncurkan pada 24 April 2021, parfum kolaborasi antara HMNS Perfumery dan Christian Sugiono ini menawarkan wewangian karakter maskulin bagi pria. Karakter laki-laki sejati begitu melekat dalam wewangian parfum ini, menyuguhkan kesan wangi yang segar, karismatik, dan energizing dengan aroma khas. Mengusung formula wangi lokal, parfum kolaborasi ini diambil dari sebuah hutan di Jawa Barat.
Parfum The Perfection dapat meninggalkan kesan kuat dengan wangi lembut setelah digunakan beberapa waktu. Pada peluncuran perdananya, parfum ini terjual sekitar 2.000 botol. Untuk ukuran 100 ml, parfum The Perfection dijual dengan harga Rp400.000,00.
ADVERTISEMENTS
3. Parfum In Bed With Ussy Pratama, menyajikan wangi tahan lama yang dapat digunakan perempuan dan laki-laki dengan aroma kayu-kayuan yang menggoda
Bekerjasama dengan ahli parfum dari Jerman, produksi parfum ini berlangsung di Spanyol. Diluncurkan pada 28 Mei 2021, In Bed With Ussy Pratama merupakan parfum unisex yang terbuat dari lada Lampung dan kayu manis Kerinci di Sumatera. Parfum ini aroma woody dan spicy oriental yang juga mengandung aroma mawar Bulgaria, bunga violet Prancis, sekaligus amber Bali dan kayu gaharu Jawa.
Sejumlah kandungan tersebut jadi salah satu faktor wangi tahan lama yang dimiliki parfum In Bed With Ussy Pratama. Hanya diproduksi sebanyak 5.000 botol, harga parfum ini untuk ukuran botol 100 ml adalah Rp1.350.000,00.
ADVERTISEMENTS
4. Berkolaborasi dengan Premiere Beaute, Amanda Manopo juga meluncurkan dua parfum dengan nuansa wangi yang berbeda, untuk siang dan malam hari
Menyukai wewangian sejak kecil, membuat Amanda Manopo tertarik untuk menciptakan parfum yang memiliki aroma mewah dan berkelas. Berkolaborasi dengan Premiere Beaute, bintang sinetron Ikatan Cinta ini menciptakan dua koleksi parfum.
Parfum Glittery Day Eau De Parfum, merupakan wewangian yang dirancang khusus untuk digunakan ketika siang hari dengan dominasi aroma buah-buah menyegarkan, seperti melati, anggrek, kiwi, dan leci. Varian kedua, Sparkle Night Eau de Parfum memiliki aroma fougere, diantaranya jeruk bali, laut, sage, dan rumput laut dengan aroma dasar wood yang cocok dipakai ketika malam hari. Selain menyegarkan, varian kedua ini juga memiliki butiran glitter yang memberikan efek berkilau mewah. Kedua rangkaian parfum tersebut dapat dibeli di e-commerce dengan harga Rp249.000,00.
ADVERTISEMENTS
5. Aktor muda Aji Ditto, merilis parfum yang dapat memancarkan kemewahan dan semangat dalam menjalani aktivitas sehari-hari
Bisnis parfum Aji Ditto bernama Sreca Perfume baru saja dirilis pada 8 September 2021. Merek parfum ini memiliki beberapa varian, yaitu Sreca De Espiritu – Unisex, Sreca Uomo – Men, dan Sreca Serenita – Women. Ketiga varian tersebut memiliki ciri khas aromanya masing-masing, mulai dari wewangian aromatic dari woody hingga kesegaran vanila. Setiap varian parfum Sreca dibanderol dengan harga Rp249.500,00.
Nah, itu dia rekomendasi parfum buatan artis Indonesia yang baru saja diluncurkan di tahun 2021 ini. Ada yang sudah mencoba salah satu parfum para seleb ini?