Umumnya wajah dirias menggunakan makeup supaya terlihat cantik dan menarik. Namun, di tangan para makeup artist (MUA) kreatif wajah bisa disulap menjadi media kreatif untuk melukis dan membuat ilusi makeup yang menakjubkan. Yup, seperti yang dilakukan oleh beauty vlogger sekaligus MUA ternama asal Norwegia, Sarina Nexie.
Lewat tangan kreatifnya, Sarina mampu melukis di wajahnya sendiri menggunakan berbagai alat makeup. Bahkan Sarina juga mampu membuat ilusi makeup yang cukup unik dan rumit. Seperti apa face painting karya Sarina Nexie?
ADVERTISEMENTS
1. Sarina melukis bunga di musim semi dan musim dingin di wajahnya. Perpaduan warna kuning dan biru yang cukup kontras membuat riasan wajahnya unik banget
ADVERTISEMENTS
2. Karya Sarina kali ini terlihat cukup simpel tapi unik. Ia membuat wajahnya seolah memiliki dua versi yakni asli dan kartun
ADVERTISEMENTS
3. Di lukisan ini Sarina membuat ilusi seolah wajahnya terbelah secara vertikal dan di bagian tengahnya dijadikan media untuk menggambar
ADVERTISEMENTS
4. Kali ini Sarina membuat ilusi seolah wajahnya terpotong menjadi tiga bagian secara horizontal. Di bagian tengahnya dijadikan media untuk menggambar
ADVERTISEMENTS
5. Selain lukisan yang cantik, Sarina juga membuat lukisan yang cukup menyeramkan. Ia melukis tengkorak di sisi kanan, sementara sisi kiri dirias bold makeup seperti biasa
ADVERTISEMENTS
6. Face painting kali ini terinspirasi dari berbagai serial thriller yang Sarina tonton. Ia membuat ilusi lukisan seolah mulutnya sangat lebar. Unik, tapi cukup seram ya?
7. Sarina juga memadukan face and body painting dalam karyanya. Seperti kali ini ia melukis obyek di dada, leher dan wajah
8. Lagi, Sarina membuat face and body painting dengan tema zodiak lengkap dengan simbol-simbolnya
Wah, karya-karya Sarina di atas cukup unik dengan berbagai tingkat kesulitan ya? Selain melukis di wajahnya sendiri menggunakan berbagai alat makeup, Sarina juga aktif sebagai MUA untuk kebutuhan film-film, lo.
Melalui berbagai unggahan di Instagram pribadinya @sarinanexie, ia juga membagikan caranya mendapat inspirasi membuat face painting yakni melalui film-film dan MUA ternama lainnya. Dari beberapa karya Sarina di atas mana yang menurutmu paling keren?