Bibir merah merona menjadi daya tarik tersendiri bagi kaum hawa. Sayangnya, nggak semua cewek punya bibir merona seperti yang diinginkan. Beberapa dari mereka adalah pemilik bibir hitam atau gelap. Banyaknya varian pewarna bibir yang menarik terkadang membuat para cewek mudah tergiur dan asal memilih tanpa pertimbangan yang matang. Apalagi jika kamu adalah pemilik bibir hitam, tentu nggak semua warna bisa cocok dan pigmented dengan baik pada bibir.
Nah, sambil berusaha mengatasi bibir hitam, kamu bisa menyiasatinya dengan warna lip cream yang tepat. Kandungan dan efek yang ditawarkan lip cream umumnya sama dengan lipstik. Perbedaannya terletak pada bentuknya. Lipstik lebih padat sementara lip cream lebih kental atau creamy. Lip cream juga bisa memberikan tampilan matte maupun semi-matte seperti lipstik. Yuk, simak warna-warna lip cream yang pas untuk menyamarkan bibir hitammu!
1. Lip cream berwarna cokelat pekat sangat cocok untuk tampilan natural dan bisa digunakan sehari-hari karena warnanya yang nggak terlalu mencolok
Cokelat termasuk warna ‘halus’ yang bisa memberikan kesan lembut pada bibir. Lip cream dengan warna cokelat pekat seperti cocoa adalah solusi terbaik untuk bibir hitam. Aplikasikan pewarna bibir ini tipis-tipis sehingga bibirmu tampak lebih natural dan sehat. Supaya bibir hitam terlihat lebih memukau, maka pilihlah warna cokelat pekat yang agak tua. Sebaiknya kamu menghindari warna cokelat muda karena akan membuat bibirmu terlihat pucat dan kurang sehat.
2. Selain pas untuk bibir gelap, warna merah ceri yang cerah dan pekat juga cocok untuk semua warna bibir. Ah, merah memang selalu memesona~
Warna merah adalah warna andalan kaum hawa, termasuk kamu yang memiliki bibir gelap.  Warna merah akan langsung mempertegas bentuk bibir dan membuatmu terlihat lebih fresh meski belum mandi sekalipun. Pilihlah warna merah ceri yang terang dan pekat. Agar warna merah tertempel sempurna pada bibirmu, pulaskan lip cream sedikit demi sedikit, sampai akhirnya menutupi seluruh permukaan bibir. Nggak sekadar ampuh menyamarkan bibir yang hitam, kamu juga akan terlihat lebih bersemangat dengan lip cream merah ceri andalanmu, lho!
3. No reason to say no for wine red! Kamu yang berbibir gelap wajib coba lip cream warna ini. Dijamin langsung nge-hits!
Jangan pernah berpikir bahwa lip cream berwarna wine red nggak akan sesuai dengan tekstur bibirmu. Warna merah yang cenderung gelap ini akan membantu menetralkan pigmentasi di bibir dan menutupi warna bibir aslimu dengan sempurna. Aplikasikan warna wine red saat kamu mengenakan paduan busana dengan warna yang nggak terlalu mencolok seperti putih, hitam, atau abu-abu. Warna ini juga termasuk warna yang aman untuk dicoba, lagipula memang masih nge-hits kok sampai sekarang.
4. Berbeda dengan warna lip cream lainnya, warna ungu plum cocok untuk membuat tampilan bibir yang elegan, seksi dan menggoda
Sesekali mungkin kamu ingin tampil dengan warna lip cream yang lebih berani dari biasanya. Cobalah menggunakan lip cream berwarna ungu plum. Warna ungu plum ini merupakan perpaduan antara warna ungu, merah, dan cokelat gelap. Warna yang cukup gelap ini mampu menutupi keseluruhan warna asli bibir kamu yang hitam. Warna ini juga akan membuat bibir kamu terlihat lebih penuh. Cocok digunakan untuk menampilkan kesan glamor dan menggoda juga, lho. Uuuuw~
5. Sedang untuk tampilan yang feminin dan berkilau, warna shimmer pink layak untuk kamu pertimbangkan
Jika kamu ingin tampil feminin, warna lip cream shimmer pink adalah pilihan yang tepat. Warna ini menonjolkan tampilan yang lembut dan feminin yang memukau. Bibirmu akan terlihat lebih sehat merona dengan aplikasi lip cream warna shimmer pink. Agar pesona lip cream shimmer pink ini nggak hilang dari bibirmu, jangan lupa melakukan touch up setiap beberapa jam sekali, ya!
6. Lip cream berwarna gelap lain yang menonjolkan kesan elegan adalah burgundy. Mirip plum tapi…beberapa tingkat lebih gelap
Salah satu lip cream terbaik untuk bibir gelap adalah yang berwarna burgundy. Jika kamu adalah penyuka tampilan yang mendalam dan berani, warna ini cocok untukmu. Selain ampuh menyembunyikan pigmentasi bibir yang hitam, warna burgundy juga trik untuk memberikan tampilan bibir yang lebih elegan.
7. Berbeda dengan burgundy, warna mauve yang semi cerah akan memberi kesan muda dan ceria
Setiap warna yang dekat dengan warna violet adalah solusi tepat dan aman untuk digunakan para pemilik bibir gelap. Warna perpaduan pink dan nude ini cocok untuk kegiatan sehari-hari. Selain itu, warna mauve juga akan membuatmu terlihat semakin muda dan ceria.
8. Bronze merupakan warna paling berani dalam daftar ini, cocok untukmu yang ingin tampilan glamor dan seksi
Warna bronze berasal dari perpaduan warna cokelat dan gold. Sehingga akan tampak sedikit berkilau saat digunakan. Warna ini sangat cocok untukmu yang ingin tampil glamor namun tetap natural. Karena efek mencolok yang akan ditimbulkan oleh warna ini, kenakan dress dengan warna yang sesuai dan matching, ya. Kenapa dress? Yup, lip cream warna bronze ini pas sekali digunakan saat menghadiri pesta maupun acara-acara formal tertentu.
Jadi, bagaimana? Di antara 8 pilihan warna lip cream tersebut, mana yang menurutmu paling menarik? Yuk, pilih salah satu atau koleksi semua warnanya. Agar kamu bebas mengeksplorasi penampilan dengan warna lip cream sesuai kebutuhan dan mood-mu. Ups, menyesuaikan keadaan kantong juga sih~