Siapa yang nggak kenal dengan Meghan Markle. Perempuan yang lahir pada 4 Agustus 1981 ini telah menjelma menjadi bangsawan, setelah menjadi istri Pengeran Harry pada tahun 2018 lalu. Pesona Meghan pun telah diakui dunia, terlebih dengan kulit eksotisnya yang otomatis ‘mendobrak’ standar cantik di kerajaan Inggris.
Selain itu, style Meghan yang banyak menjadi sorotan juga menginspirasi Hipwee Style untuk menyuguhkan transformasi Meghan dari tahun ke tahun. Faktanya, gaya Duchess of Sussex ini tetap manis sedari dulu, meski memang berbeda 180 derajat!
ADVERTISEMENTS
Dulu, Meghan lebih suka mengenakan dress dengan bagian dada yang terbuka. Jelas beda sama style-nya yang sekarang, ya!
Setelan blazer berwarna denim ini membuat Meghan tampak muda, ya? Selain itu, Meghan juga chic banget walau ia pakai celana pendek
Gimana dengan dress merah off shoulder yang anggun ini? Warna marunnya bikin Meghan sangat feminin
Berdandan ala-ala wisatawan dengan boater hat, Meghan Markle merupakan sosok yang ceria, suka traveling dan ramah menurut testimoni teman-temannya
ADVERTISEMENTS
Kamu bisa mencontoh gaya formal nan elegan Meghan ini buat ke acara-acara formal, lo! Sopan dan manis banget, ya…
ADVERTISEMENTS
Rok kulit yang ikonik inipun jadi favorit Meghan buat tampil lebih resmi. Plus, kemeja dengan kancing atas terbuka yang cantiknya maksimal
ADVERTISEMENTS
Rok ketat ala-ala cewek Amerika buat ke pesta ini pas banget ya buat Meghan yang punya kulit eksotis. Warna cerahnya bikin salfok!
ADVERTISEMENTS
Si seksi yang kini tengah menjalani perannya sebagai ibu memang terkenal dengan senyumnya yang menawan. Ditambah, selera dalam memilih warna bajunya yang sedari dulu memang top!
ADVERTISEMENTS
Dress berwarna silver berkilau ini membuat Meghan makin flawless, apalagi kebiasaan Meghan menggerai rambutnya yang panjang sebahu
Patut diakui kalau Meghan ini memang cantik dan modis dari dulu, ya? Meski tampilannya yang kini lebih tertutup, nyatanya nggak mengurangi pesonanya sebagai seorang bangsawan sekaligus perempuan yang disorot di seluruh dunia!