Hai, para penyuka gamis! Memasuki bulan April ini, ada banyak sekali model gamis yang diprediksi bakal laris manis, lo. Bukan cuma dari segi warnanya aja, motif-motif gamis yang bakal jadi tren di bulan ini akan membantumu mencair referensi buat menyempurnakan gayamu di tiap kesempatan. Yuk, langsung aja kepoin bareng Hipwee Style model-model gamis yang mungkin bakal hits di April 2020 ini!
ADVERTISEMENTS
Gamis kimono polos berwarna abu-abu ini cantiknya kebangetan. Dipadukan dengan hijab hitam, makin anggun nan elegan
ADVERTISEMENTS
Bukan lagi motif leopard, gamis animal print dengan motif kulit ular ini juga terkesan ‘mahal’ banget saat digunakan. Kece dan kekinian!
ADVERTISEMENTS
Jangan lewatkan motif etnik yang vintage tapi stylish ini, ya! Pilih warna cerah supaya memberikan look yang feminin
ADVERTISEMENTS
Motif salur atau garis-garis memang selalu laris manis, termasuk di bulan April ini. Meski bermotif, tetap netral dan bisa dipadukan dengan banyak warna
ADVERTISEMENTS
Gamis berbahan satin nggak akan membuatmu terlihat berlebihan, asal motif dan warnanya pas, kamu akan tampil ‘mewah’ dan dewasa
ADVERTISEMENTS
Gamis abu-abu bermotif minimalis ini langka banget di pasaran, jadi diprediksi bakal banyak dicari bulan ini. Siap-siap!
Beda dari gamis biasanya, gamis bermotif di bagian lengan ini akan menampilkan kesan unik nan edgy pada dirimu
Buatmu yang pengen terlihat modern tapi tetap simpel, coba aja gamis berwarna two tone seperti ini. Usahakan untuk memilih kedua warna yang netral, ya
Gamis krem yang casual ini bermotif, tapi cukup minimalis karena motifnya di bagian bawah saja. Kombinasikan dengan hijab berwarna senada, kece abis!
Berminat mengincar yang mana nih? Usahakan untuk memilih motif dan warna sesuai dengan karaktermu, ya!