Melihat foto para vlogger kecantikan terkadang bikin heran. Kok bisa ya mereka selalu terlihat cantik dan segar? Bahkan, kalau diperhatikan, riasan mereka terlihat sederhana, seolah cuma pakai bedak dan pemoles bibir saja. Padahal rahasia di balik kulit mulus dan juga wajah cantiknya nggak segampang itu lo. Meski terlihat natural seolah tanpa riasan sama sekali, sebenarnya mereka memakai berbagai produk riasan di wajahnya. Tinggal pintar-pintar mengaplikasikannya.
Trik mereka bisa diterapkan sebagai riasan sehari-hari lo. Biar ikut tampil segar dan cantik seperti mereka tanpa terlihat menor dan norak. Yuk bongkar rahasia riasan ‘no make-up’ dan juga riasan sehari-hari beberapa vlogger kecantikan berikut ini.
1. Sarah Ayu tetap terlihat glowing meski memakai riasan natural versinya. Penggunaan highlighter yang berkilau jadi kunci utamanya
Punya wajah yang terlihat bersinar sehat memang jadi idaman. Jika sulit diperoleh secara instan, maka dari itu, highlighter jadi andalannya. Sarah Ayu juga menerapkan hal serupa. Nggak heran deh riasannya bisa terlihat ‘glowing’ paripurna dengan kulit wajah yang terlihat lebih mulus karena pemilihan dasar riasan yang tepat.
2. Meski riasannya tampak minimalis, tapi bulu mata Abel Cantika terlihat ‘cetar’. Lentik dan tebal tanpa pakai bulu mata palsu
Iya sih, Abel Cantika memang dasarnya sudah cantik dan riasan membuatnya makin terlihat segar. Selain alas bedak yang pas, riasan ‘no make-up‘ dari Abel Cantika ini makin cantik karena bulu matanya yang lentik. Mata Abel langsung terlihat cerah dan lebih ‘terbuka’ padahal cuma pakai maskara. Setuju kan kalau riasannya pas dan nggak norak?
3. Bagi Almiranti Fira, kekurangan kulit seperti bekas jerawat sebaiknya sih tertutupi. Lebih baik lagi kalau riasan bisa tahan minyak wajah
Siapa nih yang punya kulit wajah seperti Almiranti Fira yang cenderung berminyak dengan bekas jerawat terlihat? Cocok nih buat pakai riasan ala Fira ini. Kuncinya ada di primer wajah yang bisa menahan minyak serta menyamarkan pori besar. Selain itu, untuk menutup noda di wajah, Fira memakai concealer aja lo. Tapi pilih yang punya daya tutup tinggi ya.
4. Kulit Stephanie Rose malah terlihat jauh lebih sehat dan nggak seperti ‘dempul’ setelah pakai riasan wajah. Segar tapi tetap natural kan?
Karena kulit Stephanie Rose ini kering, maka kunci dari riasannya adalah produk yang melembapkan sebagai dasarnya. Selain itu, nggak perlu pakai alas bedak, ketidaksempurnaan kulit cukup ditutup pakai concealer dengan warna mirip seperti kulit wajah. Malah Stephanie sengaja memakai riasan yang memperlihatkan sedikit kantung matanya yang agak gelap. Perona pipi dan highlighter yang digunakan pun dalam wujud krim sehingga natural.
5. Nuansa warna peach mewarnai riasan Molita Lin sehari-hari. Hipwee sih jatuh cinta dengan pemilihan warna lipstik yang menambah segar riasannya
Untuk menutup ketidaksempurnaan kulit, Molita Lin juga memilih pakai concealer dan bedak tabur. Alis pun digambar secara natural dengan warna coklat. Nggak pakai lipstick atau lipcream yang berat, Molita lebih suka pakai liptint dengan warna merah muda serta peach. Warna kulit Molita memang cocok banget ya pakai liptint. Langsung jadi cerah!
Meski kelihatannya sederhana, buat mendapatkan riasan secantik dan senatural itu nggak gampang lo. Tetap ada banyak produk riasan yang digunakan. Jadi, riasan siapa nih yang paling kalian sukai?