10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

Padu padan blazer hitam

Blazer hitam jadi salah satu andalan kita buat tampil formal. Selain terlihat berkelas, penampilanmu lebih rapi dan menarik. Terlebih dengan makeup yang pas, tentu membuat gayamu makin asyik dilihat. Tapi blazer hitam pun nggak cuma diperuntukkan buat gaya formal, lo.

FYI, blazer hitam juga cocok untuk gaya kasual dan dipakai tiap hari sesuai acara. Mau terlihat feminin atau sedikit boyish pun bisa kamu pilih. Simak 10 inspirasinya berikut ini deh!

1. Mau tampil formal saat meeting atau sidang skripsi? Kamu bisa sontek gaya serba black and white ini. Padukan blazer hitam dengan celana bahan hitam dan kemeja putih, plus high heels cantik berwarna hitam, ya

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

pas untuk tampilan formal via www.pinterest.com

2. Kantormu termasuk yang selow soal gaya busana karyawan? Kamu bisa coba padukan blazer hitam dengan celana jeans dan sepatu semi boots merah mengkilap. Keren dan beda dari yang lain

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

salah satu ootd kerenmu via www.liveabout.com

3. Blazer hitam nggak melulu harus dikancing atau dibuka begitu saja. Karena kamu bisa menyatukan sisi blazer dengan mengikatnya pakai ikat pinggang. Tak lupa, bawahannya gunakan celana kulot abu-abu gelap. Tampilan formal dengan nuansa baru!

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

pakai celana kulot juga cocok via fashiontasty.com

4. Kamu penggemar rok? Tenang, blazer hitam bisa kamu gabungkan dengan pencil skirt yang ada hiasan kancing pada bagian atas depan. Masukkan kaus abu-abu ke dalam pencil skirt, lalu sampirkan blazer hitammu

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

keren banget deh via fmag.com

5. Punya oversized blazer hitam itu asyiknya tak perlu dikancing. Jangan lupa gulung bagian tangan biar makin asyik dan keren ~

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

oversized blazer bikin kamu lebih keren via fashiontasty.com

6. Kata siapa blazer hitam nggak bisa dipadupadankan dengan jumpsuit? Pilih jumpsuit warna bata deh, dijamin penampilanmu nggak kalah sama selebriti ~

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

pakai jumpsuit pas sekali via fashiontasty.com

7. Ibu-ibu hamil biasanya butuh outer sebagai luaran kece. Kamu bisa pakai blazer yang dikenakan bersama dress bermotif warna hitam putih. Feminin dan anggun sekali

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

padukan dengan dress bermotif hitam putih via www.popsugar.com

8. Buat kamu yang berhijab, kamu juga bisa tampil chic dengan all black, lo. Mulai dari hijab, kaus atasan, blazer, celana, dan alas kakinya juga. Plus, berikan nuansa bold untuk makeup

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

serba hitam

9. Atau kamu juga dapat kenakan hijab bermotif dan high heels warna nude kalau nggak mau all black. Kamu bisa pilih blazer dengan kancing warna emasnya untuk mempercantik penampilan

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

kenakan hijab bermotif via adayinthelalz.com

10. Buat kamu yang nonton konser, bisa mix and match blazer hitam dengan crop top longgar dan celana pendek jadul yang dipakai diperut. Jangan lupa ikat pinggangnya kakak biar makin asyiik ~~

10 Padu Padan Blazer Hitam yang Asyik dan Nggak Melulu Formal. Banyak Banget Kreasinya!

asik banget deh gaya satu ini via fashiontasty.com

Blazer hitam bisa kamu andalkan dalam kegiatan apapun. Mulai dari jalan santai bareng teman, kencan, atau ke acara formal sekalipun nggak masalah, kok!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Seorang makmum yang taat :)