Potret Fesyen Berhijab ala Zahra Hashimee, TikTokers Muslim Asal Amerika

Dulunya ia dikenal sebagai @muslimthicc dan mengganti username TikTok

TikTok pastinya memiliki banyak kreator konten yang menarik untuk selalu diikuti. Salah satunya adalah Zahra Hashimee, TikTok-ers berhijab asal Amerika. Ia juga dikenal dengan username @muslimthicc yang belakangan menggantinya menjadi nama asli yakni @zahra. 

Ia dikenal memiliki beragam konten yang menarik, kreatif dan juga kocak. Namun, nggak melulu senang-senang, hijabers yang tinggal di Albany, New York tersebut rupanya juga kerap membagikan pesan soal agama lewat TikTok.

Ia kerap membagikan diskusi dan pemikirannya tentang agama Islam dengan berbagai gaya sehingga mudah diterima oleh pengikutnya. Kini ia telah memiliki 3,2 pengikut di media sosial tersebut.

Ternyata nggak hanya aktif di TikTok, Zahra juga aktif di media sosial lain seperti halnya Instagram. Ia kerap membagikan padu padan busana berhijabnya yang kekinian dan anak muda banget.

1. Zahra tampil cantik mengenakan kaftan berwarna hitam dengan aksen emas dipadukan dengan hijab yang senada. Kelihatan anggun dan berkelas

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Gunakan busana serba hitam / Credit: IG @Zahr4

2. Berumur 22 tahun, ia tampil santai ala anak muda dengan kaus garis-garis dipadu jaket, celana dan hijab. Jangan lupakan sepatu old school khas pelajar yang ia kenakan~

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Ala anak muda / Credit: IG @Zahr4

3. Selanjutnya, ia mengenakan gamis berwarna terracotta dipadukan dengan hijab bernuansa nude

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Gamis terracotta / Credit: IG @Zahr4

4. Cocok dikenakan untuk traveling. Kamu bisa kenakan celana bermotif kotak-kotak dipadu dengan kaus putih dan mantel coklat muda seperti yang Zahra kenakan~

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Cocok untuk traveling/ Credit: IG @Zahr4

5. Zahra tampil kalem dan anggun dengan gaun berwarna baby blue dipadukan dengan hijab terang dengan sedikit sentuhan shade cokelat

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Tampil kalem / Credit: IG @Zahr4

6. Gaun kotak-kotak oranye membuat Zahra nampak lebih ceria. Ia memadukannya dengan hijab berwarna kuning kunyit

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Gaun kotak-kotak oranye / Credit: IG @Zahr4

7. Bepergian ke pantai Zahra mengenakan kemeja oversize warna pink dipadukan dengan hijab senada dan juga celana putih. Comfortable!

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Busana ke pantai / Credit: IG @Zahr4

8. Zahra tampil dengan nuansa preppy dan chic menggunakan mantel hitam dipadu dengan hijab model turban

Fesyen berhijab ala TikToker @zahra

Hijab Turban / Credit: IG @Zahr4

Nah itu tadi 8 padu padan gaya dari Zahra Hashimee yang bisa banget nih buat kamu para hijabers. Gaya mana nih yang paling SoHip sukai?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

An avid reader and bookshop lover.