Gemasnya Stormi Webster saat Dites Kesabaran oleh Kylie Jenner. Bilang “Sabar” ke Diri Sendiri

Stormi Webster tes kesabaran

Setiap hari selalu saja ada challenge atau tantangan baru yang muncul di media sosial. Apalagi di musim swakarantina seperti sekarang ini. Terus-terusan berdiam diri di rumah membuat sebagian orang menunjukkan kreativitasnya. Tentu saja kreativitas yang positif dan menyenangkan.

Baru-baru ini terdapat sebuah tantangan bagi balita yang dilakukan oleh orang tuanya. Tantangan berupa tes kesabaran ini dilakukan untuk melihat apakah sang anak mau bersabar sekaligus jujur atau nggak. Hal ini nyatanya nggak dilakukan oleh warganet biasa, tapi juga artis ternama Kylie Jenner.

ADVERTISEMENTS

Nggak mau ketinggalan sama challenge yang lagi viral sekarang, Kylie Jenner ikut melakukan tes kesabaran terhadap anaknya, Stormi Webster

Melalui akun Instagramnya, Kylie mengunggah video saat dirinya melakukan challenge terhadap sang putri, Stormi Webster. Challenge yang sedang viral di berbagai media sosial terutama TikTok itu bertujuan untuk melihat sejauh mana kesabaran sang anak. Kylie menaruh semangkuk permen di depan sang anak. Ia pun memperbolehkan Stormi untuk mengambil tiga permen. Sebelum itu, Kylie berpura-pura untuk ke kamar mandi dan meminta Stormi menunggu. Setelah Kylie pergi, Stormi terlihat mencoba fokus menonton. Namun pikirannya nggak lepas dari permen tersebut. Sempat tergoda, Stormi pun langsung mengelus dadanya sambil bilang “patience..patience” alias sabar. Hal ini tentu aja membuat warganet merasa gemas dengan bocah berusia 2 tahun tersebut. Ia berhasil melalui tantangan itu dan menunggu dengan sabar.

ADVERTISEMENTS

Bukan hanya kali ini Stormi bikin warganet takjub. Di usianya yang baru 1,5 tahun, Stormi udah mengenal alfabet, warna, dan juga bentuk

View this post on Instagram

Smart little Stormi!

A post shared by Kylie Jenner News (@kyliesnapchat) on

Bagi sebagian warganet yang melihat Instagram Kylie Jenner, sosok miliarder tersebut memang hidup glamour, selalu bersenang-senang, bahkan masih terlihat seperti anak muda yang belum memiliki anak. Namun di balik itu semua, Kylie ternyata menjalankan peran seorang ibu dengan baik. Buktinya, di antara sepupu lain yang seumuran, Stormi termasuk anak yang pintar dan cepat tanggap. Di usianya yan baru 17 bulan, Stormi udah mengenal huruf, angka, warna, hingga bentuk. Hal itu pernah ditunjukkan Kylie melalui Instastornya. Stormi bisa menjawab dengan benar berbagai pertanyaan sang ibu seputar hal-hal tadi. Menggemaskan bukan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung