Selain celana kulot, rok plisket merupakan salah satu fashion item paling digandrungi saat ini. Selain karena modis, rok ini juga nyaman dan fleksibel banget ketika dikenakan ke segala acara. Kalau nggak percaya, ada banyak sekali warna dan motif rok plisket yang kini digandrungi para hijaber, baik untuk ke acara forma maupun non-formal.
Berikut ini Hipwee Style punya bukti kalau ootd rok plisket merupakan jenis bawahan yang nyaman dan bisa membuatmu lebih bebas bergerak, di manapun dan kapanpun!
ADVERTISEMENTS
Rok plisket berwarna cerah gini terbukti membuatmu makin manis dan ceria. Cocoknya sih buat ngampus atau jalan-jalan nih…
ADVERTISEMENTS
Buat pecinta warna-warna ‘hangat’, rok plisket berwarna kayu ini bisa banget jadi pilihan. Semua acara termasuk yang formal bisa lo pakai warna ini!
ADVERTISEMENTS
Menyamakan warna rok plisket dengan atasanmu adalah pilihan cerdas kalau kamu lagi malas mix and match. Simpel tapi kece!
ADVERTISEMENTS
Penasaran gimana caranya rok plisket bisa menunjang penampilanmu saat ngantor atau ke acara formal lain? Yup, maksimalkan saja dengan kemeja putih polos!
Sesimpel memadukannya dengan kaus atau kemeja santai gini aja udah cakep banget, lo. Pilih rok plisket berwarna gelap biar nggak fail, ya!
ADVERTISEMENTS
Pengen tampil beda tanpa banyak usaha? Cobain deh trik ‘tabrak’ warna kayak gini. Kamu bisa mulai dengan warna-warna pastel yang dipadukan dengan warna gelap seperti marun atau biru tua
ADVERTISEMENTS
Tampil lebih feminin namun nggak berlebihan dengan perpaduan rok plisket ‘mint’ dan kemeja putih polos, fix bakal jadi pusat perhatian!
Rok plisket putih gini nggak cuma cocok buat kondangan, lo. Jadikan penampilan casualmu makin menonjol lewat perpaduannya dengan kemeja denim
Setuju nggak sih kalau rok plisket adalah salah satu inovasi fashion paling membantumu dalam tampil stylish tanpa banyak usaha? Yup, saatnya pensiunkan celana!