Rara Pawang Hujan Ceritakan Pengalaman Bertugas di Mandalika

Parhelatan MotoGP di sirkuit Mandalika telah sukses dilaksanakan. Namun, cerita mengenai perhelatan pertama di Indonesia tersebut terus menjadi perbincangan. Salah satunya adalah cerita dari sosok Mbak Rara, pawang hujan yang bertugas dan menjadi sorotan bagi dunia internasional yang menyaksikan aksinya secara langsung.

Setelah aksinya menuai pro dan kontra pada masyarakat, akhirnya sang pawang hujan menceritakan pengalamannya selama bertugas. Rara menceritakan hal tersebut saat diundang di podcast Deddy Corbuzier. Rupanya, ada banyak sekali cerita menarik yang terjadi selama perhelatan terjadi.

ADVERTISEMENTS

Mbak Rara menceritakan pengalamannya membuktikan kemampuan mengusir dan memanggil hujan di Mandalika

Hari ini sosok Mbak Rara menjadi perbincangan warganet. Perempuan bernama lengkap Raden Roro Istiati Wulandari jadi sorotan dunia setelah aksinya mengusir hujan saat pagelaran MotoGP di sirkuit Mandalika. Pada satu kesempatan, Mbak Rara akhirnya menceritakan pengalamannya di podcast Deddy Corbuzier.

Dalam wawancara tersebut, Mbak Rara menyebut bahwa dirinya memang dipekerjakan oleh pihak panitia MotoGP. Jauh sebelum pagelaran berlangsung, Mbak Rara rupanya telah bertemu dengan banyak orang asing di Mandalika. Menariknya, banyak orang asing yang merasa takjub dengan pekerjaan Mbak Rara sebagai pawang hujan.

Nggak sampai di sana, Mbak Rara juga diminta untuk membuktikan kemampuannya untuk mengusir dan memanggil hujan. Sejumlah orang asing semakin takjub saat melihat Rara melakukan aksinya. Karena sudah mengetahui, kebanyakan orang asing yang ada di Mandalika telah mengerti dan menghargai pekerjaan Rara sebagai pawang hujan.

“Jadi jauh sebelum acara mulai saya udah dipanggil sama panitia. Saya ketemu banyak orang asing. Mereka nanya pekerjaan saya terus saja jawab. Saat mendengar jawaban saya, mereka kemudian ngetes dan meminta saya membuktikan kemampuan saya. Mereka minta saya mendatangkan hujan” ungkap Rara.

ADVERTISEMENTS

Tanggapan Rara terhadap hujatan yang datang kepadanya

Mbak Rara pawang hujan

Mbak Rara pawang hujan/Credit: Instagram @motogp

Profesi pawang hujan tentu saja merupakan profesi yang cukup unik. Pasalnya, pekerjaan ini sangat erat kaitannya dengan tradisi dan kepercayaan asli Nusantara. Pawang Hujan sepenuhnya menggunakan ilmu spiritual yang sulit dijelaskan oleh sains. Karena hal tersebut, banyak sekali hujatan yang datang pada Mbak Rara.

Namun, Mbak Rara sendiri menanggapinya dengan santai. Ia mengaku selama dirinya berprofesi sebagai pawang hujan, ia memang sering mendapatkan perundungan. Mbak Rara sendiri sangat bangga terhadap pekerjaannya yang kemudian bisa dikenal luas oleh masyarakat internasional.

Mbak Rara juga mengesampingkan hujatan dan bersyukur bahwa hujan yang deras saat acara berlangsung bisa reda dan balapan bisa dilakukan dengan lancar. “Yang penting kan pas acara hujannya bisa reda. Acara bisa berlangsung dengan baik. Saya sudah bekerja sebagaimana seharusnya.” pungkas Mbak Rara.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung