Meski aneka model kebaya cocok buat hampir semua acara, tetap saja ada beberapa warna dan model kebaya yang cocok dipakai saat malam hari. Misalnya dilihat dari warna dan detail belahannya, kamu harus bisa membedakan mana yang paling cocok buat acara siang atau malam hari. Kebaya modern atau tradisional sebenarnya sama saja, tergantung dari kebutuhan dan pemilihan desainnya. Kalau kamu, lebih suka kebaya modern bentuk dress atau setelan nih buat acara malam hari?
Nggak perlu penasaran, berikut ini sudah Hipwee Style siapkan aneka model kebaya modern untuk acara malam hari. Simak dan siap-siap ngiler, ya!
ADVERTISEMENTS
Kebaya nuansa emas memang nggak pernah gagal membuatmu tampil lebih anggun dan terkesan mewah. Khususnya buat kebaya kutu baru gini, dijamin makin cantik!
ADVERTISEMENTS
Warna biru tua memang pas buat dipakai ke acara malam hari yang identik dengan lampu temaram. Pantulan cahayanya bikin kebaya warna ini jadi makin ‘mahal’
ADVERTISEMENTS
Bukan kebaya putih biasa, kebaya nuansa broken white ini memang tampak sangat chic ketika dikenakan di malam hari. Buat bahannya kombinasi antara satin dan tile biar secantik ini!
ADVERTISEMENTS
Jangan bingung kalau bingung mau pakai kebaya cerah warna apa. Pilih saja warna hijau olive yang lekat dengan karakter ramah nan penyayang ini
ADVERTISEMENTS
Mengadaptasi night dress milik Sonam Kapoor, kamu juga bisa mewujudkannya sebagai kebaya modern dengan model atasan cape berbahan brokat
ADVERTISEMENTS
Buatmu yang suka model kebaya modern dengan bahan tile tebal, model satu ini bisa jadi acuan. Dengan detial belahan di bagian depan namun ada inner-nya, tampilannya makin manis
Tampil biasa namun memesona, inilah potret kebaya brokat modern dengan model U-neck yang elegan. Dilengkapi belahan panjang di bagian depan, dijamin membuat gayamu anggun paripurna!
Cape kebaya berbahan brokat lembut satu ini makin terlihat mewah dengan jahitan mutiara di bagian atasnya. Ketat di bagian bawah, tapi longgar dan santun di bagian atas
Kebaya untuk acara malam hari ternyata cantik-cantik dengan aneka pilihan warna dan modelnya, ya. Tapi kalau mau dipakai buat acara siang hari juga nggak masalah, kok!