Nggak hanya dikenal sebagai artis dan penyanyi yang sering tampil dalam balutan busana mewah, para idol Kpop juga sering mengenakan kostum yang unik dan nyentrik saat tampil di panggung maupun saat pembuatan video musik.
Bahkan ada yang pernah mengenakan tas, kaus kaki dan scarf sebagai atasan lo! Mungkin scarf jadi inovasi atasan yang paling familier, tetapi gimana kalau tas juga dipakai jadi kostum atasan ya? Nah buat kamu yang penasaran seperti apa kostum atasan unik yang pernah dikenakan para idol Kpop, yuk simak ulasan Hipwee Style berikut ini!
ADVERTISEMENTS
1. Lisa Blackpink pernah tampil dalam balutan atasan dari scarf berwarna merah. Scarf tersebut memiliki potongan puff sleeve dan dilengkapi hot pants dengan motif dan warna yang senada
ADVERTISEMENTS
2. Selain Lisa, Jennie Blackpink juga pernah tampil mengenakan scarf dari merek fesyen Chanel sebagai atasan. Ia memadukannya dengan hot pants yang dibalut legging hitam dan long cardigan berwarna merah
ADVERTISEMENTS
3. Beberapa anggota girl group TWICE juga pernah tampil mengenakan scarf dari merek Hermes untuk pembuatan video musik “Alcohol Free”. Mereka memadukannya dengan beragam jenis bawahan yang terlihat elegan!
ADVERTISEMENTS
4. Winter Aespa tampil mengenakan atasan dari kaus kaki merek GGRN saat promosi lagu “Savage”. Kostum uniknya ini membuat penampilan Winter terlihat futuristik~
ADVERTISEMENTS
5. Anggota girl group STAYC bernama Yoon mengenakan kostum atasan dari sneakers Adidas saat tampil di teaser lagu “RUN2U”. Penampilannya pun menarik perhatian penggemar karena membuatnya terlihat seperti karakter film fiksi ilmiah
ADVERTISEMENTS
6. Selain Yoon, Onda yang merupakan anggota girl group EVERGLOW juga tampak mengenakan kostum yang sebagian bahannya menggunakan bahan sneakers di poster album yang bertajuk “Return of the Girl”
7. Nggak kalah menarik, Wendy Red Velvet juga pernah mengenakan tas bermerek N°21 warna hijau dengan aksen ruffle saat tampil di video musik lagu “Zimzalabim”
8. Terakhir, ada Rose Blackpink yang juga pernah mengenakan celana sebagai atasan. Celana tersebut dibuat menjadi crop tank top. Unik banget!
Beberapa potret kostum para idol Kpop di atas unik-unik banget ya? Menurutmu kostum busana siapa nih yang paling unik SoHip?