Salah satu bagian terpenting dari wanita untuk mempercantik penampilannya adalah dengan merias wajah menggunakan make-up atau kosmetik sesuai dengan pilihan mereka. Buat yang belum tahu info penting ini, kabar gembiranya, selain bisa tampil menarik dengan brand kecantikan yang kamu pakai, kamu juga dimanjakan dengan packaging unik pada produknya yang dibuat menyerupai makanan atau minuman favorit kamu, loh. Kualitasnya pun pastinya tidak diragukan lagi.
Mau tahu seperti apa bentuknya? Berikut ini beberapa brand kecantikan yang sudah berkolaborasi dengan brand makanan juga minuman. Di antaranya mungkin ada yang jadi koleksimu?
ADVERTISEMENTS
1. ERHA X AQUA
Setiap manusia disarankan untuk mengonsumsi air mineral sebanyak 2 liter per hari, supaya kebutuhan cairan di dalam tubuh terpenuhi. Selain itu, tubuh juga membutuhkan produk yang bisa memberikan hidrasi supaya kelembaban tubuh tetap terjaga, loh. Teruntuk kamu yang menggunakan rangkaian produk kecantikan ERHA, kali ini ERHA berkolaborasi bersama AQUA dengan menghadirkan rangkain RE-FRESH.
Rangkaian produk tersebut terdiri dari Hydrating Sunscreen SPF 30/PA++, Hydrating Lip Balm, Hydrating Face Mist, Hydrating Serum dan Hydrating Overnight Mask. ERHA memformulasikan rangkaian ERHA X AQUA RE-FRESH dengan air mineral AQUA yang terlindungi, serta teknologi 24-Hour Hydration Lock yang melindungi kulit supaya tetap segar sepanjag siang dan malam.
ADVERTISEMENTS
2. Dear Me Beauty x KFC
Pernah kebayang nggak sih, produk kecantikan yang kamu milki itu ada gambar ayam gorengnya? Jangan berpikir buat makan packaging-nya, yah. Kali ini produk kosmetik Dear Me Beauty berkolaborasi dengan perusahaan makanan cepat saji, KFC. Yang pastinya dengan packaging menggemaskan, dihiasi dengan gambar ayam goreng chrispy ala KFC.
Produk kolaborasi Dear Me Beauty x KFC di antaranya seperti cushion, sheet mask, dan skin barrier water cream. Dear Me Beauty membuat produk make-up hybrid untuk cushion foundation yang dilengkapi dengan kandungan primer sekaligus skin care. Terdapat dalam kandungan skin care seperti hyaluronic acid, vitamin E, glycerin, dan rose canina fruit oil.
ADVERTISEMENTS
3. Implora x Relaxa
Dengan menggandeng Relaxa, permen mint yang memiliki beberapa rasa ini membuat packaging lip cream Implora ini berbeda dari sebelumnya. Produk lip cream  shade-nya pun dibuat mirip dengan permen Relaxa. Ada yang punya koleksinya? Berasa dingin-dingin gitu nggak saat memakainya?
ADVERTISEMENTS
4. Mizzu x Khong Guan
Misteri absennya foto seorang bapak di kaleng bungkus Khong Guan mungkin sebagian besar belum ada yang mengetahuinya. Kini ditambah melihat kolaborasi unik dari biskuit keluarga ini dengan produk kecantikan Mizzu. Wah, penasaran nggak, nih? Mizzu kali ini menggandeng Khong Guan untuk produk face pallet-nya, loh. Selain itu shade dari face pallet-nya ini dibuat natural sehingga cocok dipakai warna kulit apapun. Saking unik packaging-nya, jangan disangka bisa dimakan ya~
ADVERTISEMENTS
5. Polka x Chupa Chups
Selain Implora, brand make-up Polka juga menggandeng makanan ringan yaitu permen Chupa Chups untuk berkolaborasi. Produknya berupa eyeshadow pallete, highliter palette, cream blush, sampai liptint. Kamu akan dimanjakan dengan seluruh packaging dari produk make-up Polka yang dibuat colorfull seperti rasa dari Chupa Chups. Wih, manis-manis gitu, ya.
