Tentu masih segar diingatanmu, Yulita Intan Sari yang lebih akrab disapa Mama Lita saat berkompetisi di Masterchef Indonesia, bukan? Yup, wanita 30 tahun ini memang sempat mencuri perhatian karena selain tingkahnya yang lucu, style berhijabnya juga banyak digandrungi para kaum hawa, terutama yang usianya di atas 25 tahun. Wajar sih, gaya Lita memang anggun, bersahaja dan tetap kekinian banget!
Nah, berikut ini sudah Hipwee Style kumpulkan 9 gaya Lita yang bisa diadaptasi, supaya kamu bisa tampil lebih mempesona meski usiamu sudah nggak lagi muda. Cekidot!
ADVERTISEMENTS
Untuk tampil cerah tapi tetap simpel, coba deh pilih warna-warna baju bernuansa ‘hangat’ kayak coral, krem atau abu-abu. Padukan dengan hijab berwarna gelap, supaya makin pas!
ADVERTISEMENTS
Sekalinya tampil formal, coba deh kreasikan outfit-mu dengan sentuhan warna putih biar minimalisnya dapat, elegannya juga dapat!
ADVERTISEMENTS
Nggak apa-apa lo kalau kamu mau menggabungkan dua warna cerah dalam satu look seperti ini. Tapi, usahakan untuk memberikan sentuhan klasik pada salah satu bagian, contohnya di celanamu
ADVERTISEMENTS
Warna hitam dan putih memang nggak pernah gagal menjadikan tampilanmu sebagai wanita dewasa jadi lebih sempurna. Yup, meski motif kotak-kotak gini selalu identik dengan remaja, ya!
ADVERTISEMENTS
Mau tahu gimana caranya tampil super anggun tapi minim usaha? Cobain deh perpaduan outfit dan hijab polos satu warna kayak gini. Cocok lo buat formal look!
ADVERTISEMENTS
Di banding celana jeans, eksplor gayamu dengan office pants kayak gini aja. Nyaman juga kok buat dipakai jalan-jalan alias pergi ke acara non formal 🙂
Bukan cuma warna merah yang membuatmu sebagai wanita dewasa tampil jauh lebih ‘wow’, warna coral kayak gini pun bisa menjadikan makeup-mu jauh lebih menyala!
Jangan heran kalau warna-warna pastel ampuh buat meningkatkan kepercayaan dirimu saat datang ke berbagai acara. Lebih sederhana dan anggun aja gitu…
Setiap kali mengenakan atasan hitam, usahakan untuk memadukannya dengan hijab atau fashion item lain yang berwarna. Nggak harus cerah, yang penting bisa menyeimbangkan look-mu!
Praktikkan yuk cara dari Yulita supaya selalu tampil elegan di usianya yang sudah dewasa! Good luck dan semoga nyaman juga di kamu, ya 🙂