Menjadi seorang figur publik tentu tak terlepas dari jasa asisten pribadi. Keterlibatan mereka dalam beragam aktivitas yang dilakukan artis membuat hubungannya semakin dekat. Bahkan, tak sedikit pula artis Tanah Air yang mempekerjakan sang asisten selama bertahun-tahun. Hubungan tersebut nyatanya membuat kebersamaan mereka terlihat seperti saudara bahkan keluarga.
Seperti yang ditampilkan penyanyi legendaris Titi DJ. Dikenal sebagai sosok juri yang tegas, Titi baru-baru ini menunjukkan sisi lain dari dirinya yang belum diketahui publik. Diceritakan sebagai bentuk rasa sayangnya ke asisten pribadi, ia memilih ambil bagian di momen penting Marsini ketika menikahkan sang anak.
ADVERTISEMENTS
Bangun subuh untuk jadi MUA sang asisten, Titi utarakan terima kasih kepada Marsini yang telah menemani dirinya selama 36 tahun
Titi merasa bahagia saat Mersyong, panggilan sayangnya ke Marsini mengungkap akan mempunyai seorang mantu. Putri pertama sang asisten akan menikah dengan lelaki pilihan di bulan September 2021. Saat itu juga pelantun lagu “Separuh Hidupku” berniat untuk menyediakan make-up artist (MUA) bagi putri Marsini. Sedangkan, ia memilih menjadi perias langsung untuk asisten pribadinya itu.
Titi mengungkap kalau ia rela bangun subuh demi Mersyong. Bukan tanpa alasan, asistennya tersebut ternyata sudah bekerja bersama Titi dari remaja, terhitung mereka telah bersama selama 36 tahun.
“Tadi bangun jam 4 pagi untuk dandanin asisten pribadi saya yang telah bekerja selama 36 tahun. Namanya Marsini panggilan sayangnya Mersyong. Mersyong jadi karyawan saya sejak dia remaja sampai sudah punya suami. Akhirnya suaminya pun bekerja menjadi karyawan saya. Namanya Slamet, sampai mereka punya tiga anak,” papar Titi DJ dalam keterangan, Selasa (28/9).
Ia pun menghubungi MUA Yazid Zero untuk merias wajah putri Marsini, Mita Yuliana. Yazid sendiri merupakan penata rias langganan artis papan atas Tanah Air, mulai dari Denada hingga Ruth Sahanaya. Bahkan, putri Titi DJ pun memakai jasa sang perias. Maka dari itu, Titi berharap putri Marsini bisa cocok dan tambah cantik di hari pernikahannya.
ADVERTISEMENTS
Menurut Titi, ia turun tangan langsung sebagai bentuk rasa sayangnya atas kesetian sang asisten pribadi. Ia bahkan menganggap Marsini sudah seperti keluarga
Marsini, suami dan anak-anaknya sudah dianggap seperti keluarga oleh Titi DJ. Ia langsung turun tangan sebagai bentuk terima kasih atas kesetian Marsini selama 36 tahun. Kebahagiaan Mersyong juga dirasakan oleh perempuan berusia 55 tahun tersebut. Lantas, Titi bercerita bahwa anak Marsini pun dari kecil sudah menjadi teman main putri-putrinya di rumah.
“Saya anggap sebagai salah satu bentuk terima kasih atas kesetian dia selama ini. Jadi dulu Mersyong dan saya barengan hamilnya. Yuli pun teman main Salma dan Salwa di rumah waktu mereka masih kecil-kecil. Jadi terharu banget deh tadi bisa dandanin Mersyong di hari pentingnya dia. Sayang banget sama kamu Syong,” sambung Titi DJ.
Ia pun membagikan foto pernikahan bersama keluarga Marsini. Tak lupa doa dan harapan diucapkan untuk rumah tangga Mita Yuliana.
“Selamat untuk @mitayuls dan @mnazararif pernikahannya. Semoga menjadi keluarga yang Sakinah Mawaddah Warahmah, teruslah saling menyayangi, mencintai, memahami dan mengerti, juga selalu menjaga satu sama lain hingga maut memisahkan. Ibu sayang banget sama Yuli,” tutupnya.
Melihat unggahan yang dibagikan Titi, tak sedikit kerabat sang artis yang merasa terharu.
“Mbak Titi merinding aku bacanya ya Allah,” tulis Andien Aisyah.
“Loveeeee this love youuu buti ❤️ Nothing beats ketulusan hati. You’re the best. Bless you, Mersyong and Yuli selamaat. Beautiful love all around,” komentar Nazira C. Noer.
“Luar biasa sayang,” pungkas Krisdayanti.