ADVERTISEMENTS
6. Dear Me Beauty x Yupi
Selain berkolaborasi dengan KFC, rupanya Dear Me Beauty juga menggandeng permen kenyal, manis, lembut ini, nih. Apa lagi kalau bukan permen Yupi, permen favoritnya anak-anak hingga dewasa. Seperti permen Yupi yang memiliki beragam bentuk juga rasa, kali ini kamu juga akan dimanjakan dengan produk Dear Me Beauty berupa eyeshadow pallete dengan bentuknya menyerupai Yupi gummy bears, dengan pilihan warna yang banyak dan pastinya colorfull. Wah, imut banget pastinya~
7. Upmost x Tolak Angin
Kamu pasti tidak asing dengan obat herbal yang sering dikonsumsi masyarakat Indonesia satu ini. Biasanya berupa sachet, juga dalam bentuk permen yang bisa di bawa kemana-mana. Apalagi kamu yang sering suka masuk angin biasanya obat herbal satu ini selalu ada di tas atau kantong kamu. Iya, Tolak Angin. Kali ini Tolak Angin digandeng produk kecantikan Upmost untuk berkolaborasi.
Pallete eyeshadow dengan warna-warna cantik ini bahkan diberi nama dengan menggunakan bahan-bahan dari Tolak Angin, lho? Hayo, siapa yang hafal apa saja bahan-bahannya? Sayangnya, koleksi satu ini menjadi produk eksklusif dan terbatas. Apa SoHip ada yang punya?
8. Mad x Orang Tua
Wah, untuk yang satu ini kamu pasti nggak bakal kepikiran. Iya, kolaborasi produk kecantikan Mad for Makeup dengan Anggur Orang Tua, yang bahkan menjadi salah satu incaran beauty enthusiast. Brand Mad mengeluarkan koleksi pallete eyeshadow dengan sembilan warna cantik yang bisa digunakan untuk daily make-up kamu.
Uniknya juga, pallete satu ini menggunakan pemilihan nama dengan bahasa sehari-hari yang dilakukan bersama teman-teman kamu: seperti nongski, latenight driving, ghibah, maupun staycation. Seru juga, ya SoHip~
9. Somethinc x Kopi Kenangan
Somthinc yang terkenal dengan produk serumnya, kali ini berkolaborasi dengan Kopi Kenangan; brand kopi yang terkenal dengan kopi susunya, dikemas dalam botol dengan packaging hati terbelah. Kolaborasi ini sangat serasi, pasalnya produk scrub sering menggunakan kopi sebagai kandungannya. Produk kolaborasinya adalah body scrub dan lip scrub. Berasa mandi sambil ngopi, nih~
10. Holika Holika x Blue Korintji
Heart Crush Glow Tint Air adalah salah satu produk andalan Holika-Holika yang kini menjadi favorit pecinta make-up. Liptint yang hadir dengan kandungan ekstak buah-buahan seperti cranberry, ekstrak semangka, dan ekstrak stroberi ini mengandung kolagen dan vitamin C yang melembabkan serta mencerahkan bibir.
Kali ini Holika Holika berkolaborasi dengan Blue Korintji; yang merupakan start-up food and beverage yang mengembangkan kopi lokal Indonesia pertama, dimana mereka menggunakan teknologi block chain untuk proses transparasinya, supaya pelanggan bisa melacak asal-usul kopi dan teh yang diminum. Mulai dari petani, tanggal panen, kolektor, prosesor, roaster, hingga sampai di coffe shop. Kolaborasi bundling keduanya pun sudah dimulai September 2021 lalu, khusunya untuk pelanggan area JATABEK, loh.
Dari beberapa kolaborasi brand ini, mana yang jadi favorit kamu, SoHip? Atau kamu bahkan mengoleksi semuanya?