Jagat media sosial baru-baru ini dihebohkan dengan video viral ustaz kondang Yusuf Mansur. Video tersebut bukan berisi ceramah yang ia bawakan, melainkan kutipan video saat sang ustaz marah-marah. Sontak video tersebut jadi perbincangan publik dan menjadi trending di Twitter sampai Jumat (8/4) malam.
Diketahui Ustaz Yusuf Mansur merupakan pendiri Paytren yakni bisnis berbasis aplikasi yang digunakan untuk pembayaran digital. Saat ini Paytren sedang menghadapi masalah hingga akhirnya membuat Ustaz Yusuf Mansur mengungkapkan kondisinya hingga marah-marah.
ADVERTISEMENTS
Ustaz Yusuf Mansur marah, hingga menggebrak meja karena kesulitan mencari dana untuk Paytren
Berdasarkan video viral yang beredar di media sosial, tampak Ustaz Yusuf Mansur mengenakan peci dan kacamata hitam sedang mengungkap kondisi bisnis Paytren yang didirikannya pada 2017 tersebut. Sebenarnya ketika ia menyinggung soal bisnis memang bukan hal yang asing lagi, tapi kali ini ia justru mengungkapkan amarahnya, bahkan hingga menggebrak meja.
Diketahui video tersebut merupakan sambutan Ustaz Yusuf Mansur di suatu acara Paytren yang digelar secara virtual. Ustaz Yusuf Mansur mengungkap jika selama ini ia sudah berusaha keras menyumpulkan dana Rp1 triliun untuk menyelamatkan Paytren.
“Bisa saya ajak ngomong Anda semua, saya butuh duit Rp1 triliun, buat ngerjain Paytren,” ujar Ustaz yusuf Mansur yang dikutip dari potongan video viral.
Hal yang membuat heboh dan menjadi sorotan warganet adalah emosi Ustaz Yusuf Masur yang meluap-luap dengan kalimat bernada tinggi, bahkan hingga menggebrak meja.
Diketahui saat ini Paytren memang sedang menghadapi beberapa gugatan atas tuduhan investasi bodong dan kesulian pencairan dana yang nilai gugatannya mencapai Rp98,7 triliun. Bahkan, melansir dari CNN Indonesia, saat ini saham Paytren dikabarkan akan dijual 100 persen.
ADVERTISEMENTS
Ustaz Yusuf Mansur menanggapi video viral itu dengan kalem dan hanya meminta doa
Usai jadi perbincangan publik hingga trending di Twitter, Ustaz Yusuf Mansur tampaknya enggan memberi tanggapan atau penjelasan terkait video tersebut. Melansir dari CNN Indonesia dan Detik News, Ustaz Yusuf Mansur hanya meminta didoakan saat awak media meminta tanggapan video viral itu.
“Al Faatihah=) Jangan lupa doain,” ujar Ustaz Yusuf Mansur dinukil dari Detik News.
Sementara itu, melalui Insta Story, ia mengungkap pesan kepada publik supaya bisa mengambil pelajaran dari kegagalannya dalam berbisnis. Tak lupa, ayah dari selebgram Wirda Mansur ini juga meminta didoakan supaya apa yang dihadapinya bisa diberi kemudahan.
ADVERTISEMENTS
Video Ustaz Yusuf Mansur marah menjadi bahan ‘adu nasib’ warganet di Twitter
Viralnya video ustaz kondang marah-marah tentu menimbulkan kritikan pedas dari warganet. Namun, uniknya banyak juga warganet yang menanggapi video tersebut dengan kocak bahkan saling ‘adu nasib’ bahwa para warganet pun butuh uang Rp1 miliar juga, tak hanya sang ustaz.
“Pak Yusuf Mansur adalah gue,” tulis seorang warganet yang menanggapi cuplikan Video Ustaz Yusuf Mansur yang mengunkapkan butuh dana Rp1 triliun.
“Saya ketika ditanya kapan nikah,” tulis seorang warganet lain dalam sebuah meme video saat Ustaz Yusuf Mansur mengatakan “Duitnya darimana!”.
Diketahui video tersebut sebenarnya diunggah pada Agustus 2021 di suatu acara Paytren yang digelar secara vitual. Namun, beberapa potongan video saat sang ustaz marah justru baru trending di Twitter lantaran berbagai anggapan warganet baik itu kritikan hingga meme kocak.