Sosok Tante Lala jadi sorotan warganet karena aksi marah-marahnya saat mempromosikan barang endorse. Personanya itu kian mengundang tanya soal kehidupan Tante Lala yang sebenarnya. Kini, banyak program TV yang mengundangnya sebagai bintang tamu. Deretan artis yang bisnisnya ingin dipromosikan Tante Lala juga membuka obrolan lebih intens dengannya di kanal YouTube masing-masing.
Tante Lala punya nama asli Nurlela Yusuf. Ia merupakan kelahiran Gorontalo, 10 Juni 1995. Banyak warganet yang terkejut setelah tahu umurnya baru menginjak 27 tahun.
ADVERTISEMENTS
Tante Lala lebih dulu viral di Facebook karena mengajari sang anak menghafal Pancasila
Tahun 2020 jadi awal perhatian warganet tertuju pada Tante Lala. Sebagai ibu, saat itu ia sedang disibukkan dengan mengajari anak yang sekolah daring.
Gaya Tante Lala menyedot perhatian saat mengajar Rafathar Makarena, putranya menghafal Pancasila. Alih-alih bersabar, Tante Lala justru ngegas karena Rafathar sering salah melafalkan kata-kata.
ADVERTISEMENTS
Pindah ke TikTok karena akun Facebook Tante Lala diblokir
Tahun 2020, Tante Lala sudah mulai merintis video endorse barang dari berbagai merek. Sebelumnya, ia hanya menggunakan Facebook. Namun, karena sudah satu bulan akunnya diblokir oleh pihak Facebook, ia mulai mencari media sosial lain agar tetap bisa bekerja.
Maka mulailah Tante Lala menggunakan TikTok. Beda dari sebelumnya, ia lebih sering menggunakan fitur live di media sosial ini. Dengan personanya itu, penontonnya kian bertambah. Warganet sangat menikmati sesi Tante Lala memarahi pemilik brand, warganet, bahkan barang yang ia endorse sendiri.
Namun, warganet paham bahwa itu bukanlah marah beneran. Justru ada pemilik brand yang senang dengan cara unik Tante Lala dalam mempromosikan produknya.
ADVERTISEMENTS
Tante Lala pernah jualan makanan keliling kompleks
Sebelum viral, Tante Lala pernah berjuang jualan kue, gorengan, dan nasi kuning. Ia menjajakan dagangannya itu dengan berkeliling dari rumah ke rumah. Tante Lala pun mencoba peruntungan jadi driver ojek online.
Selain itu, ia memanfaatkan suara emasnya dengan jadi penyanyi dangdut. Tante Lala mengaku sering bolak-balik Gorontalo – Manado untuk mengisi jadwal menyanyi. Dulu, ia dibayar rata-rata Rp1 juta – Rp1,5 juta untuk manggung siang dan malam.
ADVERTISEMENTS
Tante Lala menikah saat masih berumur 16 tahun, tapi kandas
Tante Lala sudah mulai membangun rumah tangga sejak tahun 2012 saat dirinya masih berumur 16 tahun. Suami pertamanya yakni ayah dari sang putra, Rafathar Makarena. Namun, mereka bercerai tahun 2014.
Selama menikah, Tante Lala menceritakan bahwa mantan suaminya tidak memberi nafkah kepadanya dan Rafa. Alhasil, dialah yang harus turun tangan memulai usaha agar mereka bisa menyambung hidup.
Meskipun sempat rujuk tahun 2017, pernikahan mereka kandas lagi tahun 2020. Lalu, Tante Lala kembali menikah April 2021 dengan suaminya yang sekarang.
ADVERTISEMENTS
Kini, penghasilannya sudah lebih dari cukup untuk menghidupi keluarga kecilnya
Setelah melalui banyak perjuangan asmara dan finansial, kini Tante Lala bisa sedikit lega karena penghasilannya mampu menutupi kebutuhan keluarga kecilnya. Saat ini, jumlah followers akun Tiktok Tante Lala sebanyak 3,6 juta. Penghasilan terbesarnya berasal dari gift penonton saat live, komisi penjual, dan juga endorse.
“Ya pokoknya (penghasilan) lewat dari Rp500 (juta) lah. Ada komisi-komisi dari penjual, ada biaya dari owner yang endorse Tante Lala. Jadi, alhamdulillah terkumpul rapi dan bisa beli mobil,” ungkap Tante Lala, di program Pagi Pagi Ambyar Trans TV.
Bayaran manggung Tante Lala pun turut naik. Ia kini dibayar Rp5 juta untuk manggung siang dan malam dan Rp3 juta untuk satu kali sesi menyanyi.